Cara Mudah Memperbaiki Aki Basah yang Rusak, 100% Berhasil!
Pernahkah aki basah di mobil Sahabat rusak? sebetulnya Sahabat tidak perlu datang ke bengkel. Kami akan membagikan cara memperbaiki aki basah. Dengan cara yang mudah dan tidak membutuhkan banyak biaya. Tapi, Sahabat juga harus tetap berhati-hati karena air aki akan berbahaya jika terkena tubuh yang bisa menyebabkan iritasi pada kulit.
Apabila aki sudah rusak, pasti akan mempengaruhi mood Sahabat dalam beraktivitas. Apalagi jika rusaknya tiba-tiba di momen-momen yang tidak diinginkan, saat sedang terburu-buru berangkat ke kantor misalnya.
Penasaran bagaimana cara memperbaiki aki basah yang rusak? Simak informasi selengkapnya dibawah ini!
Cara Memperbaiki Aki Basah Pada Mobil yang Rusak
Sahabat pasti setuju bahwa aki adalah salah satu komponen mobil yang penting. Jika dianalogikan, aki adalah nyawa bagi mobil. Terdapat dua jenis aki pada mobil, yaitu aki basah dan aki kering. Tidak dapat dipungkiri jika aki basah masih menjadi pilihan bagi beberapa orang, meskipun kini ada aki kering atau aki maintenance free yang banyak menjadi pilihan karena sifatnya yang minim perawatan.
Namun, jika aki basah tidak rutin dirawat tentu akan menyebabkan aki basah ini rentan rusak. Selain itu, aki yang kotor dan masa pakainya sudah lama juga bisa membuat aki basah cepat rusak.
Berikut beberapa cara yang mudah untuk memperbaiki aki basah :
1. Menyiapkan Alat dan Bahan
Sebelum mulai memperbaiki, tentu terlebih dahulu Sahabat harus menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan. Terdapat tujuh alat dan bahan yang bisa Sahabat dapatkan dengan mudah.
Adapun alat dan bahan untuk memperbaiki aki basah yang rusak, antara lain :
- Air aki atau yang bisa disebut juga dengan accu zuur. Air aki ini bisa Sahabat dapatkan di bengkel-bengkel mobil atau juga sudah banyak dipasaran. Air aki ini biasanya dikemas dengan label da tutup botol berwarna merah. Air aki zuur juga biasa disebut sebagai air aki keras karena adalam air iki ini mengandung elektrolit berupa asam sulfat.
- Obeng
- Sarung tangan
- Masker jika diperlukan karena memang bau air aki yang begitu menyengat.
- Air panas
- Air biasa yang bisa Sahabat simpan di dalam ember.
- Dan yang terakhir Sahabat juga membutuhkan corong kecil.
Baca juga : Langkah Lengkap Terkait Cara Memperbaiki Aki Kering
2. Cara Memperbaiki Aki Basah
Setelah semua alat yang dibutuhkan sudah siap, langsung saja ikuti langkah-langkah memperbaiki aki basah yang rusak dibawah ini :
- Langkah pertama yang bisa Sahabat lakukan yaitu memulai untuk memperbaiki aki basah dengan melepas aki dari mobilnya. Jangan lupa gunakan sarung tangan dan masker yang sudah disiapkan ya, Sahabat.
- Langkah kedua, yaitu dengan membuka penutup lubang-lubang aki dengan menggunakan tang atau kunci pas agar lebih mudah. Sebetulnya, Sahabat juga bisa membukanya tanpa alat, tetapi akan lebih mudah dan aman dengan alat.
- Langkah ketiga, buang cairan pada aki yang rusak. Caranya dengan membalikkan aki. Buanglah cairan tersebut di tempat yang aman. Jauhkan dari jangkauan anak-anak. Selain baunya yang menyengat, ingat juga bahwa cairan aki juga sangat berbahaya bila terkena tubuh. Langkah keempat, masukkan air panas melalui lubang-lubang aki.
- Setelah itu kocok dan buang kembali.
- Setelah membersihkannya dengan air panas, kemudian Sahabat bisa gunakan air biasa untuk membilas tempat aki tersebut dengan mengocok isi aki dengan menggunakan air biasa. Lakukan secara berulang supaya elemen aki menjadi bersih.
- Langkah berikutnya, balik aki dan biarkan sampai tidak ada air yang tersisa.
- Setelah semua sisa air habis keluar, isi aki dengan air aki zuur sampai batas maksimal. Gunakan corong kecil untuk mengisi aki dengan air aki zuur ya, Sahabat.
- Langkah selanjutnya, mengisi daya aki. Proses ini memerlukan waktu semalaman. Gunakan pengisi daya dengan aliran kecil agar lebih stabil dan tahan lama.
Setelah 8 langkah itu Sahabat lakukan, dijamin aki mobil Sahabat bisa digunakan kembali. Mudah bukan? Biarpun mudah tetapi Sahabat juga harus tetap teratur merawat aki basah supaya tidak cepat rusak ya. Dengan rajin-rajin mengontrol ketinggian air aki. Lakukan juga perawatan aki basah secara rutin, maksimal setiap dua bulan sekali ya, Sahabat.