Tips Sahabat

Jenis-Jenis Mobil di Indonesia, Yuk Ketahui Disini!

14 September 2022
Jenis-Jenis Mobil di Indonesia, Yuk Ketahui Disini!

Tahukah Sahabat, Apa saja jenis mobil di Indonesia? Tentunya jenis-jenis mobil yang ada di Indonesia sangatlah banyak dan bermacam-macam. Untuk itu simak postingan ini sampai tuntas, ya!

Ketika berbicara soal mobil, sebagian orang di Indonesia identik dengan membahas berbagai merek mobil dibandingkan jenisnya. Padahal sebelum membeli mobil Anda harus memahami tipe mobil agar Anda bisa menentukan pilihan yang tepat sesuai kebutuhan Anda.

Dengan mengetahui tipe mobil maka Anda dapat merencanakan biaya cicilan atau harga cash mobil, biaya pajak tahunan, biaya servis, dan biaya bahan bakar. Daripada Anda penasaran, berikut jenis-jenis mobil di Indonesia.

Jenis-jenis Mobil Yang Ada di Indonesia

Nah, kali ini kami akan memberikan 5 jenis mobil yang ada di Indonesia. Buat Sahabat yang masih awam mengenai jenis-jenis mobil, langsung saja simak dibawah ini, ya!

1. Mobil Jenis SUV (Sport Utility Vehicle)

Jenis mobil SUV (Sport Utility Vehicle) merupakan tipe mobil yang banyak diminati oleh banyak masyarakat di Indonesia. Mobil ini merupakan kombinasi antara mobil tipe jeep dan mobil tipe sedan. Mobil ini bandel digunakan di segala kondisi baik medan casual hingga medan offroad. 

Selain itu, mobil SUV ini memiliki penampilan interior dan eksterior yang cantik dan enak dipandang serta memiliki body yang luas dan besar.

Mobil ini juga dilengkapi dengan sistem 4WD (dimana keempat roda mobil dapat bergerak dan memiliki tenaga yang besar). Sehingga mobil dengan tipe ini akselerasinya sangat tangguh. 

Namun, mobil jenis ini memiliki kelemahan yaitu boros bahan bakar, harganya juga sedikit lebih mahal dibandingkan jenis MPV. Salah satu rekomendasi mobil jenis SUV adalah Daihatsu Rocky.

Baca Juga : Compact SUV Daihatsu Rocky, Tangguh dengan Harga Terjangkau

2. Mobil Tipe MPV (Multi Purpose Vehicle)

Jenis mobil MPV merupakan tipe mobil yang cocok digunakan sebagai mobil keluarga. Karena memiliki kapasitas daya tampung penumpang sebanyak tujuh orang.

Mobil ini juga diklaim mampu melintasi medan ekstrem seperti mobil SUV karena ground clearance-nya mencapai 200 mm ke atas. Selain itu, harga mobil MPV lebih murah dibandingkan SUV. Salah satu contoh mobil MPV yang bisa Anda beli adalah Daihatsu Sigra.

Baca Juga : Mobil Impian Keluarga! Ini 5 Kelebihan Daihatsu Sigra

3. Mobil Tipe Hatchback

Jenis mobil selanjutnya adalah hatchback. Mobil ini memiliki bentuk yang mungil dan ground clearance nya sedikit rendah. Meski begitu, mobil ini memiliki kelebihan mampu berjalan stabil meski mobil melaju di jalanan yang berlubang. Karena mobil ini sudah dilengkapi dengan Vehicle Stability Control (VSC).

4. Mobil Tipe Sedan

Bagi Anda pecinta film Fast & Furious pasti Anda sering melihat jenis mobil sedan. Mobil sedan merupakan mobil yang memiliki performa yang bagus untuk digunakan drift atau balapan.

Selain memiliki kecepatan tinggi, mobil sedan merupakan mobil di daerah perkotaan yang sering mengikuti kontes modifikasi mobil. Karena bentuknya yang modis dan elegan. Untuk harganya mobil ini terbilang cukup mahal.

5. Mobil Tipe Jeep

Bicara soal mobil dengan tipe Jeep, pasti generasi 90an tidak asing dengan bentuk mobil ini. Mobil ini identik dengan mobil para penculik atau penjahat di film-film era 90an. Namun, faktanya tidak begitu. Mobil Jeep merupakan merek mobil buatan Amerika Serikat, yang digunakan untuk medan offroad.

Baca Juga : Macam-macam Konsep Modifikasi Jeep

Nah, itulah beberapa pembahasan tentang jenis-jenis mobil di Indonesia yang wajib Anda ketahui. Sebenarnya masih, banyak lagi nama nama mobil lainnya di Indonesia yang belum dibahas seperti mobil crossover, mobil convertible, mobil station wagon, mobil double cabin & pick up, mobil coupe, mobil LCGC, mobil listrik, mobil hybrid, hingga mobil sport. 

Semoga ulasan di atas dapat menambah pengetahuan Anda tentang beberapa jenis mobil yang ada di Indonesia. Jika Anda tertarik membeli mobil baru Anda bisa kunjungi dealer Daihatsu terdekat untuk mendapatkan referensi jenis mobil yang Anda butuhkan. 

Others Tips Sahabat
Berapa Lama Freon AC Mobil Habis? Ini Jangka Waktunya
Berapa Lama Freon AC Mobil Habis? Ini Jangka Waktunya
Mengetahui berapa lama freon AC mobil habis merupakan hal yang wajib diketahui oleh semua pemilik mobil. Pasalnya AC merupakan salah satu komponen penting mobil yang berfungsi sebagai sirkulasi udara
Apa itu Freon AC Mobil? Ini Fungsi dan Cara Kerjanya
Apa itu Freon AC Mobil? Ini Fungsi dan Cara Kerjanya
Apa itu freon AC mobil? Apakah Anda sudah mengetahuinya? Apabila Anda belum mengetahuinya, mari perhatikan ulasan berikut.

Apa Itu Freon AC Mobil? 

Freon AC mobil merupakan salah satu ko
Apa itu CKD, CBU dan IKD pada Mobil? Ini Perbedaannya
Apa itu CKD, CBU dan IKD pada Mobil? Ini Perbedaannya
CKD mobil adalah istilah yang digunakan pada mobil impor lengkap dengan komponen mobil namun dalam kondisi terpisah atau masih belum di rakit. Selain CKD, dalam dunia permobilan juga terdapat istilah
Layanan Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota dan Jadwalnya
Layanan Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota dan Jadwalnya
Bagi pemilik SIM yang tinggal di Kota Tangerang dengan masa berlaku SIM yang sudah mau kadaluarsa, maka perlu untuk mengetahui layanan dan jadwal dari Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota. Sebab apa
© Copyright 2025 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved
Privacy Policy
Contact Us