Inspirasi Nama Unik untuk Anak Perempuan

Nama untuk anak perempuan merupakan nama yang banyak dicari oleh banyak orang tua yang mendambakan memiliki anak perempuan dibandingkan anak laki-laki. Ada banyak sekali nama untuk anak perempuan yang tersebar di masyarakat kita.
Sahabat bisa memilih nama untuk bayi perempuan sesuai dengan latar belakang Sahabat. Ada yang suka nama Islami, ada yang suka nama kebarat-baratan, nama yang modern, hingga nama yang agamis sesuai keyakinan.
Berikut ini adalah beberapa nama unik untuk anak perempuan yang diambil dari berbagai bahasa. Sahabat bisa menjadikannya pertimbangan ketika memilih nama anak perempuan Sahabat agar tidak pasaran.
Yume
Nama unik pertama adalah Yume. Yume memiliki arti impian dalam Bahasa Jepang. Sahabat bisa memakai nama ini dengan pertimbangan bahwa anak adalah sebuah impian yang meneruskan trah kita. Tak hanya itu, anak juga seringkali menjadi impian bagi orang yang tidak kunjung memiliki anak meski sudah lama menikah.
Rozan
Nama unik selanjutnya adalah Rozan. Sahabat jangan mengira nama Rozan adalah nama laki-laki, Rozan adalah nama untuk anak perempuan yang diambil dari Bahasa Arab. Rozan sendiri memiliki arti perempuan yang teguh, tenang, dan bijaksana. Rozan diambil dari akar kata Rozanah atau Rosonah.
Kyara
Jepang sudah, Arab sudah. Kali ini Yunani. Nama Kyara dalam Bahasa Yunani memiliki arti wanita yang terhormat. Kesan nama Kyara memang kejepang-jepangan, namun sebenarnya malah berasal dari Yunani.
Laiqa
Laiqa memiliki arti serasi dalam Bahasa Arab. Laiqa adalah bentuk feminin dari kata Laiq. Laiqa sendiri memang ada yang menggunakan nama ini, namun sangat jarang sekali ditemui. Sahabat bisa mengecek sendiri, seberapa sering Sahabat menemukan nama Laiqa ini.
Dyara
Dyara adalah nama yang unik dan jarang dipakai. Biasanya di Indonesia nama yang dipakai adalah Tiara, berasal dari kata Mutiara. Namun, jauh berbeda dengan Dyara. Dyara diambil dari Bahasa Afrika yang berarti Hadiah.
Faradisa
Biasanya Sahabat jumpai nama Firdaus kan? Sahabat bisa membuat modifikasi dari nama Firdaus ini, yaitu Faradisa. Faradisa cukup jarang ditemukan di masyarakat Indonesia. Faradisa sendiri memiliki arti nama Surga, yaitu Surga Firdaus.
Uzhma
Uzhma atau kadang diserap dengan kata Uzma. Uzhma merupakan bentuk feminin dari kata Azhim, yang artinya agung dalam Bahasa Arab. Sahabat bisa memadukan nama Uzhma dengan kata lainnya yang berkaitan dengan tingkah laku atau akhlak. Misal, Sahabat bisa menggabungkan dengan kata Amalia, Amalia Uzhma, yang artinya perbuatan yang agung.
Lilacia
Lilacia berasal dari kata lilac yang artinya warna ungu pucat. Nama Lilacia ini unik sekali dan mendekati pola nama Patricia dan Melicia. Sahabat bisa menggunakan nama ini untuk anak perempuan jika Sahabat suka sekali dengan warna ungu.
Meliska
Meliska merupakan nama modifikasi dari Melisa yang berarti lebah dalam Bahasa Spanyol. Sahabat juga bisa memberikan modifikasi dari sisi ejaannya, misal menulisnya dengan Melisca. Nama Meliska ini juga cukup unik dan jarang ditemui.
Ruthuba
Nama unik lainnya untuk anak perempuan adalah Ruthuba, yang artinya embun dalam Bahasa Arab. Sahabat bisa menggabungkan nama Ruthuba dengan kosakata Arab lainnya menjadi Ruthuba Ghaitsa, yang artinya embun hujan.
Baca juga : Inspirasi Nama untuk Anak Laki-laki
Itulah beberapa inspirasi nama untuk anak perempuan dari berbagai bahasa. Semoga nama-nama unik tersebut cocok untuk digunakan pada nama anak perempuan Sahabat. Sahabat juga bisa mengombinasikan dengan nama lain, misalkan nama depan Sahabat untuk menunjukkan itu adalah anak Sahabat.
Penulis: Iskael