Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Syarat Mudik Naik Mobil Pribadi Terbaru 2023, Yuk Ketahui!

12 April 2023
Syarat Mudik Naik Mobil Pribadi Terbaru 2023, Yuk Ketahui!

Mereka yang rindu kampung halaman dan berniat mudik menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil, terdapat beberapa hal yang harus dipersiapkan. Apakah syarat mudik mobil pribadi tahun 2023 masih sama dengan tahun sebelumnya? Berikut syarat mudik mobil lebaran tahun 2023.

Syarat Mudik Lebaran 2023 Naik Mobil Pribadi, Yuk Simak!

Sebelum membahas persyaratan mudik lebaran di tahun 2023, terlebih dahulu Anda perlu mengingat kembali persyaratan mudik tahun lalu menggunakan mobil pribadi sesuai dengan peraturan pemerintah.

  • Pelaku perjalanan darat salah satunya pengguna mobil pribadi yang melakukan mudik harus melaksanakan protokol kesehatan, mulai dari lokasi keberangkatan, selama perjalanan, hingga lokasi tujuan. Protokol kesehatan yang dimaksud adalah menggunakan masker selama perjalanan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mencuci tangan.
  • Pelaku perjalanan darat termasuk pengguna mobil pribadi harus menggunakan aplikasi PeduliLindungi sebagai salah satu persyaratan dalam negeri.
  • Pelaku perjalanan yang sudah melakukan vaksin booster maka tidak wajib untuk menunjukkan hasil tes Antigen atau PCR.
  • Anak-anak usia di bawah 6 tahun tidak wajib untuk mengikuti ketentuan vaksinasi maupun menunjukkan hasil negatif untuk rapid test antigen dan RT-PCR.

Baca Juga : Mudik Asik dengan City Car

Syarat Mudik Lebaran 2023 Mobil Pribadi, Apakah Sama?

Terkait syarat mudik lebaran tahun 2023 menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil, hingga saat ini pemerintah belum menerapkan atau mengonfirmasi apakah peraturan tahun lalu juga akan kembali diberlakukan untuk mudik lebaran tahun 2023.

Selain itu pemerintah juga belum memutuskan apakah vaksin booster kedua menjadi persyaratan mudik di lebaran tahun 2023. Meskipun begitu, hal penting yang harus diperhatikan ketika ingin mudik menggunakan mobil pribadi adalah kondisi kendaraan.

Persiapan Mudik Menggunakan Mobil Pribadi

Sembari menunggu peraturan terbaru terkait mudik lebaran 2023 menggunakan mobil pribadi, tak ada salahnya untuk melakukan persiapan terlebih untuk mobil Daihatsu Anda. 

Perhatikan Kondisi Mobil Daihatsu Anda

Sebelum berangkat mudik ke kampung halaman, persiapan mudik dengan mobil pribadi yang harus dilakukan adalah membawa mobil Daihatsu Anda ke bengkel terdekat guna pengecekan kondisi kendaraan. Pengecekan terhadap mobil dapat menghindari hal yang tidak diinginkan di jalan.

Terdapat beberapa komponen yang perlu diperiksa sebelum melakukan perjalanan jauh yakni ban, suspensi, lampu, cairan mobil seperti air radiator, oli, minyak rem, air aki, dan lain sebagainya.

Menjaga Kondisi Tubuh Tetap Prima

Selain menjaga kondisi mobil Daihatsu, kondisi tubuh juga menjadi hal penting yang tak boleh disepelekan. Pastikan Anda beristirahat cukup sebelum berangkat mudik minimal 6 hingga 8 jam.

Pastikan tubuh dalam kondisi fit atau prima, sehingga tidak akan mengganggu konsentrasi selama berkendara. Bila perlu, Anda juga bisa mengonsumsi vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah lelah.

Mengenal dan Mempelajari Rute Perjalanan

Pengemudi wajib untuk mengenal dan mempelajari rute perjalanan yang akan dilewati. Hal ini penting agar nantinya Anda dan keluarga dapat mudik melewati rute yang aman, nyaman dilewati, dan minim kemacetan.

Baca Juga : 5 Tips Membawa Bekal Makanan Selama Mudik

Mengisi Penuh Bahan Bakar Mobil

Selain itu pastikan bahan bakar mobil Daihatsu Anda sudah diisi penuh sebelum melakukan perjalanan mudik yang jaraknya cukup jauh. Sehingga nantinya di perjalanan tak perlu merasa khawatir mobil mogok di tengah jalan karena kehabisan bahan bakar.

Hindari Membawa Barang Berlebih

Tak jarang pemudik membawa banyak barang bawaan, mulai dari barang pribadi hingga oleh-oleh untuk kerabat yang akan didatangi. Padahal barang bawaan berlebih justru membuat muatan menjadi tidak efektif, sehingga bawalah barang seperlunya.

Setelah nantinya mengetahui syarat mudik mobil pribadi tahun 2023, apakah sudah siap mudik bersama mobil Daihatsu kesayangan?

Others Tips Sahabat
11 Rekomendasi Merk Cat Mobil yang Awet dan Bagus
11 Rekomendasi Merk Cat Mobil yang Awet dan Bagus
Rekomendasi merk cat mobil dengan kualitas bagus sehingga bisa bertahan lama memang selalu dibutuhkan oleh pemilik mobil hingga pecinta otomotif. Hal itu dikarenakan memiliki mobil dengan warna mengil
Tips Mengenali Gejala Busi Mobil Rusak
Tips Mengenali Gejala Busi Mobil Rusak
Busi memegang peranan penting sebagai salah satu komponen suku cadang kendaraan otomotif termasuk mobil. Busi mobil yang bermasalah dapat menyebabkan mesin mobil tidak dapat bekerja secara seimbang ak
7 Rekomendasi Pembersih Kaca Mobil Terbaik
7 Rekomendasi Pembersih Kaca Mobil Terbaik
Di musim penghujan seperti ini, semua kendaraan yang beroperasi di jalanan tentu tidak luput dari yang namanya kena hujan. Hujan yang hampir mengguyur setiap hari, membuat kendaraan menjadi cepat koto
20 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik & Wangi Tahan Lama
20 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik & Wangi Tahan Lama
Selera wangi parfum mobil itu tergantung masing-masing individu. Cocok untuk orang lain belum tentu cocok untuk kita. Daripada bingung, di bawah ini ada 20 terbaik dengan berbagai rentang harga dan v

Book Service Via the DaihatsuKu Application

Get attractive offers for regular maintenance services on your vehicle

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
© Copyright 2024 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved