Press Release

Daihatsu Tutup Semester 1 2024 Dengan Kenaikan Market Share Menjadi 20,7%

Astra Daihatsu Sigra tetap mendominasi penjualan Daihatsu hingga Semester 1 2024

JAKARTA (10/7): Penjualan Daihatsu selama 1 semester catatkan capaian positif. Hingga Juni 2024, penjualan ritel Daihatsu mencapai 89.378 unit. Secara volume dan kontribusi model masih didominasi oleh 3 model utama, seperti Astra Daihatsu Sigra sebanyak 30.013 unit, atau berkontribusi sebesar 33,6%; disusul Gran Max PU (Pick Up) 20.996 unit (23,5%); dan Terios dengan raihan 11.093 unit (12,4%).

Daihatsu Gran Max Pu (pick Up)

Dalam hal penjualan model Daihatsu di setiap segmen, terdapat 3 model Daihatsu yang menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia. Mulai dari Astra Daihatsu Sigra dengan kontribusi sebesar 61% di segmen pasar LCGC MPV; disusul Gran Max Pick PU sekitar 56% dari segmen Pick Up Low; dan Gran Max MB (Mini Bus) sebesar 91% dari segmen pasar Low Semi Commercial dengan total penjualan 7.250 unit.

Sebagaimana diketahui, penjualan ritel otomotif nasional selama 1 semester mencapai sekitar 431 ribu unit. Sehingga, kontribusi penjualan Daihatsu terhadap market share otomotif nasional sebesar 20,7%, atau naik sebesar 0,3% dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yakni sebesar 20,4%.

Exterior 02 Variant Nt 01 Type R Custom

Capaian penjualan ini juga berkat dukungan beragam kemudahan dalam memiliki mobil baru Daihatsu, mulai dari fasilitas trade-in, kemudahan pembelian secara kredit dari perusahaan leasing sesuai kebutuhan; serta beragam layanan purna jual untuk kemudahan perawatan.

Informasi harga mobil baru Daihatsu, promo, serta informasi lengkap layanan Daihatsu lainnya, pelanggan dapat mengunjungi langsung website resmi www.Astra-Daihatsu.id atau bisa juga melalui mobile apps DaihatsuKu.

“Kami bersyukur, selama 1 semester 2024 Daihatsu terus mendapat kepercayaan dari pelanggan di seluruh Indonesia dengan kenaikan market share menjadi 20,7% dari pasar otomotif nasional. Kami senantiasa hadirkan beragam penawaran dan layanan terbaik kepada konsumen sesuai dengan kebutuhan. Semoga pasar otomotif tahun 2024 ini dapat tetap bertumbuh, khususnya menjelang pameran GIIAS mendatang,” ujar Tri Mulyono, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Tbk. Daihatsu Sales Operation.

Others Press Release
Turnamen Bergengsi Daihatsu Indonesia Masters 2026 Siap Satukan Bulutangkis Indonesia
Turnamen Bergengsi Daihatsu Indonesia Masters 2026 Siap Satukan Bulutangkis Indonesia
Daihatsu dengan bangga kembali berikan dukungannya pada olahraga kebanggaan Indonesia dengan menjadi sponsor utama turnamen bulutangkis internasional, Daihatsu Indonesia Masters yang akan digelar pada 20–25 Januari 2026 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Daihatsu Bedah Teknologi Rocky e-SMART Hybrid Secara Eksklusif di GJAW 2025
Daihatsu Bedah Teknologi Rocky e-SMART Hybrid Secara Eksklusif di GJAW 2025
Pada ajang GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025, Daihatsu menampilkan beragam unit unggulan serta Technology Exhibit. Mengambil momen tersebut, Daihatsu berikan penjelasan eksklusif Technology Exhibit sebagai sarana edukasi bagi pengunjung untuk melihat teknologi Daihatsu Rocky e-Smart Hybrid secara langsung pada 25 November 2025.
Daihatsu Bawa Tema ‘Bahagia Sejak Pertama–Karena Kamu Ada’ di GJAW 2025
Daihatsu Bawa Tema ‘Bahagia Sejak Pertama–Karena Kamu Ada’ di GJAW 2025
Menjelang akhir tahun, Daihatsu di Indonesia konsisten dalam memperkuat komitmennya untuk terus mendekatkan diri dengan menjadi bagian dari perjalanan hidup masyarakat di Indonesia. Komitmen ini diwujudkan dengan keikutsertaan Daihatsu di ajang GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) yang berlangsung pada 21–30 November 2025 di ICE BSD, Tangerang Selatan, Banten.
Ambil Momentum GJAW, Daihatsu Serahkan 3 Unit Pertama ke Konsumen Rocky Hybrid
Ambil Momentum GJAW, Daihatsu Serahkan 3 Unit Pertama ke Konsumen Rocky Hybrid
Mengambil momentum GAIKINDO Jakarta Auto Week, Daihatsu pada 21 November 2025 di ICE BSD, Tangerang. Daihatsu berikan apresiasi atas kesetiaan pembeli Rocky Hybrid dengan melakukan penyerahan 3 unit pertama sescara simbolis kepada konsumen. Momen ini sekaligus menjadi penanda penting awal perjalanan Rocky Hybrid di Indonesia sejak diluncurkan perdana pada GIIAS 2025 di Juli lalu.
© Copyright 2025 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us