Optimalkan Resume Lamaran Pekerjaan Dalam 10 Detik

Tahukah Sahabat bahwa setiap perusahaan hanya mau memberikan waktunya selama 10 detik untuk melihat resume para pelamar? Terbayang kan berapa banyak informasi yang bisa mereka dapat dengan waktu sependek itu? Sebagai job hunter kita tak mungkin memprotes cara para personalia yang menyeleksi pekerjanya berdasarkan resume 10 detik, yang bisa kita lakukan adalah membuat resume menakjubkan yang bisa dibaca hanya dalam 10 detik.
Jadi bagaimana cara jitu Anda untuk membuat resume yang tak hanya membuat kesan pertama cukup hebat, tetapi juga memiliki kemampuan yang cukup mendalam untuk mengakhiri proses wawancara kerja dengan sukses? Nah, tips berikut ini bisa membantumu mengoptimalkan resumelamaran pekerjaanmu dalam 10 detik pertama.
Buat Resume Yang Menarik Agar Lebih Mudah Dibaca Oleh Perekrut
Resume yang Anda buat kharuslah menarik, dan mampu memecahkan segala informasi yang ada di dalamnya. Jadi, jika kita ingin membuat perekrut membaca resume kita, buatlah semuanya simple dan mudah dipahami. Karena jelas pihak bagian perekrutan akan enggan berlama-lama untuk berpikir mengenai resume mu, karena ada banyak pelamar yang juga antri di belakang sana. Cobalah untuk mengurangi informasi teks yang panjang, masukan point-point keahlian yang Anda kuasai dengan jelas, agar mereka lebih yakin padamu.
Buatlah Maksimal Resume 2 Halaman
Beberapa perusahaan besar setiap harinya akan menerima ratusan aplikasi lamaran kerja dalam sehari, sehingga mereka tidak punya waktu untuk membaca resume panjang. Buatlah resume yang singkat dengan halaman maksimal adalah 2 lembar, jangan sampai lebih. Kurangilah pengalaman yang tidak sesuai dengan pekerjaan yang kini sedang Anda lamar, perkecil margin halaman, data bahkan jika perlu kurangi font agar tidak terlalu besar.
Optimalkan Bagian Atas Resume
Pastikan bagian atas resume yang Anda buat adalah bagian yang sangat penting, karena bagian ini adalah bagian yang pertama akan dilihat ketika seseorang hendak membacanya. Oleh karena itu, Anda harus benar-benar menuliskan kompetensi yang Andamiliki di bagian atas, pastikan juga Anda sudah melakukan riset akan keahlian apa yang harus dimiliki untuk menempati posisi yang Anda lamar, agar Anda benar-benar menjadi kandidat yang cocok untuk perusahaan.
Kurangi Informasi Yang Tidak Penting
Jangan pernah memasukan hal-hal yang tidak dibutuhkan dalam resume, jadi pastikan bahwa resume yang Anda buat tidak dipenuhi dengan keterampilan dan pengetahuan yang tidak diperlukan dalam posisi yang Anda lamar. Jadi, periksa kembali lowongan pekerjaan yang Anda lamar, dan jika Anda langsung menyadari bahwa apa yang Anda masukan dalam resume banyak yang tidak kompeten dengan persyaratan lamaran maka sebisa mungkin hilangkan hal itu. Meskipun tidak bisa dihapus sepenuhnya, paling tidak tak perlu detail menjelaskannya.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, maka diharapkan Anda akan memudahkan perusahaan yang akan merekrutmu untuk cepat menemukan keterampilan dan pengalaman yang mereka butuhkan, dan bersiaplah untuk wawancara lanjutan. Good Luck!