Tips Sahabat

Air Radiator Mobil yang Bagus

03 December 2020
air radiator

Memilih air radiator untuk mesin mobil yang bagus sangat penting untuk menjaga suhu mesin mobil agar tetap ideal. Penggunaan air radiator mobil yang tidak tepat dapat berimbas kepada mesin mobil yang terlalu panas tatkala sedang melakukan proses pembakaran. Proses pendinginan yang tidak sempurna bisa berakibat ke semua lini mobil seperti piston yang macet dan stang yang bengkok.

Mana yang Lebih Baik, Air Mineral atau Radiator Coolant?

Banyak orang karena alasan lebih ekonomis dan sebagainya mengabaikan performa atau keawetan mesin mobil untuk jangka panjang. Karena alasan ekonomis, mereka lebih memilih menggunakan air tanah atau air mineral sebagai pendingin mesin mobil ketimbang radiator coolant khusus. Lantas, apakah sama saja kinerja antara radiator coolant dengan air mineral?

1. Kemampuan Pemindahan Panas

Kenyataannya, kandungan senyawa yang terdapat di dalam air mineral atau air tanah tentu berbeda dengan kandungan senyawa dalam air khusus radiator mobil. Air pendingin radiator sendiri bekerja untuk memindahkan panas dari bagian dinding silinder. Cairan pendingin ini lantas menyerap panas sisa dan memindahkannya ke sisi luar dari silinder. Cairan kemudian bergerak ke tabung utama radiator untuk didinginkan.

Cairan pendingin yang telah membawa panas ini mempunyai tingkat tekanan udara yang tinggi. Karena itu, sangat penting memilih cairan pendingin radiator yang dapat bekerja maksimal dari mulai penyerapan panas hingga pendinginannya. Air mineral tidak didesain khusus untuk memindahkan panas dari tabung silinder dan kemudian mendinginkannya di tabung utama radiator. 

Oleh karena itu, air mineral tidak mampu bekerja dengan efektif seperti coolant radiator. Apalagi, menggunakan air mineral biasa berisiko menimbulkan adanya korosi di bagian silinder mesin. Sebaliknya, air radiator mobil didesain khusus dapat menyerap panas optimal. 

2. Kemampuan Mencegah Karat

Menggunakan radiator coolant juga lebih aman untuk mencegah terjadinya karatan karena radiator coolant memiliki senyawa pencegah karat. Radiator coolant juga memiliki senyawa propylene glycol yang bekerja untuk mengatur titik didih dan titik beku cairan. Keberadaan senyawa ini mampu membuat titik didih cairan lebih tinggi sementara titik bekunya jauh lebih rendah ketimbang air mineral biasa.

Keuntungan titik didih yang tinggi akan membuat cairan lebih sulit menguap meski bersinggungan dengan suhu yang sangat tinggi di dalam mesin kendaraan. Sebaliknya, menggunakan air mineral justru berisiko memunculkan karat. Hal ini dikarenakan di dalam air mineral terkandung mineral yang justru dapat menimbulkan pengkaratan pada mesin. 

3. Ketahanan

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa radiator coolant yang didesain khusus memiliki titik didih yang mampu mencapai 110 derajat Celcius. Tentu saja titik didih ini lebih tinggi 10 derajat Celcius ketimbang air mineral biasa. Dengan titik didih yang lebih tinggi, otomatis radiator coolant akan lebih tahan lama karena tidak mudah mendidih dan menguap saat terkena panas silinder mesin. 

Saat cairan tidak mudah menguap, maka cairan tersebut akan lebih tahan lama. Radiator coolant dengan senyawa propylene glycol mampu bertahan selama 2 tahun atau pemakaian sejauh 48 ribu km.

Panduan Memilih Air Radiator Mobil yang Tepat

Untuk menjamin kualitas mesin mobil tetap terbaik, berikut panduan memilih air radiator mobil yang tepat:

  1. Pastikan terdapat kandungan senyawa Propylene dengan kandungan konsentrat mencapai 20 sampai 50%. Untuk pengecekan kandungan bisa menggunakan refractometer.
  2. Pastikan titik didihnya tinggi agar kinerja radiator coolant lebih maksimal.
  3. Pastikan radiator coolant tersebut memiliki kandungan glycol. Kemampuan glycol sangat baik untuk cairan pendingin yaitu menaikkan titik didih hingga merendahkan nilai titik beku dari pendinginan.
  4. Hanya pilih cairan pendingin yang tidak berisiko meninggalkan endapan pada saluran pendinginan. Sementara untuk warna sendiri tidak masalah sehingga keputusan pemilihan coolant tidak didasarkan oleh warna.

Lima Merk Air Radiator Mobil yang Bagus

Untuk membantu Sahabat memutuskan merk mana yang terbaik, berikut sudah dirangkum lima merk terfavorit radiator coolant.

1. Top One

Siapa yang tidak mengenal Top One? Merk satu ini tidak hanya terkenal dengan olinya namun juga radiator coolant. Cairan Top One Power Coolant berwarna hijau dan diproduksi menggunakan air demineralisasi yang telah diolah dengan teknologi Long Life Formula. Terdapat kandungan senyawa aditif ethylene glycol di dalam coolant ini sebanyak 20 persen dari volume totalnya.

Untuk mencegah korosi dan meningkatkan proteksi pendingin, Top One mengandung zat organic dari Amerika berupa carboxylate rush inhibitors. Menariknya, titik didih dalam coolant Top One bisa dikatakan cukup tinggi yakni mencapai 118 derajat Celcius. Dengan titik didih tinggi, kemungkinan penguapan dan overheat pun rendah.

Top One Power Coolant telah memenuhi banyak standar internasional berupa ASTM, MTU, ASTM B6210, Caterpillar EC-1 dan banyak lagi. Tanpa kandungan silika, Top One Power Coolant dapat menukar panas lebih cepat. Harga Top One Power Coolant sekitar Rp 140an ribu.

2. Brystone

Coolant radiator merk Brystone diproduksi menggunakan teknologi dari Jepang yang canggih. Cairan Brystone berwarna merah dan memiliki kemampuan optimal untuk melindungi kinerja mesin dari korosi dan juga overheating. Korosi sendiri merupakan salah satu risiko yang sering menghantui mesin pendingin.

Sahabat juga tidak perlu takut kendaraan Sahabat overheating saat digunakan di bawah sinar matahari terik karena Brystone mampu menurunkan suhu dengan optimal. Kemampuan lain Brystone adalah menjamin asupan udara sejuk dari AC. Dengan masa pakai yang panjang, Brystone bisa menjadi salah satu pilihan ekonomis.

3. Winmax

Merk Winmax adalah merk radiator coolant dari Jepang dengan warna cairan hijau. Produksi dari Jepang ini memiliki tambahan bahan aditif berkualitas sehingga dapat menurunkan suhu dari berbagai jenis mesin. Winmax dapat menurunkan temperatur mesin alat berat, motor, mobil dan kapal laut. 

Winmax dapat mencegah terjadinya korosi pada mesin termasuk meningkatkan performa pendinginan untuk AC. Tidak hanya itu, Winmax juga mampu memproteksi mesin dari risiko terjadinya thermostat dan water pump.

4. Prestone

Cairan pendingin Prestone memiliki warna hijau dengan kemampuan proteksi terhadap aluminium. Ia juga mampu melindungi mesin mobil yang terbuat dari material besi. Menariknya, Anda bisa mencampurkan air radiator Prestone dengan pendingin lainnya atau antifreeze. Titik didih radiator coolant Prestone cukup tinggi yakni mencapai 130 derajat Celcius.

Kemampuan cairan satu ini untuk mencegah mesin overheating (panas berlebihan), boil over dan freeze up membuatnya digunakan untuk berbagai aplikasi. Prestone juga mampu untuk menjaga performa AC pada mobil.

5. Vegacool

Kisaran harga Vegacool cukup terjangkau yakni sekitar Rp 55 ribu untuk ukuran 5 liter. Sahabat bisa menggunakan Vegacool baik untuk kendaraan otomotif mobil ataupun motor. Tidak hanya mampu mencegah terjadinya overheating pada kendaraan, namun Vegacool juga bekerja mencegah terjadinya korosi pada mesin. Meski murah, produk ini sendiri sangat berkualitas dan memenuhi standar ISO 9001.

Baca juga : 30 Komponen Karburator Mobil dan Fungsinya 

Others Tips Sahabat
Inilah 4 Tanda Ban Harus Diganti Agar Aman dan Nyaman di Jalan
Inilah 4 Tanda Ban Harus Diganti Agar Aman dan Nyaman di Jalan
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Ban merupakan salah satu komponen yang vital pada mobil. Pasalnya, kerap terjadi kecelakaan diakibatkan karena pecah ban. Perhatikan betul bagian ini.Termasuk soal mengganti ba
Release Bearing: Fungsi, Cara Kerja, dan Tanda Kerusakannya
Release Bearing: Fungsi, Cara Kerja, dan Tanda Kerusakannya
Release bearing merupakan salah satu komponen penting dari kopling mobil bertransmisi manual. Oleh karena itu, sebagai pemilik mobil harusnya mengetahui fungsi, cara kerja serta tanda kerusakan dari k
Fungsi Reservoir Tank & Cara Kerjanya pada Sistem Pendinginan Mobil
Fungsi Reservoir Tank & Cara Kerjanya pada Sistem Pendinginan Mobil
Reservoir tank merupakan komponen pada sistem pendingin mobil yang memiliki fungsi vital di dalam sistem tersebut. Komponen ini kerap kali disebut sebagai tabung cadangan air radiator. Bagi Anda yang
Mengenal Trade In dan Cara Kerja Tukar Tambah Mobil
Mengenal Trade In dan Cara Kerja Tukar Tambah Mobil
Trade in adalah istilah lain yang digunakan untuk proses tukar tambah kendaraan. Istilah tersebut biasanya digunakan dalam mekanisme jual beli. Lantas bagaimana cara kerja trade in dalam proses jual b
Logo Daihatsu
Daihatsu Access
1500898
hotline@daihatsu.astra.co.id
© Copyright 2024 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us