Tips Sahabat

Fungsi Penting Klep Mobil, Komponen hingga Cara Kerjanya

03 October 2023
Fungsi Penting Klep Mobil, Komponen hingga Cara Kerjanya

Fungsi klep mobil sangat berperan besar terhadap terhadap kinerja sistem mesin pada mobil. Klep yang berfungsi dengan baik dapat membuat performa mesin menjadi maksimal. Di dalam mobil sendiri, ada beberapa komponen klep yang memiliki fungsi masing-masing. 

Oleh karena itu, para pemilik mobil sebaiknya mengetahui apa saja komponen klep pada mobil, beserta fungsi dan cara kerjanya. Untuk pembahasan selengkapnya, mari perhatikan ulasan berikut.

Fungsi Penting Klep Mobil

Klep mobil merupakan sebuah komponen penting mobil yang memiliki berbagai fungsi penting terhadap keberhasilan kinerja mesin. Adapun fungsi selengkapnya sebagai berikut.

1. Mengatur waktu kapan aliran bahan bakar dan udara masuk atau keluar

Klep mobil memiliki fungsi utama untuk mengatur pembukaan klep sesuai dengan bahan bakar dan campuran ke ruang bakar mesin. Selanjutnya, saluran intake akan dibuka agar campuran udara bisa masuk ke bagian dalam mesin ketika proses penghisapan berlangsung. Kemudian, saluran exhaust akan dibuka ketika mesin melakukan proses pembuangan gas dari sisa pembakaran mesin.

2. Mencegah kebocoran ketika langkah kompresi tinggi

Klep mobil juga memiliki fungsi mencegah risiko kebocoran saat kompresi mesin sedang tinggi. 

Komponen-Komponen Klep Mobil

Di dalam mobil, komponen-komponen klep terbilang cukup banyak. Namun, komponen tersebut dibagi menjadi dua kelompok berdasarkan mekanisme kerja klep. Adapun penjelasan selengkapnya sebagai berikut.

1. Komponen-komponen OHV (Overhead Valve)

Pada mekanisme kerja klep OHV, klep OHV terletak pada camshaft dan melekat pada blok silinder. Dengan begitu, proses pemutaran komponen ini bergantung pada komponen-komponen berikut.

  • Camshaft sprocket gear
  • Crankshaft sprocket gear 
  • Camshaft
  • Timing belt
  • Timing chain
  • Push rod
  • Rocker Arm
  • Valve
  • Valve lifter
  • Valve spring

2. Komponen-komponen OHC (Overhead Camshaft)

Sedangkan pada mekanisme klep OHC, keberadaan camshaft tidak di dalam blok silinder. Namun, camshaft terletak di bagian kepala silinder sehingga camshaft tidak membutuhkan bantuan komponen lain (push rod) untuk bersentuhan secara langsung dengan rocker arm. Adapun komponen-komponen OHC sebagai berikut.

  • Camshaft
  • Rocker arm
  • Tensioner
  • Timing chain
  • Timing belt
  • Timing chain guide
  • Sprocket gear
  • Valve dan spring

Baca Juga : Cara Menyetel Klep Mobil yang Benar, Ikuti Langkah Disini!

Cara Kerja Klep Mobil

Cara kerja klep mobil bisa dibilang sangat kompleks sekali. Mengapa demikian? Sebab, cara kerja klep sangat bergantung pada piston silinder. Ketika proses langkah hisap berlangsung, piston akan bergerak dari titik mati atas (TMA) menuju titik mati bawah (TMB). Ketika proses tersebut terjadi maka klep intake akan terbuka. Selanjutnya, klep intake akan menghisap bahan bakar dan campuran udara dan menyalurkannya ke bagian ruang bakar. 

Sebaliknya, ketika proses kompresi mesin terjadi, maka piston akan bergerak dari titik mati bawah (TMB) untuk menuju ke titik mati atas (TMA). Pada proses ini, piston akan mengusahakan proses pembakaran mesin dan bagian klep intake akan tertutup.

Mengingat fungsi klep yang begitu penting pada proses pembakaran mesin. Sebaiknya, Anda harus selalu rajin memperhatikan kondisi komponen ini. Sebab, klep yang bermasalah dapat menyebabkan oli mesin berkurang secara signifikan, penurunan tekanan kompresi, hingga penurunan performa mesin. 

Apabila klep mobil Anda bermasalah, segera kunjungi bengkel Daihatsu terdekat untuk melakukan servis klep. Sebab, penyetelan klep mobil tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Penyetelan klep dan servis klep harus dilakukan oleh mekanik yang kompeten. 

Others Tips Sahabat
doa perjalanan
Awali Dengan Membaca Doa Perjalanan, Ini Manfaat dan Sunnah Bepergian
Seberapa sering Sahabat bepergian dalam setahun? Apakah kamu tergolong individu yang sering melakukan perjalanan atau yang paling sering diam di rumah? Tahukah kamu, melakukan perjalanan atau
cover mobil
Choosing a Good and Safe Waterproof Car Cover
Car maintenance must be comprehensive, from the engine to the exterior body. Allowing the appearance of a damaged car body will also affect the value of the car, such as dull paint, discoloration, and
permainan anak laki-laki
10 Exciting Games for Boys
Childhood is one of the most enjoyable times in human life. This is because there are few responsibilities to think about. Children are free to explore to develop their interests and talents. One comm
peredam mobil
<h1>How to Make Your Own Car Soundproofing</h1>
A quiet cabin is one of the important needs for car owners to enjoy quality audio. Unfortunately, not all cars have a quiet cabin. Only cars priced above Rp.300 million have this type of cabin model.
© Copyright 2025 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us