Logo Daihatsu

Pers Rilis

Bagikan
Keputusan Mobil Rakyat Akan Pengaruhi Pasar Otomotif 2022
13 Januari 2022
Keputusan Mobil Rakyat Akan Pengaruhi Pasar Otomotif 2022

JAKARTA (13/1): Penjualan ritel otomotif Indonesia selama 2021 mengalami kenaikan mencapai sekitar 863 ribu unit, naik 49,2% dibandingkan tahun 2020 sekitar 578 ribu unit. Sejalan dengan kenaikan pasar, penjualan ritel Daihatsu juga mengalami kenaikan menjadi 151 ribu unit, atau naik 51,1% dibandingkan tahun 2020 lalu sekitar 100 ribu unit. 

Capaian positif ini tentunya berkat dukungan pemerintah terhadap industri otomotif melalui PPnBM DTP yang berlangsung sejak Maret-Desember 2021.

Melansir laman gaikindo.or.id, GAIKINDO (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) memprediksi pasar otomotif tahun ini dapat mencapai 900 ribu unit. Sementara itu, proyeksi pasar juga tergantung dari persetujuan mobil rakyat yang tentunya akan berdampak positif bagi pasar otomotif tahun 2022 ini.

Sebagaimana diketahui, awal tahun 2022 produsen otomotif, khususnya Daihatsu juga melakukan penyesuaian harga sejalan dengan peraturan pemerintah terkait implementasi pajak baru. Ada pun penyesuaian harga terdapat pada model LCGC seperti Sigra, dan Ayla sebesar 3%, serta mobil berpenumpang lainnya seperti Terios, Xenia, Rocky, Gran Max, dan Luxio mulai dari 15 – 20%.

“Daihatsu berharap, semoga program Mobil Rakyat dapat segera diwujudkan, dan pasar otomotif Indonesia dapat terus tumbuh,” ujar Budi Mahendra, Marketing Product Planning Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Press Release Lainnya
Daihatsu Dress Up Challenge Tantang Millenials Semarang
Daihatsu Dress Up Challenge Tantang Millenials Semarang
Setelah menyambangi sebelas kota di Indonesia, putaran ajang modifikasi Daihatsu Dress Up Challenge tiba di Kota Semarang. Puluhan mobil Daihatsu bersaing di Majesty Convention Hall, Semarang, akhir p
Daihatsu Terapkan #StayAtHome untuk Karyawan Pabrik
Daihatsu Terapkan #StayAtHome untuk Karyawan Pabrik
Merespon imbauan pemerintah untuk menerapkan physical distancing, Daihatsu memutuskan untuk berproduksi dengan 1 shift dengan waktu produksi lebih singkat dari biasanya. Dengan demikian, karyawan pabr
Hingga Q1, Market Daihatsu Capai 17,9 Persen
Hingga Q1, Market Daihatsu Capai 17,9 Persen
JAKARTA : Di tengah pandemi Covid-19 yang mewabah secara global, termasuk di Indonesia, Daihatsu kembali merilis angka penjualannya pada Quarter 1 atau hingga bulan Maret. Secara total penjualan sejak
Garansi Kendaraan Habis saat PSBB? Jangan Khawatir, Daihatsu Kasih Dispensasi Warranty
Garansi Kendaraan Habis saat PSBB? Jangan Khawatir, Daihatsu Kasih Dispensasi Warranty
JAKARTA : Pemerintah menghimbau masyarakat untuk tetap tinggal di rumah selama pandemi Covid-19 dengan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di beberapa wilayah di Indonesia. Kebijakan PS
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku