Tips Sahabat

Fitur yang Dicari Saat Modifikasi Sistem Audio pada Mobil Mewah

24 June 2022
Fitur yang Dicari Saat Modifikasi Sistem Audio pada Mobil Mewah

Bagi manusia modern terutama yang hidup di perkotaan, mobil bisa diibaratkan sebagai rumah kedua. Ada begitu banyak kegiatan yang bisa dilakukan di dalam mobil. Misalnya saja menonton film, mendengarkan musik, menerima panggilan telepon dsb.

Hal tersebut menyebabkan peran sistem audio menjadi cukup krusial. Untuk itulah trend modifikasi sistem audio masih bergaung hingga sekarang. Lalu apa fitur yang dicari saat modifikasi audio mobil mewah? Berikut penjelasannya.

Fitur yang Dicari Saat Modifikasi Sistem Audio Mobil Mewah

Ada begitu banyak produsen mobil premium yang menggandeng merk besar pembuat audio speaker dunia. Sebut saja supercar Lamborghini dengan Monster, Lexus dengan Mark Levinson, Harman/Kardon dengan BMW, Maserati dengan Bowers & Wilkins, dan sebagainya.

Penyematan audio speaker yang berkualitas tersebut tentunya akan membuat aktivitas komputer Anda menjadi lebih menyenangkan, bahkan Anda menjadi lebih betah berlama-lama di dalam mobil walaupun tengah terjebak macet.

Hanya saja, kendati telah disematkan sistem audio speaker dari merk ternama, biasanya mereka tidak datang dengan paket komplit. Ada bagian yang masih di-lock atau masih di kunci.

Untuk itulah proses modifikasi sistem audio pada mobil mewah masih tetap diperlukan. Adapun beberapa fitur yang biasanya dilirik antara lain:

1. Processor

Para pakar otomotif banyak yang mengatakan bahwa processor adalah komponen yang biasanya menjadi aspek penting yang harus diperhatikan pada sistem audio mobil.

Hal tersebut dikarenakan biasanya processor yang terpasang masih terkunci atau di-lock, yang menyebabkan potensi terbaik dari kualitas suara yang dihasilkan masih belum maksimal.

2. Woofers and Tweeters

Kedua fitur ini merupakan penanggung jawab atas output audio yang dihasilkan. Woofers bertugas sebagai agen yang menangani frekuensi rendah, sedangkan Tweeters yang mengatur keluaran frekuensi tinggi.

Jadi jika Anda tipe yang gemar mendengarkan musik berbagai genre, keduanya akan menjadi sangat penting untuk diperhatikan. Entah musik rock atau musik dengan vokal tinggi, bisa dilahap dengan sempurna.

Penempatan Woofers dan Tweeters juga sangat penting untuk diperhatikan jika Anda menghendaki sensasi suara yang lebih jelas, jernih, dan nyata.

Selain Woofers dan Tweeters, ada juga Midrange yang bertugas untuk mengontrol keluaran suara berfrekuensi nada menengah. Jadi ketiganya perlu untuk diperhatikan saat melakukan upgrade sistem audio mobil Anda.

3. Amplifiers

Amplifiers adalah semacam sistem keamanan yang disematkan pada mobil. Mobil yang sangat bergantung pada sistem kelistrikan, bisa menjadi cukup rentan terjadi konslet.

Maka tidak mengherankan, kadang ada berita kebakaran mobil setelah audio mobil dimodifikasi. Hal tersebut bisa jadi dikarenakan kabel yang dipakai tidak sesuai, sehingga logam kabel menjadi cepat panas dan akhirnya memicu kebakaran.

Untungnya, kebanyakan sistem audio mobil mewah memiliki amplifiers yang bisa diandalkan. Namun, jika Anda melakukan modifikasi, maka bagian ini juga penting untuk mendapatkan perhatian.

4. Screen Head Unit

Digitalisasi juga merambah dunia otomotif. Hanya saja, kebanyakan mobil mewah masih belum diberikan akses untuk tersambung pada jaringan musik digital misalnya Apple CarPlay atau Android Auto.

Untuk itulah perlu adanya penyesuaian supaya Anda tetap bisa mendengarkan musik favorite Anda segera saat memasuki mobil Anda tanpa ribet.

Hal tersebut dapat dilakukan dengan melakukan modifikasi pada screen head unit. Penggantian tersebut juga berguna jika mobil mewah yang Anda miliki belum memiliki kamera parkir.

Selain yang telah disebutkan di atas, ada juga fitur-fitur lain yang biasanya diperhatikan saat melakukan upgrade sistem audio mobil. Entah yang mengganti spare parts bawaan pabrik dengan aftermarket equipments, dan sebagainya.

Selain itu, ada juga fitur trim bawah dan trim atas. Jika Anda menginginkan suara yang lebih menggelegar dan seimbang, maka trim bawah menjadi penting untuk dikelola untuk mengejar kualitas suara yang dihasilkan pada trim atas.

Nah, itulah tadi beberapa fitur yang dicari saat melakukan modifikasi sistem audio mobil. Untuk mencari dealer yang menangani modifikasi, jangan mudah tergiur dengan biaya murah, tapi percayakan pada Daihatsu sebagai salah satu dealer mobil terbaik di Indonesia.

Others Tips Sahabat
Tarif Tol Soreang-Pasir Koja Terbaru dan Rutenya
Tarif Tol Soreang-Pasir Koja Terbaru dan Rutenya
Jalan Tol Soreang Pasir Koja merupakan jalan tol yang menghubungkan antara Seorang, Kabupaten Bandung dengan Kota Bandung. Jalan bebas hambatan ini memiliki panjang sekitar 10,55 kilometer dan merupak
Cara Cek Pajak Kendaraan Palembang via Online, Praktis!
Cara Cek Pajak Kendaraan Palembang via Online, Praktis!
Cek pajak kendaraan Palembang merupakan hal yang wajib diketahui bagi warga Kota Palembang atau seseorang yang memiliki . Sebab apabila Anda tidak pernah mengecek kapan masa berlaku pajak kendaraan An
Cek Pajak Kendaraan Lampung via Online, Mudah!
4 Cek Pajak Kendaraan Lampung via Online, Mudah!
Bagi masyarakat yang tinggal di Provinsi Lampung, maka Anda perlu berbahagia karena cek pajak kendaraan Lampung sudah bisa dilakukan secara online sehingga sangat menghemat waktu dan tenaga. Daripada
Cek Pajak Kendaraan Bandung via Online, Mudah!
Cek Pajak Kendaraan Bandung via Online, Mudah!
Cek pajak kendaraan Bandung saat ini bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja tanpa perlu datang mengantre ke kantor Samsat. Sebab pengecekan pajak kendaraan di Bandung sudah dapat dilakukan secara
© Copyright 2025 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us