Logo Daihatsu
Menu

7 Cara Pasang Power Window Sendiri pada Mobil

Otomotif

2021-08-06

pasang power window

Kebanyakan mobil yang dirilis beberapa waktu belakangan dilengkapi dengan mekanisme power window yang cukup canggih. Komponen mobil yang satu ini membuat jendela kendaraan bisa dikontrol dari bangku pengemudi. Bagi Anda yang memiliki mobil Daihatsu keluaran lama, ada beberapa cara pasang power window sendiri yang bisa dicoba. 

Karena adanya power window memang mempermudah kegiatan berkendara seseorang. Tak heran jika ada banyak orang yang ingin mengetahui cara pasang power window sendiri tanpa harus pergi ke bengkel. Sebab biaya yang dibutuhkan untuk memasang bagian tersebut pada mobil Daihatsu juga tidak murah. 

Cara Pasang Power Window Sendiri di Mobil 

Kinerja power window sebenarnya cukup mudah dilogika, yaitu ketika kunci mobil diputar pada posisi ON, nantinya listrik akan mengalir ke tiap modul jendela pintu mobil. Setelah itu, kontrol penuh yang ada di bangku pengemudi bisa mengendalikan laju gerak jendela di masing-masing pintu secara langsung. 

Oleh karena itulah banyak orang yang tertarik untuk pasang power window pada mobil mereka yang keluaran lama. Harga dari komponen power window pun juga berkisar Rp 1 jutaan. Namun begitu, biaya pemasangannya akan cukup mahal. 

Inilah mengapa Anda harus mengetahui cara pasang power window sendiri di mobil. Berikut ini diantaranya :

  1. Persiapkan alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan pemasangan power window. 
  2. Buka daun pintu mobil Anda (door trim mobil) secara hati-hati dengan melepaskan satu per satu baut yang mengunci bagian tersebut. 
  3. Buka juga berbagai jenis baut yang mengunci bagian handle mobil serta kendali power window di bagian tersebut. 
  4. Buka aliran motor yang menuju ke arah jendela kursi pengemudi, sambungkan dengan perangkat power window yang baru. 
  5. Pastikan untuk membuka baut yang mengunci motor serta penggerak jendela secara hati-hati. Jangan lewatkan satu pun baut agar bagian-bagian tersebut bisa dibuka dengan sempurna. 
  6. Lakukan pengecekan terhadap kinerja power window yang baru dengan cara menutup dan membuka keempat jendela yang ada pada mobil tersebut. 
  7. Pasangkan lagi berbagai komponen mobil seperti kondisinya semula.

Bagaimana, mudah bukan? 

Cara pasang power window sendiri yang telah kami beritahukan di atas bisa Anda praktekkan sendiri di rumah. Pastinya, proses pemasangan power window sendiri akan lebih murah dibandingkan pemasangan di bengkel. 

Namun begitu, pastikan untuk memiliki kemampuan yang baik di bidang otomotif agar mobil yang dibongkar bisa dipasang dengan baik. Anda bisa terlebih dahulu mempelajari ilmunya melalui internet, atau meminta bantuan dari orang lain. 

Teknik Merawat Power Window Mobil 

Ketika Anda telah memasang power window pada mobil Daihatsu, pastikan untuk melakukan perawatan yang baik untuk komponen tersebut. Yaitu dengan cara menggunakan komponen mobil tersebut seperlunya. 

Lalu jangan lupa untuk selalu membersihkan kaca jendela agar tidak kotor ketika dibuka dan ditutup dari bagian power window. Jika perlu, lakukan pengecekan secara rutin terhadap kondisi karet pada bagian kaca mobil tersebut. 

Karena jika bagian karet dari kaca jendela sebuah mobil mengalami kerusakan, nantinya bagian dalam bagian jendela mobil bisa mengalami error.  Karena bagian jendela mobil bisa mengalami error sewaktu-waktu, pastikan untuk membuka dan menutup jendela setiap hari. 

Itulah berbagai cara memasang power window sendiri yang perlu Anda tahu. Pastinya, pemasangan power window pada sebuah mobil harusnya mempermudah kegiatan berkendara. Selamat mempraktekkan!


Tag

Otomotif

Share This

Tips Sahabat

thumbnail

Penyebab Dinding Ban Mobil Benjol

2022-01-30

Dinding ban benjol dapat terjadi kapan saja. Bukan hanya mengganggu kenyamanan dalam berkendara, tetapi juga tidak aman.  Konstruksi ban sebenarnya dibuat sesuai untuk segala medan dan

thumbnail

Daftar Harga Mobil Bekas Daihatsu Dibawah 150 Juta, Terbaik!

2023-03-08

Memiliki mobil bekas dengan harga bersahabat dan memiliki spesifikasi mumpuni, baik dari kualitas performa mesin, material, hingga desain bukanlah khayalan semata. S

thumbnail

Mengapa BBM Diesel Rendah Sulfur Bisa Membuat Oli Mesin Lebih Awet?

2022-04-12

Semua orang pastinya lebih menyukai kendaraan yang tidak boros bahan bakar. Namun tahukah Anda bahwa bahan bakar dengan rendah sulfur ternyata bisa membuat oli mesin men

thumbnail

Seperti Inilah Cara Mengurus Impor Mobil Bekas ke Indonesia

2020-11-26

Impor mobil bekas ke Indonesia bisa menjadi pilihan Sahabat yang ingin punya mobil. Utamanya, mobil yang belum atau sudah tidak ada di Indonesia. Prosedur pengurusan impor mobil bekas ke Indonesia