Press Release

Daihatsu Luncurkan Thor Edisi Seat Lift di Jepang

thor

JEPANG (6/7): Daihatsu Motor Co., Ltd. (DMC) telah meluncurkan Thor edisi Seat Lift, sebuah mobil berpenumpang yang compact dan mulai dijual secara nasional pada 7 Juni 2021 di Jepang. Sejak dirilis pada November 2016 lalu, Daihatsu Thor menjadi salah satu model kontributor mobil compact Daihatsu. 

Melansir dari www.daihatsu.com, Daihatsu Thor edisi Seat Lift ini merupakan penambahan line up welfare vehicles, yang bersahabat bagi penumpang berkebutuhan khusus mulai dari penyandang disabilitas, hingga lansia agar dapat membantu akses masuk-keluar dari kendaraan dengan mudah. 

Pada edisi Seat Lift ini, Daihatsu Thor memiliki fitur kursi penumpang depan yang dapat berotasi menuju arah keluar dan turun ke bawah. Fitur ini dapat dioperasikan dengan wirelessremote control untuk mengurangi beban penumpang dan orang yang membantu penumpang berkebutuhan khusus tersebut saat masuk dan keluar kendaraan.

Daihatsu Thor memiliki dimensi ukuran bodi yang kecil, dengan kabin interior yang luas, dan posisi bangku penumpang yang cocok untuk digunakan dalam berbagai situasi mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Daihatsu Thor telah mengalami perubahan desain pada sisi eksterior dan interior pada September 2020 dengan peningkatan fungsi keselamatan dan keamanan bagi penggunanya. 

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Daihatsu di Jepang, mobil Daihatsu memiliki pangsa pasar tertinggi dan mendapat apresiasi luas dari pelanggan di Jepang dalam permintaan welfare vehicles, seperti kendaraan yang memudahkan akses pengguna kursi roda (wheelchair accessible vehicles), seat lift vehicles, dan turn seat vehicles.

Daihatsu terus berkomitmen dalam memberikan produk dan pelayanan terbaik dengan beragam kemudahan dan kenyamanan demi memenuhi kebutuhan pelanggan melalui kendaraan kompak.

Press Release Lainnya
Masyarakat Sleman Bersiap Seru-Seruan Akhir Pekan bareng Daihatsu Kumpul Sahabat di 9 November 2025
Masyarakat Sleman Bersiap Seru-Seruan Akhir Pekan bareng Daihatsu Kumpul Sahabat di 9 November 2025
Masyarakat Sleman bersiap seru-seruan akhir pekan bareng Daihatsu Kumpul Sahabat pada Minggu, 9 November 2025, pukul 07.00–18.00 WIB, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Daihatsu Ajak Awak Media Kenal Lebih Dekat Sejarah dan Inovasi Daihatsu di Jepang
Daihatsu Ajak Awak Media Kenal Lebih Dekat Sejarah dan Inovasi Daihatsu di Jepang
Dalam rangka agenda Japan Mobility Show (JMS) 2025, Daihatsu mengundang awak media untuk kenal lebih dekat tentang perjalanan Daihatsu mulai dari sejarah hingga inovasi masa depan dalam mobilitas.
Daihatsu Hadirkan Inovasi Mobilitas Masa Depan di Japan Mobility Show 2025
Daihatsu Hadirkan Inovasi Mobilitas Masa Depan di Japan Mobility Show 2025
Daihatsu Motor Co., Ltd. di Jepang menghadirkan inovasi dan solusi mobilitas pada ajang Japan Mobility Show 2025 (JMS) yang berlangsung pada 29 Oktober–9 November 2025 di Tokyo Big Sight, Jepang.
Jelajah Sejarah Daihatsu Sejak 1907 di Museum Humobility World di Jepang
Jelajah Sejarah Daihatsu Sejak 1907 di Museum Humobility World di Jepang
Humobility World merupakan museum Daihatsu yang berlokasi tepat di samping kantor Daihatsu Motor Headquarter di Ikeda, Osaka, Jepang. Fasilitas ini dibangun untuk pertama kali pada tahun 2007 dalam memperingati perjalanan Daihatsu menemani mobilitas masyarakat selama 100 tahun.
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami