Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Bagikan
Daftar Perabotan dari Tanah Liat yang Bisa Sahabat Pakai di Rumah
27 Januari 2021
perabotan tanah liat

Jika Sahabat bosan dengan perabotan berbahan plastik, perabot dari tanah liat bisa menjadi pilihan. Pasalnya, perabot semacam itu punya beberapa kelebihan dibanding perabot berbahan lain.

Kalau Sahabat tertarik memakai perabotan dari tanah liat, jangan sampai melewatkan artikel ini. Pasalnya, artikel ini punya daftar perabotan dari tanah liat yang barangkali bisa dipakai di rumah. Daftar perabotan itu bisa disimak di bawah ini!

Perabot Dapur

Perabotan dari tanah liat yang bisa Sahabat pakai adalah perabot dapur. Perabot dapur dari tanah liat sendiri beragam bentuknya. Mulai dari piring, gelas, sendok, hingga kompor dan poci.

Ada kelebihan tersendiri jika Sahabat memiliki perabot dapur dari tanah liat. Terutama, jika perabotnya berupa alat masak semisal panci. Alat masak yang terbuat dari tanah liat biasanya mampu mempertahankan panas pada makanan, sekaligus memperkuat cita rasanya.

Selain dipakai untuk keperluan masak dan keperluan lainnya, perabot dapur juga bisa dipakai sebagai penghias ruangan dapur. Hal ini tak lepas dari tampilannya yang cukup klasik dan estetis.

Pot Tanaman Hias

Jika Sahabat hobi mengoleksi tanaman hias, perabot dari tanah liat ini cocok untuk dimiliki. Saat ini, pot tanaman hias dari tanah liat tersedia dalam berbagai ukuran. Bentuknya sendiri juga beragam. Mulai dari bentuknya yang standar sampai bentuk hewan. 

Selain sebagai tempat bersemayamnya tanaman hias, perabot satu ini juga bisa mempercantik rumah Sahabat. Apalagi, jika ditempatkan di tempat strategis seperti meja ruang tamu, meja belajar, ataupun jendela rumah.

Guci

Bagi Sahabat yang mau memperindah ruangan dalam rumah, guci bisa menjadi salah satu pilihan. Di pasaran, guci tersedia dalam ukuran, yakni besar dan kecil. Guci besar sangat cocok disimpan di lantai pojok ruangan. Adapun guci kecil sangat cocok disimpan di atas meja.

Kendi

Bisa dibilang kalau perabot dari tanah liat ini tergolong jadul. Namun, kalau Sahabat suka akan barang-barang jadul, perabot satu ini bisa Sahabat pakai di rumah. Tak hanya sebagai pajangan, tetapi juga bisa dipakai untuk keperluan sehari-hari.

Kendi sangat cocok untuk menyimpan air minum. Ada manfaat tersendiri jika menyimpan air minum ke dalam kendi. Membuat air minum terasa dingin, serta membuat pH air seimbang adalah dua di antaranya.

Gentong

Pada zaman dahulu, perabot dari tanah liat ini lazim menyimpan air. Terutama, air mentah yang lazim diambil dari sumur, atau air yang hendak dipakai untuk wudhu. 

Sekarang, Sahabat bisa memakai perabot dari tanah liat ini bisa dipakai untuk berbagai macam keperluan. Mulai dari tempat memeram buah, tempat hiasan, tempat sampah, atau tempat untuk menyimpan beberapa perkakas rumah.

Hiasan Dinding

Selain guci, hiasan dinding adalah perabot dari tanah liat lainnya yang cocok dijadikan hiasan rumah. Perabot ini bisa memberi kesan tradisional dan klasik pada dinding rumah Sahabat. Saat ini, hiasan dinding punya beragam bentuk. Mulai dari topeng hingga piring.

Celengan

Terlepas dari mitos yang beredar soal perabot ini, celengan dari tanah liat tetap layak untuk dimiliki. Terutama, untuk Sahabat yang mau mengajari anak-anak menabung secara konvensional.

Selain mengajari anak menabung, celengan dari tanah liat juga membuat anak-anak merasakan sensasi memecahkan celengan tersebut saat celengannya sudah penuh. Saat ini, celengan tanah liat sudah tersedia dalam berbagai macam bentuk yang menarik.

Baca juga : 15 Daftar Perabotan Rumah Tangga Minimalis Beserta Fungsinya

Itulah daftar perabotan dari tanah liat yang bisa Sahabat pakai di rumah. Semoga bisa menjadi referensi untuk Sahabat yang tertarik memakai perabot tanah liat di rumah.

Penulis : Anggie Warsito

Tips Sahabat Lainnya
Doa Bepergian Agar Selalu Dilindungi Allah SWT
Doa Bepergian Agar Selalu Dilindungi Allah SWT
Saat bepergian, biasakan untuk selalu mengawalinya dengan doa. Doa untuk memulai perjalanan adalah cara yang baik dan penting untuk memulainya dengan doa bepergian. Hal ini dikarenakan, tidak akan ada
Keuntungan dan Kerugian Mesin Diesel
Keuntungan dan Kerugian Mesin Diesel
Di dunia otomotif, kita mengenal dua jenis mesin. Yang pertama adalah mesin diesel dan yang kedua adalah mesin bensin. Di Indonesia sendiri kebanyakan mobil pribadi menggunakan mesin bensin. Sangat be
AC Mobil Serta Cara Kerjanya
AC Mobil Serta Cara Kerjanya
AC Mobil yang menjadi solusi saat berada di cuaca di Ibu Kota yang sangat terik. Indonesia merupakan negara tropis dengan suhu udara yang cukup panas terlebih saat musim kemarau tiba. Di saat seperti
Cara Kerja Karburator Mobil
Cara Kerja Karburator Mobil
Cara Kerja Karburator Mobil - Sekarang ini memiliki mobil memang sangatlah mudah. Apalagi dengan banyaknya yang menawarkan pembelian mobil dengan DP rendah atau bahkan tanpa DP. Bagi orang membutuhka

Booking Servis Melalui Aplikasi DaihatsuKu

Dapatkan penawaran menarik untuk layanan perawatan berkala pada kendaraan Anda

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor