Logo Daihatsu

Tips Sahabat

thumbnail
NewOtomotif

Penyebab Lampu Dashboard Mobil Mati dan Solusinya

2024-03-25

Pernah mengalami kejadian lampu dashboard mobil mati? Jika demikian tentu Anda akan merasa panik. Terlebih lagi kalau Anda sedang melakukan perjalanan saat malam hari tentu berkendara akan terasa tidak nyaman.  Ada beberapa penyebab kenapa lampu bagian dashboard tersebut mati tetapi tidak banyak orang menyadari dan memahaminya. Tetapi secara umum, penyebab dari komponen tersebut mengalami mati adalah adanya masalah di bagian kelistrikan.  Sebelum memutuskan untuk membawanya ke bengkel, maka penting untuk mencari tahu dahulu penyebab dan cara mengatasinya. Terlebih lagi kalau lampu mengalami mati secara tiba tiba.  Penyebab Lampu Dashboard Mobil Mati  Keberadaan dari lampu dashboard mobil tersebut mempunyai peran yang sangat penting terutama untuk para pengemudi. Sebab keberadaannya dapat membantu pengemudi untuk melihat informasi yang tertera di bagian dashboard dengan jelas terutama saat malam hari.  Tetapi sama seperti dengan komponen lainnya pada mobil, bagian lampu dari dashboard juga sering mengalami mati lho. Adapun penyebabnya juga beragam dan untuk lebih jelasnya silahkan simak beberapa penyebabnya di bawah.  Masalah pada Kabel  Sistem kelistrikan yang terdapat pada mobil biasanya terdiri dari berbagai kabel untuk menghubungkan setiap komponen di dalamnya. Apabila terdapat kabel yang putus, longgar ataupun ada masalah ternyata bisa menimbulkan lampu dari dashboard tidak menyala.  Oleh sebab itulah penting agar bagian kabel lampu yang terdapat pada bagian mesin untuk diperiksa. Meskipun begitu, Anda harus berhati hati sebab perkabelan dari mobil sangat rumit sehingga tidak boleh sembarangan dalam mengambil langkah.  Sensor Rusak  Penyebab lainnya kenapa lampu pada dashboard mati adalah sensor rusak terutama pada kendaraan dengan sensor elektronik. Sensor tersebut biasanya berada di bagian transmisi.  Sehingga jika bagian sensor tersebut rusak, soket longgar dan terlepas akan membuat gear transduser aus dan kecepatan juga tidak bisa diprediksi oleh pemilik kendaraan. Kerusakan pada sensor juga akan berpengaruh terhadap nyala lampu check engine pada jenis kendaraan injeksi.  Sekring Mobil yang Putus Selain masalah di atas, penyebab dari lampu tidak hidup bisa juga akibat sekring mobil yang putus. Sekring putus atau meleleh pastinya tidak akan berfungsi dan menyala sehingga membuat lampu di dashboard juga mati.  Kerusakan pada Panel  Masalah lainnya yang mengakibatkan lampu tidak menyala adalah karena kerusakan pada panelnya. Panel yang rusak atau eror secara otomatis akan membuat indikator petunjuk pada mobil mati.  Ada dua hal yang mengindikasikan bahwa panel rusak yakni jarum penunjuk atau angka terlihat samar dan speedometer akan mati total. Kerusakan tersebut juga dapat terjadi apabila terdapat satu panel yang mulai mengalami error.  Baca Juga : Penyebab Lampu Indikator Aki Tidak Menyala dan Cara Memperbaikinya Cara Mengatasi Lampu Dashboard Tidak Menyala Untuk mengatasi lampu dashboard pada mobil tidak menyala maka sebaiknya harus dicari dulu apa penyebabnya. Misalnya saja apabila diakibatkan karena panel error maka dapat menggunakan alat scan tool untuk mengetahui bagian yang eror atau rusak.  Selain itu, cek juga bagian perkabelan untuk mengetahui apakah terdapat kabel yang terputusa ataukah terlepas di bagian mesinnya. Terlebih lagi lampu pada dashboard sangat berkaitan erat dengan sistem kelistrikan yang terdapat di dalamnya.  Selain itu, jangan lupa juga periksa bagian sekring untuk mengetahui apakah kerusakan diakibatkan karena sekring juga atau tidak. Untuk memeriksanya, cobalah gunakan alat Engine Control Unit dari mobil lainnya.  Keberadaan dari lampu dashboard memang sangat penting tidak terkecuali pada mobil Daihatsu. Sebab dengan adanya lampu, Anda akan lebih mudah dalam membaca informasi di dalamnya. Apabila Anda mengalami masalah lampu dashboard mobil mati, maka sebaiknya bawa ke tempat servis profesional untuk mengatasinya.

thumbnail
Otomotif

Perbedaan Marka Jalan Warna Kuning dan Putih, Ini Artinya

2024-03-25

Sering diabaikan oleh masyarakat, marka jalan warna kuning dan putih ternyata adalah salah satu rambu lalu lintas yang cukup penting. Meskipun begitu tidak semua orang menyadari akan hal tersebut dan bahkan sebagian besar tidak memperdulikan. Padahal keberadaan dari marka jalan itu bukan hanya sebuah pembatas jalan saja, tetapi juga bisa mengamankan para pengendara ketika sedang melintas. Banyaknya orang yang belum memahami makna marka tersebut menjadi alasan kenapa angka kecelakaan tergolong tinggi di Indonesia.  Tidak hanya digunakan di Indonesia saja, tetapi penggunaan marka warna kuning dan putih juga digunakan di dunia. Untuk mengetahui apa perbedaan dari keduanya, maka silahkan simak penjelasannya di bawah ini.  Arti Marka Jalan Kuning  Keberadaan dari marka jalan kuning memang sangat jarang dijumpai di semua jalanan di Indonesia. Tetapi keberadaannya ternyata juga menjadi rambu lalu lintas yang harus diperhatikan dengan seksama oleh para pengguna kendaraan.  Sebab dengan memahami artinya itulah akan membantu seseorang agar lebih hati hati dan waspada saat tengah berkendaraan. Keberadaan dari marka jalan membujur berwarna kuning dapat menjadi tanda bahwa itu untuk jalan nasional. Adapun marka jalan dengan warna kuning inipun hadir dengan beberapa bentuk dan untuk lebih jelasnya, simak penjelasannya berikut.  Arti Satu Garis Kuning Tanpa Putus  Keberadaan dari garis ini sangat jarang ditemukan di Indonesia karena biasanya lebih mudah ditemukan di Eropa. Dari tepi jalan biasanya terdapat garis putih sebelum garis kuning di tengahnya.  Adapun makna dari garis kuning tanpa putus tersebut menjadi tanda bahwa seseorang boleh menyalip kendaraan di garis putih. Tetapi tidak keluar dari garis kuning.  Arti Garis Kuning Putus Putus di Sisi Tepi Jalan  Sedangkan untuk garis kuning putus putus yang berada di sisi tepi jalan dapat menjadi tanda bahwa pengendara diperbolehkan mendahului kendaraan lain dari sisi tepi samping. Meskipun begitu, Anda harus tetap mempertahankan kondisi dari pengendara lainnya.  Arti Dua Garis Kuning Tanpa Putus  Sedangkan untuk dua garis kuning tanpa putus biasanya bisa ditemukan di rute utama lintas kota di Indonesia. Arti dari garis ganda tersebut adalah pengendara tidak diperbolehkan melewati garis untuk mendahului pengendara di depannya.  Arti Marka Garis Putih  Marka jalan dengan warna putih biasanya dapat menunjukkan jalan selain jalan nasional, sebagai contohnya adalah jalan provinsi ataupun kabupaten. Marka jalan dengan warna putih inipun juga mempunyai makna tersendiri diantaranya adalah: Garis Putih Tanpa Putus Garis putih yang tidak terputus ini sering ditemukan di sebuah jembatan, di tengah jalan serta tikungan. Artinya adalah para pengendara tidak boleh mendahului kendaraan lainnya yang terdapat di depannya dan wajib berada di jalur sendiri.  Garis Putih Putus  Untuk garis putih putus putus artinya adalah memperboleh para pengendara untuk mendahului atau mengubah lajur. Meskipun begitu, Anda tetap harus memperhatikan kondisi dari arah berlawanan demi keamanan.  Dua Garis Putih  Arti dua garis putih ini sama seperti dengan dua garis kuning yang sudah dijelaskan sebelumnya. Adapun artinya adalah seorang pengendara tidak diperbolehkan sama sekali melalui garis guna mendahului pengendara lainnya.  Sebagai seorang pengendara kendaraan seperti mobil Daihatsu, maka penting untuk memahami arti marka jalan yang terdapat di jalanan. Sebab dengan memahami artinya tersebut bisa meningkatkan keamanan dan kenyamanan. Pastikan juga memahami perbedaan marka jalan warna kuning dan putih.

thumbnail
Otomotif

Arti Low MPV pada Mobil, Ciri dan Rekomendasinya

2024-03-25

Low MPV atau MPV rendah artinya salah satu kendaraan populer bagi banyak orang. Kendaraan tersebut memang sengaja dirancang dengan menggabungkan kemampuan multifungsi yang dimiliki agar lebih kompak serta efisien layaknya MPV. Mobil ini juga sangat cocok digunakan sehari-hari. Agar bisa membedakannya, berikut informasi detail mengenai Low MPV. Pengertian Mobil Low MPV MPV rendah artinya mobil yang memang didesain secara khusus dengan menggabungkan banyaknya fungsionalitas dengan ukuran lebih ringkas serta efisien jika dibandingkan dengan kendaraan MPV biasa. Jika dibandingkan dengan MPV lainnya, Low MPV tentunya memiliki dimensi lebih compact serta menjadi pilihan tepat untuk digunakan sehari-hari. Walaupun memiliki nama Low, namun bukan berarti bodi mobil yang dimilikinya sangat kecil. Mobil tersebut memiliki kapasitas cukup besar hingga menampung 7 orang. Untuk ruang interior yang dimilikinya juga cukup luas serta fleksibel sehingga kursi bisa dilipat dan memberikan lebih banyak ruang untuk digunakan. 3 Ciri-Ciri Low MPV MPV rendah artinya adalah mobil terbaik untuk dijadikan pilihan menemani kegiatan sehari-hari. Menjadi solusi ideal untuk berkendara bersama dengan keluarga dengan performa mesin terbaik. Berikut ciri-cirinya. Hemat Bahan Bakar Ciri pertama adalah mobil Low MPV pastinya hemat bahan bakar. Ini juga yang menjadikannya pilihan terbaik dalam berkendara secara menyenangkan baik didalam maupun luar kota. Ini juga yang membedakannya dengan kendaraan lain, dimana sangat boros dengan bahan bakar serta untuk bepergian jauh sangat tidak disarankan. Low MPV dikenal hemat sehingga tidak membutuhkan biaya banyak untuk bahan bakar.  Manuver yang Baik Melewati kepadatan lalu lintas, mobil memiliki manuver terbaik sangat diandalkan. Ini juga yang membuatnya sangat lincah dalam melewati kepadatan ibu kota serta bisa masuk ke lahan parkir terbatas. Kemampuannya bergerak lincah akan mengurangi stress bagi semua penggunaannya.  Interior Nyaman dan Fleksibel Walaupun ukurannya tidak kecil, namun interior dibuat akomodatif serta fleksibel. Kursi dapat dilipat dengan mudah sehingga memberikan ruang tambahan untuk membawa bawaan banyak. Menjadi pilihan tepat saat berbelanja atau perjalanan pulang kampung bersama dengan sanak keluarga.  Baca Juga : Apa Itu Mobil LCGC, SUV, MPV? Ketahui Perbedaannya di Sini! Rekomendasi Mobil Terbaik Low MPV Memiliki banyak sekali keunggulan, Low MPV memang dikenal mengutamakan kenyamanan, kapasitas serta efisiensi bahan bakar terbaik. Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut rekomendasi pilihan merek mobil terbaik Low MPV. Daihatsu Xenia Daihatsu Xenia sudah tidak diragukan lagi kualitasnya, bahkan banyak dicari masyarakat menjadi mobil Low MPV terbaik. Daihatsu juga selalu memberikan penyegaran baru untuk mobil satu ini agar semakin nyaman berkendara. Teknologi serta fitur canggihnya juga sangat lengkap. Memiliki performa mesin terbaik yang sangat responsif dengan mesin besar. Ini juga yang membuatnya mampu menghasilkan tenaga luar biasa.  Daihatsu Sigra Pilihan menarik lainnya dalam segmen low MPV adalah Daihatsu Sigra. Desainnya sangat modern sehingga akan sangat cocok digunakan berkendara sehari-hari. Mesin yang dimiliki Daihatsu juga sangat cukup agar bisa memberikan pengalaman menyenangkan. Konsumsi bahan bakarnya sangat efisien karena dibuat dengan konsep ramah lingkungan. Untuk kapasitas bagasi juga penumpang bisa disesuaikan dengan kebutuhan penumpang.  Setelah mengetahui MPV rendah artinya serta berbagai rekomendasi yang diberikan, mana yang sesuai dengan kebutuhan? Untuk melakukan pemesanan langsung saja kunjungi dealer Daihatsu dan temukan berbagai penawaran menarik dengan kualitas mobil juara. Low MPV sudah dikenal menjadi mobil terbaik untuk kalangan usia manapun. Dengan segala keunggulannya, membuat mobil ini bisa bersaing dengan mobil perkotaan lainnya.

thumbnail
Otomotif

Apa itu SAE pada Oli Kendaraan? Ini Penjelasannya!

2024-03-25

Kode pada sebuah oli kendaraan memiliki beberapa jenis serta arti tersendiri. Kode tersebut juga biasa digunakan dalam mengartikan sebuah lembaga pada pelumas. Di antara banyaknya kode yang ada, SAE banyak ditemukan. Lalu apa itu SAE pada oli? Simak penjelasannya berikut. Penjelasan Kode SAE Oli Kendaraan SAE adalah kepanjangan Society Automotive Engineers, di mana merupakan lembaga oleh Henry Ford dan Andrew Riker dengan tujuan memiliki standardisasi di bidang otomotif terutama oli pelumas. SAE juga dilakukan dengan mengetes semua jenis oli untuk kendaraan serta menguji kekentalan baik di temperatur tinggi atau rendah.  Secara umum, untuk oli sendiri dibagi tiga sesuai dengan kekentalannya yaitu encer, sedang juga kental. Angka yang berada pada kode tersebut, bisa menunjukkan kekentalan oli mobil yang dimiliki baik di suhu tinggi atau rendah.  Kode SAE pada Oli Setelah mengetahui apa itu SAE pada oli, berikut adalah beberapa oli kode yang sering digunakan untuk bisa menunjukkan tingkat kekentalannya baik pada suhu tinggi atau rendah. SAE 20W50 Kode tersebut menunjukkan bahwa oli mampu mengubah kekentalannya sesuai dengan temperatur yang dimiliki baik pada suhu dingin yaitu 20W atau suhu tinggi dan berubah menjadi SAE 50. untuk jenis ini juga bisa bisa mengalir dan tidak terjadi pembekuan walau berada di udara sangat dingin.  SAE 15W40 Untuk kode ini merupakan salah satu sifat oli yang sangat cocok dengan suhu rendah dan bisa menjadi SAE 40 pada suhu tinggi. Karakteristik yang dimilikinya adalah tetap dapat mengalir pada suhu minus dan bertahan pada level kekentalannya.  SAE 10W30 Bagi kode SAE 10W30 memiliki sifat yang tetap bisa mengalir dengan baik pada suhu minus hingga suhu tinggi pada kekentalannya. Di mana untuk suhunya juga berkisar dari 19,3 hingga 12,5.  Hubungan Kode Oli dengan Kendaraan SAE memiliki pengaruh cukup tinggi terhadap kendaraan dikarenakan bisa menunjukkan karakteristik kinerja oli saat suhu menunjukkan tinggi atau rendah. Oli yang memiliki nilai W atau suhu Winter akan sangat cocok digunakan dengan mesin motor dingin serta daerah yang cukup dingin pula. Namun untuk motor dengan mesin panas, sangat cocok menggunakan oli mesin SAE tinggi seperti salah satunya adalah 20W50. Baca Juga : Perbedaan Oli Sintetik dan Mineral Pada Mobil, Bagus yang Mana? Mengenal Arti Kode Oli Bukan hanya SAE saja, setelah mengetahui lebih detail apa itu SAE pada oli tentunya ada beberapa kode lain yang memiliki arti berbeda. Berikut adalah beberapa penjelasan mengenai kode tersebut.  Kode Oli API API merupakan sebuah kode standar yang digunakan untuk menentukan kualitas oli. Pada sebuah kemasan saat melihat kode API, maka terdapat dua alphabet tambahan yaitu API SN atau API CH. Huruf pertama digunakan untuk menentukan jenis kendaraan bensin atau gasoline dengan lambang S. Untuk mesin diesel menggunakan C. Kode Oli JASO JASO adalah kode yang digunakan khusus untuk kendaraan bermotor saja bukan mobil. Biasanya untuk kode ini diikuti dengan MA atau MB. Keduanya digunakan untuk pemakaian berbeda, di mana MA lebih cocok digunakan kendaraan dengan kopling basah seperti bebek atau sport. Untuk MB lebih cocok dengan motor matic.  Sangat penting untuk mengetahui apa itu SAE pada oli. Semua mobil Daihatsu sudah menggunakan oli terbaik dengan kode yang cocok untuk kendaraan tersebut salah satunya adalah SAE. Maka dari itu tidak heran jika performa yang dimiliki semua mobil keluaran Daihatsu dinilai baik dan bisa menunjang kegiatan semua penggunanya.

Social Buzz

Daihatsu 7 Wonders 2022 | Sumba | Eps 3

Eps 3 Beautiful Sumba Exploration Daihatsu #Terios7Wonders Beautiful Sumba Exploration kali ini, akan mengajak Sahabat petualang mencoba sesuatu yang berbeda di pulau Sumba. Banyak berbagai keindahan alam di pulau Sumba. Di hari terakhir team #Terios7Wonders bersiap untuk melihat keindahan panorama bawah laut di pulau Sumba. Sumba ternyata tidak cuman memiliki savana, bukit, dan keindahan lautnya yang menawan. Pulau Sumba ini memiliki beberapa air terjun yang indah. Selesai sudah perjalanan Daihatsu #Terios7Wonders Beautiful Sumba Exploration kali ini. Nantikan #Terios7Wonders di tempat baru dan pengalaman yang baru, hanya di YouTube Daihatsu Sahabatku. Mau lihat keseruan mereka di pulau Sumba ini? Yuk, kita tonton episode 3 dari Terios 7 Wonders 2022 - Beautiful Sumba Exploration.

Social Buzz

Daihatsu 7 Wonders 2022 | Sumba | Eps 2

Eps 2 Beautiful Sumba Exploration Daihatsu #Terios7Wonders Beautiful Sumba Exploration kali ini, akan mengajak Sahabat petualang mengunjungi beberapa tempat di Sumba yang telah lama terkenal keunikannya. Bersama Marshall & Nabila banyak sekali keindahan alamnya yang kita jumpai di Sumba. Yuk, lihat keindahan alam dan keseruan team Terios 7 Wonders di Sumba kali ini.

Social Buzz

Daihatsu 7 Wonders 2022 | Sumba | Eps 1

Selamat Datang di Sumba Eps1! Sumba adalah sebuah lukisan yang penuh dengan warna dan keindahan. Di pulau yang luasnya lebih 11.000kmĀ² ini tersimpan begitu banyak keindahan alam dan juga keunikan budaya. Karena itu lah Daihatsu #Terios7Wonders memilih pulau Sumba untuk menjadi destinasi petualang kali ini. Mau liat keseruan bareng Marshall & Nabila di pulau Sumba? Yuk, langsung saja kita tonton episode pertama keindahan alam di Sumba!

Social Buzz

Teaser | Daihatsu 7 Wonders 2022 | Beautiful Sumba Exploration

Sahabat Petualang, sudah siap untuk ikuti serunya perjalanan Daihatsu #Terios7Wonders di Sumba kali ini? Beutiful Sumba Exploration, kali ini ditemani bersama @marshallsastra dan @ratunabilla dari tanggal 24 - 27 Maret 2022. Berbagai destinasi dan wisata alam yang di kunjungi di Sumba. Yuk, kita saksikan keindahan alam di kota Sumba, dan jangan lupa pantengin terus YouTube Daihatsu Sahabatku untuk melihat keseruan lainnya!

Social Buzz

Highlight | Terios 7 Wonders 2022 | New Capital Exploration

Halo Sahabat Petualang! Terios 7 Wonders kembali lagi. Petualangan kali ini mengusung tema New Capital Exploration akan menjelajah bumi Kalimantan. Berpetualang ke kota Kalimantan dari tanggal 19 - 21 Januari 2022, bersama-sama dengan @marshallsastra dan @helenesienca, sebagai bagian dari team Terios 7 Wonders. Saksikan terus keseruan Terios 7 Wonders hanya di YouTube Daihatsu Sahabatku, karena petualangan akan segera mulai di kota Kalimantan.

Event

REAKSI JURI & PENGUMUMAN PESERTA YANG BERHASIL LOLOS KE BABAK PUNCAK LIGA KOMEDI DAIHATSU SEASON 4!

Setelah perjalanan panjang melewati babak penyisihan dan penjurian, dari ratusan peserta yang ikut, akhirnya para juri kita @BintangEmon dan @AdjisDoaibu berhasil menentukan siapa yang berhasil lolos ke babak puncak di kompetisi Liga Komedi Daihatsu Season 4. Ikuti terus keseruan GAKOMED Season 4 bareng juri-juri kita @BintangEmon dan @AdjisDoaibu dan juga hostnya @ArifBrata di sosial media Instagram @daihatsuind! Selamat ya buat para peserta yang udah berhasil lolos ke babak puncak GAKOMED Season 4. Jangan lupa buat vote jagoanmu ya Sahabat! Buat peserta tetap selalu semangat ya, karena pertandingan akan semakin sengit tapi tetap seru.

Tips

Tips Cara Booking Servis Daihatsu || Daihatsu Tips & Trick 2022

Servis berkala adalah salah satu langkah untuk menjaga performa mobil. Sayangnya, masih banyak yang meremehkan pentingnya servis berkala. Berbagai hal sering menjadi alasan, mulai dari tidak ada waktu hingga merasa kondisi mobil masih baik-baik saja. Mimin mau berbagi tips agar mobil kamu bisa cepat di servis sesuai waktu yang kamu tentukan dan kamu tidak perlu nunggu antrian lagi deh. Yuk, ikuti tips dari Mimin. Semoga bermanfaat ya!

Social Buzz

Piano Merah | Mini Concert

Sahabat Daihatsu, akhirnya kita sampai di penghujung season 1 Daihatsu Piano Merah. Nah kali ini kita akan menyaksikan konser mini yang khusus dipersembahkan oleh para penyanyi cilik kita untuk seluruh Sahabat Daihatsu. Diiringi full band bersama Kak Rudy, penyanyi cilik kita akan unjuk kebolehan di menyanyi secara langsung. Pasti sudah nggak sabar ingin lihat penampilan mereka yang pasti keren banget. Nah biar nggak penasaran, yuk lihat episode konser mini Daihatsu Piano Merah.

Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku