Tips Sahabat

Lima Fakta All New Sirion, Mobilnya Sahabat Berjiwa Muda!

25 November 2020
sirion

Mobil paling kece milik Daihatsu, pasti All New Sirion. Hadir sebagai Sahabat untuk kamu yang berjiwa muda. Layaknya Sahabat, Sirion tidak mungkin mengecewakan. Mulai dari tampilannya yang kece, fitur modern, kabin luas, performa tinggi, sampai dengan peranti keselamatan yang lengkap untuk kenyamanan berkendara. Pokoknya, pas untuk diajak berkendara ke mana saja dan kapan saja bersama Sahabat.

Fakta All New Daihatsu Sirion

Ingin tahu lebih detail soal keunggulan All New Daihatsu Sirion? Yuk simak lima fakta berikut:

1. Desain Eksterior Keren

Tidak perlu modifikasi, desain All New Sirion sudah sangat keren. Coba lihat velg-nya yang kece. Berukuran 15 inci, ditambah warna stylish kombinasi chrome dan hitam, pasti membuat setiap pasang mata tertuju ke sana.

Pilihan warna bodinya tidak kalah mentereng. Ada lava red (merah), mystical purple (ungu), peppermint green (hijau), glittering silver (perak) dan icy white (putih). Semuanya merupakan warna-warna pilihan untuk Sahabat yang punya jiwa muda.

Bagian wajah juga istimewa. Menggunakan lampu LED dengan bentuk pipih serta terintegrasi ke grill depan yang beraksen chrome, membuat All New Sirion terlihat kece. Apalagi, ditambah dengan balutan chrome pada cover fog lamp.

Sementara untuk sisi belakang, dirancang lebih minimalis. Daihatsu memberi komponen khas modifikasi seperti rear spoiler, shark fin antenna dan lampu LED kombinasi.

2. Punya Layar Sentuh 6,2 Inci

Masuk ke interior, warna hitam begitu dominan untuk menghadirkan kesan nyaman bagi pengendara dan penumpang. Walaupun didominasi warna hitam, aura elegan tetap muncul lewat aksen chrome yang muncul di setir, dashboard, tuas transmisi, dan area pintu.

Soal hiburan, jangan ditanya. All New Sirion punya head unit dengan layar sentuh besar berukuran 6,2 inci dan bisa terkoneksi dengan bluetooth. Berbagai format lagu dan video dapat diputar untuk menemani perjalanan Sahabat.

Menariknya, di lingkar kemudi ada tombol pengatur audio. Jadi, Sahabat dapat lebih mudah mengatur audio saat berkendara.

Belum selesai di sana, Daihatsu memberi banyak fitur modern lain. Sebut saja start stop button untuk mengaktifkan serta mematikan mesin, digital AC, charger smartphone, kamera parkir dan panel instrumen kombinasi.

3. Kabin dan Bagasi Luas

Meski secara kasat mata terlihat ringkas, kabin All New Sirion bisa menampung sampai total lima orang. Kamu yang memiliki tinggi lebih dari 170 cm juga tidak perlu khawatir, ruang kepala dan kaki masih tersedia cukup banyak kok ketika berada di dalam.

Sektor bagasi juga lebih luas dari keluaran tahun 2017. Kini, kapasitasnya mencapai 277 liter. Sahabat bisa menyimpan dua koper ukuran medium ditambah beberapa tas lagi. Bila masih kurang, bangku baris kedua bisa dilipat rata, sehingga ruang bagasi semakin lega. Kalau dalam mode ini, sepeda pun muat masuk.

4. Performa Mesin Mantap

Kamu yang punya jiwa muda tentu pilih-pilih soal performa. Tak perlu bingung, mesin baru Sirion punya kapasitas yang besar, mencapai 1.329 cc dan berteknologi Dual VVT-i dan Drive-By-Wire.

Ditambah lagi, suspensi dan bobot kemudi All New Sirion didesain dengan sangat pas. Jadi, mobil tetap stabil ketika diajak bermanuver pada kecepatan tinggi, misalnya: ketika Sahabat berkendara di tol.

Daihatsu memberi dua pilihan transmisi: 5-percepatan manual dan 4-percepatan otomatis. Buat kamu yang suka kepraktisan, bisa pilih otomatis. Namun bila mau mendapat pengalaman berkendara yang maksimal, paling oke ya manual.

Bukan cuma performanya mantap, All New Sirion juga irit. Sahabat bisa memperoleh catatan 18 Kpl ketika melaju di jalan bebas hambatan. Tidak percaya? Coba buktikan saja sendiri. Jangan-jangan hasil yang kamu peroleh justru lebih baik.

5. Fitur Keselamatan Lengkap

Selain nyaman, All New Sirion juga membuat Sahabat aman saat berkendara. Di kabin depan, terdapat empat unit airbag; pada setir, dashboard, dan sisi kursi. Kemudian, pada sistem pengereman menggunakan anti-lock braking system(ABS) dan electronic brake distribution (EBD). Jadi, dalam keadaan rem mendadak, roda tidak akan terkunci dan tetap bisa dikendalikan.

Pada bagian depan dan belakang, terdapat sensor untuk memudahkan Sahabat parkir di tempat sempit. Tidak ketinggalan, terdapat pengingat sabuk keselamatan di seluruh bangku supaya penumpang di dalam kabin selalu menggunakannya.

Selain itu, Daihatsu juga memberi kendali traksi, vehicle stability control dan stabilizer di All New Sirion yang berguna untuk keselamatan berkendara. Bagi Sahabat yang membawa bayi, Sirion memiliki fitur ISOFIX (International Standards Organization FIX). fitur ini berfungsi untuk memudahkan pemasangan kursi bayi di dalam mobil. Kursi bayi juga tidak akan terguncang atau terjatuh saat berkendara.

Dengan lima kelebihan tersebut, All New Daihatsu Sirion hanya dibanderol Rp 183 juta (OTR Jakarta). Tidak diragukan lagi, All New Daihatsu Sirion adalah pilihan tepat buat kamu yang berjiwa muda. Ingat, jiwa muda tidak selalu terpatok usia. Selama masih punya semangat bergelora dan terus mau berkarya, maka kamu termasuk layak naik Sirion!

Baca juga : Jangan Ragu beli Daihatsu Ayla, Ini Lima Kelebihannya!

Tips Sahabat Lainnya
Ganjil Genap Jakarta Sampai Jam Berapa? Cek Info Terbarunya
Ganjil Genap Jakarta Sampai Jam Berapa? Cek Info Terbarunya
Mengetahui jadwal ganjil genap Jakarta sampai jam berapa merupakan hal yang penting karena dapat menghindari kemacetan. Untuk informasi selengkapnya mengenai jam operasional ganjil genap di Jakarta te
Surabaya Malang Berapa Jam? Ini Jarak dan Estimasi Waktunya
Surabaya Malang Berapa Jam? Ini Jarak dan Estimasi Waktunya
Surabaya Malang berapa jam? Pertanyaan tersebut kerap kali ditanyakan oleh banyak orang yang ingin mengunjungi destinasi wisata Malang. Lantas berapa jam perjalanan dari Surabaya menuju Malang menggun
Surabaya Jogja Berapa Jam? Ini Jarak dan Estimasi Waktunya
Surabaya Jogja Berapa Jam? Ini Jarak dan Estimasi Waktunya
Yogyakarta merupakan salah satu kota besar di Indonesia yang menyimpan segudang destinasi terbaik. Mulai dari Candi Prambanan, Candi Borobudur ,Malioboro, Tugu Jogja, Obelix Sea View, hingga Pantai Ng
Apa itu Safety Belt Mobil? Kenali Macam-Macamnya!
Apa itu Safety Belt Mobil? Kenali Macam-Macamnya!
Safety belt mobil merupakan salah satu fitur yang wajib ada pada mobil. Safety belt sendiri pada mobil berfungsi sebagai fitur keselamatan. Namun, seiring perkembangan di dunia otomotif, safety belt j
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami