Tips Sahabat

5 Sebab Mobil Goyang dan Tersendat Saat Dikendarai

10 April 2025
mobil tersendat

Ketika mobil dalam kondisi yang kurang baik, bakal timbuh masalah getaran atau rasa kurang nyaman saat kendaraan melaju di kecepatan yang lumayan tinggi. Bagi pengendara pemula, pastinya sulit untuk menganalisis penyebab getaran tersebut. Padahal, getaran yang tidak wajar pada mobil perlu dibenahi dengan cepat. Jika tidak, kerusakan tersebut berpeluang merembet ke komponen lainnya. 

Nah, untuk mengetahui penyebab utama mengapa mobil berjalan tidak terlalu halus, berikut kita uraikan sebab-sebab mobil sering terasa kasar saat dikendarai, dilansir dari davesultimateautomotive.com.

1. Masalah Pada Ban

Ban menjadi salah satu penyebab paling umum yang membuat mobil anda tidak nyaman untuk dikendarai. Ini bisa dikarenakan ban yang tidak seimbang.  Ketidaknyamanan saat mengemudi mungkin terjadi karena keausan ban yang tidak merata, biasanya masalah ini baru terasa ketika berkendara dengan kecepatan 80-90km/jam. Selain itu, getaran juga mungkin terjadi karena tekanan udara yang berbeda pada ban, sehingga shockbreaker bekerja lebih berat dan akhirnya merembet pada sistem kemudi.

2. Problem di sistem suspensi

Suspensi terdiri dari sebuah sistem kompleks yang menjaga kendaraan tetap seimbang. Masalah apapun pada sistem ini dapat memancing adanya getaran yang umumnya berasal dari konektor-konektor mulai longgar, kerusakan penghubung-penghubung pada sistemnya dan silinder yang aus serta berkarat.

3. Masalah Pada Rem

Saat menginjam rem anda merasakan bunyi mendecit atau mobil sedikit bergetar? kemungkinan masalahnya berada pada cakram rem. Cakram mungkin saja tidak presisi pada tempatnya atau fisiknya sudah tidak bagus sehingga saat rem diinjak maka pengemudi akan merasakan getaran.
Selain faktor kampas juga jadi penyebabnya.  Ingat, sistem pengereman adalah salah satu komponen paling penting dalam berkendara.

4. Masalah as roda

Jika kendaraan anda pernah mengalami kecelakaan, maka mungkin as roda anda akan rusak. As yang rusak juga dapat membuat getaran pada mobil, terutama dalam kecepatan tinggi. Jika ketiga masalah sebelumnya telah diperiksa dan anda masih merasakan getaran, maka mungkin masalahnya terletak pada as roda. 

5. Masalah Pada Mesin

Jika mesin mobil tidak mendapat pasokan bahan bakar yang sesuai, sistem kelistrikan dan kompresi yang bermasalah, hingga kopling yang habis dan setelan mesin yang tidak tepat, sudah dipastikan sumber getaran pada mobil berasal dari kompartemen mesin.

Perawatan yang rutin jadi solusi tepat mengenai hal ini, maka dari itu sering-sering melakukan servis bulanan sesuai dengan kilometer jarak tempuh di dealer-dealer resmi dikota Sahabat.

Tips Sahabat Lainnya
Penyebab Transmisi Matic Bisa Slip atau Los dan Cara Mengatasi
Penyebab Transmisi Matic Bisa Slip atau Los dan Cara Mengatasi
Para pemilik mobil matic sudah semestinya mengetahui penyebab dan cara mengatasi transmisi matic bisa slip atau loss. Permasalahan tersebut kerap kali terjadi secara mendadak sehingga mengganggu kenya
Tiga Arena Joging Rekomendasi Untuk Sahabat Daihatsu di Jakarta
Tiga Arena Joging Rekomendasi Untuk Sahabat Daihatsu di Jakarta
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Joging sudah menjadi gaya hidup masyarakat perkotaan di Indonesia. Selain rekreasi keluarga, faktor  kesehatan menjadi alasan Sahabat Daihatsu melakukan joging. Sahabat Da
tanggungjawab kebersihan rumah
Alasan Jitu Supaya Jangan Ada yang Bertanya Lagi tentang Membersihkan Rumah Tanggung Jawab Siapa!
Membersihkan rumah adalah sebuah rutinitas yang tidak bisa dielakkan lagi. Terlebih, rumah menjadi tempat pulang dan sebagian besar waktu dalam seharinya dihabiskan di rumah. Namun, masih banyak nih p
penyebab aki mobil tidak mengisi
Performa Aki Mobil Drop? Ini Penyebab Aki Mobil Tidak Mengisi
Agar kendaraan dapat berjalan dan bekerja optimal, maka dibutuhkan aki. Komponen tersebut berfungsi sebagai suplai utama untuk kelistrikan mobil, seperti lampu dan bagian lainnya. Salah satu masalah y
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami