Tips Sahabat

Rekomendasi Mobil Pick Up Daihatsu, Yuk Pilih Sesuai Kebutuhan

09 April 2025
Rekomendasi Mobil Pick Up Daihatsu, Yuk Pilih Sesuai Kebutuhan

Memiliki mobil pick up tentu sangat menguntungkan bagi Anda, terutama ketika Anda ingin berniaga. Anda bisa memanfaatkan bagian belakang mobil pick up yang terbuka untuk mengangkut berbagai macam barang bawaan. Selain itu, Anda bisa memodifikasi bagian belakang mobil sebagai toko berjalan. 

Jika Anda berniat untuk memiliki mobil jenis ini, maka Anda perlu mengetahui mobil pick up Daihatsu. Sebab pabrikan mobil yang satu ini, memiliki beragam mobil pick up dengan spesifikasi terbaik sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Daripada Anda penasaran, yuk intip rekomendasi terbaiknya sebagai berikut.

Rekomendasi Mobil Pick Up Terbaik dari Daihatsu

Sebagai salah satu brand mobil terbaik di Indonesia dan dunia, Daihatsu tidak hanya unggul dalam mobil jenis LCGC, city car, hatchback, SUV, ataupun MPV. Namun, brand mobil satu ini juga unggul dalam hal mobil pick up yang dibutuhkan masyarakat. Berikut rekomendasi mobil pick up terbaik dari Daihatsu yang bisa Anda jadikan referensi sebelum membelinya. 

1. Daihatsu Gran Max Pick Up

Peraturan Mobil Pick up Di Jalan Raya, Yuk Ketahui!

Rekomendasi pertama mobil pick up terbaik dari Daihatsu, ada Daihatsu Gran Max Pick Up. Berdasarkan mesin bensin yang tersemat, mobil ini dibagi menjadi dua yakni mobil dengan kapasitas 1.5 liter dan 1.3 liter.

Untuk mobil dengan kapasitas mesin bensin 1.5 liter, mobil ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 97 tenaga kuda pada 6.000 RPM. Untuk torsi puncak yang dihasilkan mampu menembus 134 Nm per 4.400 RPM. Sedangkan untuk mesin bensin berkapasitas 1.3 liter, tenaga yang dihasilkan mampu mencapai 88 tenaga kuda pada 6.000 RPM. Untuk torsi puncaknya mencapai 114,7 Nm per 4.400 RPM.

Selain dilengkapi dengan mesin bertenaga besar, mobil pick up ini memiliki bak angkut yang cukup besar. Panjang baknya sendiri mencapai 2.350 mm, dengan lebar 1.585 mm, serta tinggi kurang lebih sekitar 300 mm hingga 360 mm. Luasnya bak angkut dari mobil pick up ini, sangat cocok digunakan untuk keperluan berniaga. Jadi Anda bisa mengangkut barang lebih banyak barang angkutan dengan mudah. Selain itu, penyematan power steering membuat mobil ini mampu melibas semua kondisi jalanan dengan sangat mudah tanpa mengurangi kenyamanan penumpang. 

Jika Anda berniat meminang mobil pick up super irit ini, Anda perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp159 jutaan untuk tipe Gran Max PU 1.3 STD FH dan Gran Max PU 1.3 3W FH. Sedangkan untuk tipe Gran MaX PU 1.1 5 STD FH, Anda perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp163,5 jutaan. Untuk tipe Gran Max PU Box 1.3 Aluminum STD FH dibanderol dengan harga Rp179 jutaan.

2. Daihatsu Hi-Max

Rekomendasi Mobil Pick up Daihatsu

Rekomendasi selanjutnya, ada Daihatsu Hi-Max. Mobil pick up ini dibekali mesin berkapasitas 1.000 cc dengan tiga silinder sehingga mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 57 tenaga kuda pada 5.000 RPM. Sedangkan torsi puncak yang dihasilkan sebesar 85 Nm pada 4.000 RPM. Mobil ini juga sudah dilengkapi dengan bak angkut yang luas yang cocok digunakan untuk keperluan berjualan atau mengangkut barang. 

Untuk panjang bak sendiri mencapai 1.935 mm, dengan lebar 1.395, dan tinggi kurang lebih 285 mm. Selain bak dan performa mesin yang tangguh, mobil ini memiliki banyak keunggulan lainnya. Mulai dari sistem kemudi power steering, AC, sistem suspensi super empuk (suspensi depan MacPherson dan suspensi belakang rigid-axle leaf spring). 

Jika Anda berminat membeli Daihatsu Hi-Max, Anda perlu menyiapkan biaya kurang lebih mulai 100 jutaan. Untuk kondisi bekasnya sendiri biasanya dibanderol dengan harga mulai dari Rp60 jutaan hingga Rp80 jutaan. 

Demikian rekomendasi mobil pick up terbaik dari Daihatsu yang perlu Anda ketahui. Jika Anda berniat untuk membelinya, pastikan Anda menghubungi dealer resmi Daihatsu untuk mendapatkan penawaran terbaik. 

Tips Sahabat Lainnya
Jadwal SIM Keliling Gianyar Hari Ini: Lokasi & Jam Operasional Terbaru Januari 2026
Jadwal SIM Keliling Gianyar Hari Ini: Lokasi & Jam Operasional Terbaru Januari 2026
Layanan SIM Keliling Gianyar menjadi solusi penting bagi masyarakat yang ingin melakukan perpanjangan SIM tanpa harus datang langsung ke Satpas. Dengan lokasi yang berpindah-pindah dan jam operasional
Jadwal SIM Keliling Jakarta Timur
Jadwal SIM Keliling Jakarta Timur dan Lokasi Terbaru 2026
Bagi warga Jakarta Timur yang ingin memperpanjang SIM tanpa antre lama di Satpas, layanan SIM Keliling bisa jadi solusi praktis. Cek jadwal dan lokasi terbarunya di sini agar tidak salah hari atau lok
Ketahui Denda Tilang Tidak Punya SIM dan Tidak Bawa SIM
Ketahui Denda Tilang Tidak Punya SIM dan Tidak Bawa SIM
Setiap pengendara wajib memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) agar tidak terhindar dari tilang. Jika Anda sudah punya SIM namun tidak membawanya saat berkendara maka juga akan terkena tilang. Besaran de
Jadwal SIM Keliling Surabaya 2023 & Lokasinya (Terlengkap)
Jadwal SIM Keliling Surabaya Januari 2026 & Lokasinya (Terlengkap)
Layanan SIM Keliling di Surabaya menjadi salah satu solusi paling praktis buat Sahabat yang ingin memperpanjang SIM tanpa antre lama. Layanan ini disediakan oleh pihak kepolisian untuk memudahkan warg
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2026 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami