Tips Sahabat

Aplikasi Membuat Rute Perjalanan yang Efektif dan Mudah Digunakan!

03 October 2023
Aplikasi Membuat Rute Perjalanan yang Efektif dan Mudah Digunakan!

Bagi Anda yang hobi road trip, sudah seharusnya mengetahui tentang aplikasi membuat rute perjalanan yang efektif. Pasalnya, aplikasi pembuat rute perjalanan dapat membantu Anda dalam menemukan rute perjalanan terbaik, mencari tempat-tempat singgah menarik saat perjalanan, hingga mempersingkat waktu perjalanan. Meski saat ini sudah banyak aplikasi pembuat rute perjalanan yang beredar di aplikasi pengunduhan. Namun, tidak semua aplikasi tersebut mudah untuk digunakan. Berikut ini akan diulas secara lengkap mengenai rekomendasi aplikasi pembuat rute perjalanan terbaik dan mudah digunakan. Berikut ulasan selengkapnya.

Rekomendasi Aplikasi Membuat Rute Perjalanan Terbaik

Ada beberapa aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk membuat rute perjalanan Anda semakin efisien dan nyaman. Berikut aplikasi selengkapnya.

1. Google Maps

Rekomendasi aplikasi pembuat rute perjalanan terbaik pertama, ada Google Maps. Aplikasi yang satu ini merupakan aplikasi sejuta umat yang kerap digunakan oleh para pecinta road trip. Tingginya penggunaan aplikasi Google Maps ini, dikarenakan aplikasi ini mampu menawarkan beberapa fitur menarik yang tidak ditawarkan oleh aplikasi yang lain. Mulai dari fitur pencarian rute terbaik berdasarkan preferensi pengguna aplikasi, informasi lengkap mengenai kepadatan lalu lintas, estimasi waktu dan jarak tempuh, fitur penambahan titik pemberhentian perjalanan sepanjang rute, hingga akses peta secara online dengan fitur perekaman rute.

Cara membuat rute perjalanan melalui Google Maps

Berikut cara mudah membuat rute perjalanan via Google Maps.

  • Buka terlebih dahulu aplikasi Google Maps di ponsel. Anda juga bisa mengakses aplikasi ini melalui browser.
  • Selanjutnya, ketik lokasi awal perjalanan, alamat lengkap, titik koordinat GPS, atau nama tempat pada kolom pencarian. 
  • Lakukan hal yang serupa untuk lokasi tujuan. Jika sudah Google Maps akan menampilkan rute perjalanan terbaik, beserta informasi mengenai estimasi jarak, dan waktu.

2. Waze

Rekomendasi terbaik selanjutnya, ada Waze. Aplikasi ini menawarkan fitur unik dan kekinian yaitu menghubungkan antar pengguna ketika melewati rute perjalanan yang sama. Selain itu, informasi mengenai penutupan jalan, keberadaan polisi, hingga informasi kecelakaan, parkir, tempat kuliner, POM bensin murah, juga dapat Anda akses di aplikasi Waze.

Baca Juga : Aplikasi Waze Vs Google Maps, Mana yang Paling Diminati?

3. Sygic GPS

Jika Anda ingin merasakan sensasi melakukan perjalanan dengan peta 3D (tiga dimensi), Anda perlu mencoba aplikasi Sygic GPS. Aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan fitur pemandu perjalanan seperti voiced guided sehingga memudahkan Anda ketika hendak mencari destinasi wisata terbaik, SPBU, dan lainnya. Aplikasi ini juga bisa Anda akses secara offline.

4. MAPS.ME

Aplikasi pembuatan rute terbaik selanjutnya, ada MAPS.ME. Aplikasi yang satu ini juga bisa Anda akses secara online ataupun offline. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menyimpan rute perjalanan terbaik sebelum melakukan perjalanan dengan cara mengunduh terlebih dahulu. Rute perjalanan yang Anda simpan juga dapat tersimpan di aplikasi ini hingga 100 hari mendatang. Selain itu, aplikasi juga sudah dilengkapi dengan fitur geofence sehingga pengemudi bisa mengontrol laju kecepatan kendaraan dengan baik ketika melakukan perjalanan. Dengan begitu risiko kecelakaan dapat dicegah. 

Demikian, beberapa rekomendasi aplikasi pembuat rute perjalanan terbaik yang perlu Anda ketahui. Dari keempat, aplikasi tersebut aplikasi manakah yang akan Anda coba lebih dahulu? Apakah Anda mencoba semua aplikasi tersebut? 

Selain mengetahui aplikasi pembuat rute, Anda juga disarankan untuk melakukan servis mobil di bengkel Daihatsu ketika hendak melakukan perjalanan jauh. Hal ini diperlukan agar performa mobil menjadi optimal dan mencegah adanya masalah lain pada mobil sehingga mengganggu dan membahayakan pengemudi dan penumpang. 

Others Tips Sahabat
Berapa Lama Freon AC Mobil Habis? Ini Jangka Waktunya
Berapa Lama Freon AC Mobil Habis? Ini Jangka Waktunya
Mengetahui berapa lama freon AC mobil habis merupakan hal yang wajib diketahui oleh semua pemilik mobil. Pasalnya AC merupakan salah satu komponen penting mobil yang berfungsi sebagai sirkulasi udara
Apa itu Freon AC Mobil? Ini Fungsi dan Cara Kerjanya
Apa itu Freon AC Mobil? Ini Fungsi dan Cara Kerjanya
Apa itu freon AC mobil? Apakah Anda sudah mengetahuinya? Apabila Anda belum mengetahuinya, mari perhatikan ulasan berikut.

Apa Itu Freon AC Mobil? 

Freon AC mobil merupakan salah satu ko
Apa itu CKD, CBU dan IKD pada Mobil? Ini Perbedaannya
Apa itu CKD, CBU dan IKD pada Mobil? Ini Perbedaannya
CKD mobil adalah istilah yang digunakan pada mobil impor lengkap dengan komponen mobil namun dalam kondisi terpisah atau masih belum di rakit. Selain CKD, dalam dunia permobilan juga terdapat istilah
Layanan Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota dan Jadwalnya
Layanan Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota dan Jadwalnya
Bagi pemilik SIM yang tinggal di Kota Tangerang dengan masa berlaku SIM yang sudah mau kadaluarsa, maka perlu untuk mengetahui layanan dan jadwal dari Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota. Sebab apa
© Copyright 2025 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us