Tips Sahabat

Manfaat Pakai Paint Protection Film pada Mobil

09 April 2025
manfaat paint protection film

Memiliki mobil dengan bodi yang selalu bersih, indah, dan mengkilap pasti menjadi hal yang sangat memuaskan. Wajar jika pemilik mobil menambahkan paint protection film (PPF) pada mobilnya. Manfaat paint protection film pada mobil ternyata tidak hanya itu.

Paint protection ini berupa proses melapisi bodi mobil dengan plastic tebal dan berwarna bening atau yang dikenal dengan istilah laminating. Hal ini bisa memberikan perlindungan terhadap kendaraan. Dengan demikian, mobil Anda bisa memiliki body yang mengkilap setiap saat.

Manfaat Paint Protection Film pada Mobil

Paint protection film saat ini menjadi sebuah trend modifikasi mobil yang banyak digemari di bidang otomotif. Sebenarnya metode PPF ini sendiri merupakan sebuah usaha untuk memberikan perlindungan ekstra terhadap cat pada mobil Anda.

Melalui paint protection film, Anda bisa melindungi mobil Anda dari goresan sehingga membuat tampilan mobil terlihat selalu mengkilap dan indah.

Akan tetapi sebagian orang menganggap bahwa metode PPF sama halnya dengan coating, padahal sebenarnya berbeda. Coating pada mobil bersifat sementara sedangkan paint protection film berupa permanen.

Pada proses coating biasanya menggunakan zat kimia yang dioleskan ke bodi mobil sehingga kemungkinan permukaan cat untuk tergores masih dapat terjadi. hal ini karena proses coating hanyalah berupa cairan tipis yang belum mampu melindungi kendaraan terhadap kerusakan fisik.

Sedangkan paint protection film sendiri sifatnya permanen dan benar-benar melapisi seluruh bodi mobil dengan lapisan film. Hal ini membuat proses PPF memiliki daya tahan yang lebih lama karena lapisan film yang tebal sehingga prosesnya berbeda dengan metode coating.

Berikut adalah manfaat paint protection film pada mobil Anda :

·         Melindungi mobil dari kerusakan fisik

Paint protection film berasal dari lapisan film yang kuat dan tebal sehingga dapat memberikan perlindungan terhadap mobil dari kerusakan fisik, seperti goresan kerikil hingga benturan yang bisa merusak cat mobil Anda.

·         Melindungi mobil dari perubahan cuaca

Manfaat lain yang bisa Anda dapatkan dengan melakukan proses PPF pada mobil adalah dapat memberikan perlindungan pada mobil terhadap cuaca, baik hujan maupun panas.

PPF mampu melindungi mobil Anda dari air hujan dan sinar UV sehingga bisa mempertahankan warna cat asli mobil Anda lebih optimal.

·         Membuat mobil lebih mengkilap

Penggunaan paint protection film pada mobil bisa memberikan manfaat lain bagi Anda yaitu bisa membuat mobil lebih mengkilap. Hal ini karena lapisan paint protection film yang digunakan memiliki kualitas yang baik sehingga mampu bertahan hingga 10 tahun.

·         Mengurangi pemolesan mobil

Tak dapat dipungkiri bahwa penggunaan paint protection film pada mobil memberikan perlindungan secara permanen. Hal ini menguntungkan bagi Anda untuk mengurangi pemolesan pada mobil.

Jika mobil tidak dilapisi dengan PPF, maka Anda membutuhkan pemolesan setiap beberapa bulan sekali agar mobil Anda selalu mengkilap. Akan tetapi jika Anda menggunakan PPF, maka Anda tidak perlu memikirkan hal tersebut karena bisa menjaga warna original mobil. 

Baca Juga: Tips Aman Mengganti Kaca Film Bagian Defogger

Dapatkan Layanan Servis Terbaik di Bengkel Daihatsu!

Selain memastikan kondisi bodi mobil Anda tetapi mengkilap dan bersih, Anda juga perlu memastikan kondisi mobil Anda dalam keadaan prima sehingga nyaman dipakai berkendara ke mana saja dan kapan saja.

Dalam hal ini, Anda bisa memeriksakan kondisi fisik mobil Anda dengan melakukan servis kendaraan Anda di bengkel resmi Daihatsu terdekat di kota Anda.

Melalui kami di bengkel Daihatsu, Anda bisa melakukan perawatan kendaraan secara berkala sesuai dengan kebutuhan mesin mobil Anda.

Bengkel Daihatsu kami didukung oleh mekanik yang berpengalaman sehingga dapat mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi pada kendaraan Anda dengan mudah.

Jadi, tunggu apa lagi? Dapatkan informasi selengkapnya melalui laman website kami.

Tips Sahabat Lainnya
Inilah Syarat Bayar Pajak Mobil dan Cara Bayarnya, Lengkap!
Inilah Syarat Bayar Pajak Mobil dan Cara Bayarnya, Lengkap!
Membayar pajak mobil merupakan kewajiban tahunan bagi setiap pemilik kendaraan bermotor sebagaimana diatur Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemeri
Tarif Tol Palembang-Prabumulih Update Terbaru, Semua Golongan!
Tarif Tol Palembang-Prabumulih Update Terbaru, Semua Golongan!
Pengemudi lintas Sumatera wajib mengetahui update terbaru mengenai tarif Tol Palembang Prabumulih. Pasalnya ruas jalan tol yang satu ini sudah diberlakukan tarif sejak 20 Februari 2024. Adapun tarif s
Cara Cetak STNK Online: Mudah dan Anti Ribet
Cara Cetak STNK Online: Mudah dan Anti Ribet
Pembayaran pajak kendaraan (PKB) kini dapat Anda lakukan secara online, tanpa harus datang ke kantor Samsat. Dengan adanya layanan digital ini, Anda juga bisa membayar pajak secara praktis me
Cek Lokasi Kamera ETLE di Jakarta, Ada 109 Lho!
Cek Lokasi Kamera ETLE di Jakarta, Lebih dari 100 Titik Lho!
Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) adalah sistem penegakan hukum lalu lintas berbasis teknologi yang menggunakan kamera sensor cerdas untuk memantau jalan raya secara otomatis selama 24 jam. Sa
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2026 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami