Press Release

Daihatsu Berikan Tips Berkendara Aman lewat Auto Clinic di Bandung

Daihatsu Berikan Tips Berkendara Aman lewat Auto Clinic di Bandung

BANDUNG (27/9): Sebagai sahabat bagi masyarakat Indonesia, Daihatsu ingin terus mendekatkan diri kepada pelanggan untuk berbagi informasi seputar dunia otomotif. Sukses dengan acara sebelumnya, Daihatsu melalui acara bertajuk Auto Clinic, mengundang 20 Sahabat Klub yang tergabung sebagai komunitas resmi binaan Daihatsu untuk bersilaturahmi, sekaligus berbagi tips berkendara aman yang bertempat di Daihatsu Astra Biz Center, Bandung, Jawa Barat pada 25 September 2022.

Pada sesi sharing kali ini, Daihatsu bekerja sama dengan GT Radial mengambil tema keselamatan berkendara, khususnya di jalan berbukit (Hilly Road), sesuai dengan area Bandung yang memiliki kontur dan medan jalanan naik-turun. Acara ini dibuka oleh Kepala Cabang Astra Daihatsu Bandung, Iwan Panji Prabowo, serta dilanjutkan dengan sesi pelatihan in class serta praktek dalam berkendara seperti stop & go climbing ability challenge oleh Sony Susmana, sebagai Senior Instructure Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI).

Secara teknis, medan jalan yang menanjak-menurun memiliki potensi bahaya tersendiri yang dapat disebabkan oleh faktor internal, yakni seperti pengemudi (driver) tidak PeDe atau yakin, kurangnya kemampuan mengemudi, hingga kurang pahamnya kondisi medan jalan. Selain itu, faktor eksternal juga mempengaruhi keselamatan berkendara, seperti kendaraan besar yang melaju di sekitar kita, kondisi permukaan jalan yang licin dan jalan rusak, hingga kondisi area pegunungan lebih sering hujan dan berkabut.

Dalam menghadapi kedua faktor tersebut, berikut tipsnya yang dapat diterapkan saat jalan menanjak-menurun, diantaranya dengan selalu mempertimbangkan ketinggian, panjang, dan Tabletop/ujung tanjakan-turunan. Kenali kemampuan dalam berkendara, dan juga kemampuan kendaraan yang digunakan, selalu jaga jarak (jangan dibelakang kendaraan besar saat menanjak dan jangan didepan kendaraan besar saat diturunan).

Seperti diketahui, beberapa model Daihatsu juga sudah dilengkapi fitur keselamatan tambahan khususnya yang berfungsi saat jalan menanjak yaitu fitur HSA (Hill Start Assist)ABS (Anti-Lock Brake System), EBD (Electronic Brake Distribution), serta Vehicle Stability Control (VSC).

Ben Faqih selaku Head People Development Department – Customer Satisfaction & Value Chain PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengatakan bahwa program ini merupakan salah satu komitmen Daihatsu kepada pelanggan setianya, khususnya Sahabat Klub.

"Edukasi merupakan salah satu visi kami bagi pelanggan setia atau komunitas Daihatsu. Misi kami adalah memberi pengetahuan tentang Safety Driving melalui Auto Clinic sebagai usaha kami dalam mewujudkan bagian dari pelopor keselamatan berlalu lintas. Semoga sharing ini dapat bermanfaat dan diterapkan kepada seluruh pengendara, baik oleh Sahabat Klub, maupun para pengemudi kendaraan agar beraktivitas jadi lebih aman, nyaman, dan menyenangkan bersama keluarga dan Sahabat," ujarnya.

Others Press Release
Perdana Komunitas Sepeda Motor Kunjungi Pabrik Mobil Daihatsu di Karawang
Perdana Komunitas Sepeda Motor Kunjungi Pabrik Mobil Daihatsu di Karawang
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengajak komunitas sepeda motor mengunjungi pabrik perakitan mobil Daihatsu yang berkualitas global di Karawang Assembly Plant (KAP), Jawa Barat pada Sabtu, 3 Mei 2025.
Daihatsu Berikan 5 Tips Berkendara agar Perjalanan Sahabat Aman dan Nyaman
Daihatsu Berikan 5 Tips Berkendara agar Perjalanan Sahabat Aman dan Nyaman
Daihatsu selalu mengutamakan keselamatan berkendara sekaligus meningkatkan kesadaran berkendara yang aman dengan membagikan sejumlah tips praktis safety driving yang dapat diterapkan.
Daihatsu Donasikan Kendaraan untuk Mendukung Penyediaan Transportasi Berkelanjutan
Daihatsu Donasikan Kendaraan untuk Mendukung Penyediaan Transportasi Berkelanjutan
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) memberikan donasi kendaraan berupa satu unit Daihatsu Gran Max kepada Kementerian Perhubungan Republik Indonesia pada 29 April 2025, di Bekasi, Jawa Barat.
Daihatsu Gran Max: Laris Manis Berkat Sahabat Bisnis
Daihatsu Gran Max: Laris Manis Berkat Sahabat Bisnis
Melihat Pertumbuhan sektor UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) yang semakin dinamis, Daihatsu menghadirkan Gran Max dengan berbagai tipe sebagai Sahabat Bisnis para pelaku usaha.
© Copyright 2025 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us