Press Release

Daihatsu Raih Apresiasi Pendidikan Vokasi dari Kemendikbud

Perwakilan Manajemen Daihatsu (tengah), Joko Baroto, Executive Officer H...

JAKARTA (23/12): PT Astra Daihatsu Motor (ADM) raih apresiasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) atas komitmennya dalam mendukung pengembangan pendidikan vokasi di Indonesia melalui acara bertajuk Indonesia Vocational Outlook, pada 21 Desember 2020, bertempat di Pullman Jakarta Central Park. 

Penyerahan apresiasi ini diberikan langsung oleh Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha Dunia Industri (DUDI) Kemendikbud RI Ahmad Saufi dan disaksikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nadiem Anwar Makarim secara virtual.

Daihatsu melalui salah satu pilar CSR (Corporate Social Responsibility), yakni pilar Pintar Bersama Daihatsu, berkomitmen mendukung pendidikan vokasi di Indonesia dengan membina 351 SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) yang tersebar di seluruh Indonesia sejak tahun 2008, dengan fokus utama di jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR), demi meningkatkan kompetensi guru dan siswa melalui pelatihan, magang, uji kompetensi, serta sertifikasi kompetensi. 

Selain itu Daihatsu juga melakukan pendampingan untuk memperkuat sistem manajemen SMK agar sesuai dengan Industri dan Dunia Kerja (IDUKA), melakukan standardisasi ruang kelas, workshop, hingga membangun Dojo Safety di beberapa sekolah. 

Tak hanya itu, sejak tahun 2014, Daihatsu juga mengembangkan Daihatsu School Skill Center (DSSC) yaitu penerapan SMK sebagai teaching factory sebagai persiapan memasuki dunia kerja (industri) nyata, dan telah terimplementasi di 8 sekolah. 

“Daihatsu mengucapkan terima kasih atas apresiasi vokasi ini. Penghargaan ini merupakan kebanggan bagi kami, sekaligus pengakuan terhadap komitmen dan keseriusan Daihatsu dalam meningkatkan link and match antara sekolah vokasi dengan dunia industri, baik dalam peningkatan pada aspek kompetensi individu (hard skill), maupun budaya kerja (soft skill)”, ujar Joko Baroto, Executive Officer Human Resources PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Press Release Lainnya
Daihatsu Gran Max: Laris Manis Berkat Sahabat Bisnis
Daihatsu Gran Max: Laris Manis Berkat Sahabat Bisnis
Melihat Pertumbuhan sektor UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) yang semakin dinamis, Daihatsu menghadirkan Gran Max dengan berbagai tipe sebagai Sahabat Bisnis para pelaku usaha.
Resmikan National Dojo Manufacturing Center di SMK Subang, Daihatsu Konsisten Dukung Pendidikan Anak Bangsa
Resmikan National Dojo Manufacturing Center di SMK Subang, Daihatsu Konsisten Dukung Pendidikan Anak Bangsa
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali menunjukkan komitmennya terhadap pengembangan pendidikan vokasi di Indonesia dengan meresmikan National Dojo Manufacturing Center di SMK Al Mufti, Subang, Jawa Barat, pada 22 April 2025.
Peresmian Pabrik Baru Karawang Assembly Plant 2 Jadi Komitmen Keberlanjutan Daihatsu di Masa Depan
Peresmian Pabrik Baru Karawang Assembly Plant 2 Jadi Komitmen Keberlanjutan Daihatsu di Masa Depan
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) meresmikan pabrik baru Karawang Assembly Plant 2 pada 27 Februari 2025 berlokasi di Kawasan Industri Surya Cipta, di Karawang Timur, Jawa Barat.
TINGGAL SEMINGGU LAGI: BELI MOBIL DAIHATSU, MENANGKAN HADIAH UMROH!
TINGGAL SEMINGGU LAGI: BELI MOBIL DAIHATSU, MENANGKAN HADIAH UMROH!
Program spesial bulan Ramadan yaitu DAIFIT 2025 (Daihatsu Idul Fitri 2025), dari tanggal 1 Februari – 30 April 2025, berkesempatan untuk memenangkan hadiah umroh bagi 9 orang pemenang yang beruntung.
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami