Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Rekomendasi Alarm Mobil Murah Berkualitas Serta Tips Membelinya

03 December 2020
alarm mobil murah berkualitas

Alarm mobil murah berkualitas barangkali adalah pilihan tepat buat Sahabat. Apalagi, jika Sahabat lagi butuh alarm berkualitas top dengan harga terjangkau. Untungnya, sekarang sudah banyak alarm mobil murah dan berkualitas.

Dari sejumlah alarm tersebut, beberapa di antaranya akan kami rekomendasikan di sini. Siapa tahu bisa membantu Sahabat buat menemukan alarm mobil murah berkualitas yang didambakan. Beberapa rekomendasi itu bisa disimak sebagai berikut!

EASYGUARD PKE Car Alarm EC002

Rekomendasi alarm yang pertama ini punya fungsi yang cukup beragam. Selain sebagai alarm untuk mobil, alarm ini juga bisa menyalakan dan mematikan mesin mobil, membuka dan menutup pintu, serta menutup jendela mobil.

Alarm satu ini terbilang cukup modern, karena sudah dilengkapi dengan push start stop engine button. Satu set alat ini bisa didapatkan dengan kocek Rp 3 juta saja.

Fujito

Kalau Sahabat mau alarm dengan harga Rp 200 ribuan, Sahabat bisa membeli alarm mobil satu ini. Satu set alarm ini sudah dilengkapi berbagai macam komponen. Mulai dari 1 unit sirine, soket kabel, modul alarm, pc remote, serta buku petunjuk pemakaian. Satu set alarm ini bisa didapatkan dengan harga Rp 275 ribu.

Keylace

Kalau yang satu ini merupakan alarm yang khusus untuk beberapa jenis mobil tertentu. Semisal Jazz, Brio, CRV, serta Mobilio. Fiturnya sendiri cukup beragam. Untuk mendapatkan alarm ini, Sahabat hanya perlu mengeluarkan Rp 900 ribu.

FORTECH FT666

Alarm satu ini juga bisa didapatkan dengan harga mulai ratusan ribu rupiah. Dalam satu set alarm ini, Sahabat bisa mendapatkan 1 unit modul alarm, toa sirine suara, pc remote control alarm, soket kabel listrik dan LED, serta 1 lembar buku panduan.

Alarm ini juga dilengkapi dua remote yang salah satunya bisa Sahabat jadikan cadangan. Satu set alarm ini bisa didapatkan dengan Rp 165 ribu saja. Tergolong murah, bukan?

KSpeed KS558

Dengan harga Rp 300 ribuan, Sahabat bisa mendapatkan satu set alarm satu ini. Salah satu kelebihan dari alarm ini adalah remote-nya yang sudah berkualitas premium. Hal itu bisa dilihat dari desain remote-nya yang begitu menarik dan variatif. Fasilitas keamanannya pun juga tergolong canggih, kendati harganya relatif terjangkau.

Tips Memilih Alarm Mobil Murah Berkualitas

Sebelum artikel ini ditutup, kami akan memberikan beberapa tips dalam memilih alarm mobil murah berkualitas. Siapa tahu bisa Sahabat pakai, jika hendak memilih merk alarm mobil murah berkualitas di luar rekomendasi kami. Beberapa tips tersebut adalah:

Pilih Alarm Mobil yang Universal

Agar tidak repot, belilah alarm mobil yang tergolong universal. Maksudnya, alarm mobil tersebut bisa Sahabat pakai untuk jenis mobil apa pun. Selain bisa dipakai untuk jenis mobil apa pun, alarm mobil universal juga tergolong mudah dari segi pemasangannya.

Pilih Alarm Mobil yang Fiturnya Sesuai dengan Kebutuhan

Sekarang ini, sudah banyak alarm mobil yang punya banyak fitur. Agar tidak bingung, pilih saja mana alarm mobil yang fiturnya sesuai dengan kebutuhan Sahabat. Misalnya, jika Sahabat ingin alarm mobil yang bisa diakses via ponsel, maka pilihlah remote yang fiturnya bisa sahabat akses melalui ponsel Sahabat.

Pastikan untuk tidak memilih alarm mobil yang fiturnya cukup repot untuk dipakai. Misalnya, alarm dengan fitur door lock. Alarm semacam itu sangat susah dipakai, karena fiturnya harus diakses dengan sejumlah komponen tambahan.

Itulah beberapa rekomendasi alarm mobil murah berkualitas, serta tips untuk membelinya. Semoga bermanfaat dan bisa Sahabat praktekan. Sampai berjumpa di artikel selanjutnya!

Penulis: Anggie Warsito

Others Tips Sahabat
Di Tengah Isu Virus Corona, Daihatsu Tetap Luncurkan Ayla dan Sirion Terbaru
Di Tengah Isu Virus Corona, Daihatsu Tetap Luncurkan Ayla dan Sirion Terbaru
Tidak ada yang pernah mengira sebelumnya bahwa virus Corona ini akan berdampak pada banyak hal di dunia. Termasuk di Indonesia sendiri pada saat awal isu virus Corona di Wuhan, masyarakat Indonesia ma
Penyebab Rusaknya Power Steering Mobil
Penyebab Rusaknya Power Steering Mobil
Bagi pecinta mobil tentu tak asing dengan istilah power steering. Power steering yang notabene merupakan teknologi yang sudah diaplikasikan di mobil terbaru memiliki segudang manfaat. Ada banyak sekal
30 Komponen Karburator Mobil Dan Fungsinya
30 Komponen Karburator Mobil Dan Fungsinya
Bagi Sahabat pengguna mobil tua, tentu tidak asing lagi dengan komponen karburator mobil. Karburator ini tidak akan kita temukan pada kendaraan keluaran terbaru. Karena mobil yang diproduksi baru-baru
Anti Ribet, Begini Cara Membuat Paspor Online
Anti Ribet, Begini Cara Membuat Paspor Online
Jalan-jalan ke luar negeri butuh paspor. Buat Sahabat yang belum memiliki paspor tapi berencana liburan ke luar negeri, kamu harus membuatnya terlebih dahulu. Sekarang ini kita semakin dimudahkan

Book Service Via the DaihatsuKu Application

Get attractive offers for regular maintenance services on your vehicle

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
© Copyright 2024 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved