Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Tol Cipularang: Lokasi dan Tarif Semua Golongan

18 Oktober 2024
Tol Cipularang: Lokasi dan Tarif Semua Golongan

Tol Cipularang merupakan jalan tol yang menghubungkan Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang dengan Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat. Jalan tol ini melintasi Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Bandung Barat. Penamaan Cipularang sendiri berasal dari singkatan dari Cikampek, Purwakarta dan Padalarang. 

Jalan tol ini merupakan rute yang dapat mempercepat estimasi perjalanan dari Kota Jakarta menuju Bandung via tol. Dengan melintasi jalan tol ini, maka pengguna jalan tol dapat menempuh perjalanan dari Jakarta ke Bandung hanya dengan waktu 1,5 jam saja. 

Lantas dimana lokasi tol tersebut? Dan berapa tarif dari jalan tol tersebut? Untuk selengkapnya perhatikan ulasan berikut. 

Lokasi Tol Cipularang 

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Tol Cipularang merupakan akses yang dapat mempercepat estimasi perjalanan dari Jakarta menuju Bandung. Lokasi jalan tol ini berada di Provinsi Jawa Barat, dan membentang dari Kecamatan Cikampek, dan Kecamatan Padalarang. 

Tarif Tol Cipularang 

Dikarenakan Tol Cipularang merupakan penghubung antara wilayah Kabupaten Karawang, dengan Kabupaten Purwakarta, dan Kabupaten Bandung Barat, maka jalan tol ini memiliki banyak gerbang tol. Mulai dari Gerbang Tol SS Dawuan, Sadang, Jatiluhur, SS Padalarang, hingga Cikamuning. Apabila pengguna jalan tol hendak menggunakan gerbang tol tersebut, maka perlu menyiapkan saldo e-toll sesuai dengan tarif yang berlaku saat ini. 

Adapun tarif terbaru Tol Cipularang dari semua gerbang untuk semua golongan sebagai berikut. 

Gerbang SS Dawuan menuju Gerbang Sadang 

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp8.000.
  • Golongan II: Rp13.500.
  • Golongan III: Rp13.500.
  • Golongan IV: Rp19.500.
  • Golongan V: Rp19.500.

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang Sadang menuju gerbang SS Dawuan). 

Gerbang SS Dawuan menuju Gerbang Jatiluhur

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp14.500.
  • Golongan II: Rp24.500.
  • Golongan III: Rp24.500.
  • Golongan IV: Rp35.500.
  • Golongan V: Rp35.500.

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang Jatiluhur menuju gerbang SS Dawuan). 

Gerbang SS Dawuan menuju Gerbang SS Padalarang 

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp45.000.
  • Golongan II: Rp76.000.
  • Golongan III: Rp76.000.
  • Golongan IV: Rp110.000.
  • Golongan V: Rp110.000.

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang SS Padalarang menuju gerbang SS Dawuan). 

Gerbang Gerbang Sadang menuju Jatiluhur

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp6.500.
  • Golongan II: Rp11.000.
  • Golongan III: Rp11.000.
  • Golongan IV: Rp16.000.
  • Golongan V: Rp16.000. 

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang Jatiluhur menuju gerbang Sadang). 

Gerbang Gerbang Sadang menuju SS Padalarang

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp37.000.
  • Golongan II: Rp62.500.
  • Golongan III: Rp62.500.
  • Golongan IV: Rp90.500.
  • Golongan V: Rp90.500.

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang SS Padalarang menuju gerbang Sadang). 

Gerbang Jatiluhur menuju SS Padalarang

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp30.500.
  • Golongan II: Rp51.500.
  • Golongan III: Rp51.500.
  • Golongan IV: Rp74.500.
  • Golongan V: Rp74.500.

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang Padalarang menuju gerbang Jatiluhur). 

Gerbang SS Padalarang menuju Cikamuning

Berikut tarif selengkapnya. 

  • Golongan I: Rp4.000.
  • Golongan II: Rp7.000.
  • Golongan III: Rp7.000.
  • Golongan IV: Rp10.000.
  • Golongan V: Rp10.000.

Baca Juga : Info Tarif Tol Cisumdawu, Cileunyi-Dawuan Ini Besarannya!

Tarif di atas juga berlaku untuk sebaliknya (gerbang SS Padalarang menuju gerbang Cikamuning). 

Demikian ulasan mengenai lokasi dan tarif terbaru Tol Cipularang 2024. Pastikan Anda sudah menyervis kendaraan di bengkel resmi Daihatsu sebelum melakukan perjalanan melalui jalan tol tersebut. 

Tips Sahabat Lainnya
Awali Dengan Membaca Doa Perjalanan, Ini Manfaat dan Sunnah Bepergian
Awali Dengan Membaca Doa Perjalanan, Ini Manfaat dan Sunnah Bepergian
Seberapa sering Sahabat bepergian dalam setahun? Apakah kamu tergolong individu yang sering melakukan perjalanan atau yang paling sering diam di rumah? Tahukah kamu, melakukan perjalanan atau
11 Rekomendasi Merk Cat Mobil yang Awet dan Bagus
11 Rekomendasi Merk Cat Mobil yang Awet dan Bagus
Rekomendasi merk cat mobil dengan kualitas bagus sehingga bisa bertahan lama memang selalu dibutuhkan oleh pemilik mobil hingga pecinta otomotif. Hal itu dikarenakan memiliki mobil dengan warna mengil
AC Mobil Serta Cara Kerjanya
AC Mobil Serta Cara Kerjanya
AC Mobil yang menjadi solusi saat berada di cuaca di Ibu Kota yang sangat terik. Indonesia merupakan negara tropis dengan suhu udara yang cukup panas terlebih saat musim kemarau tiba. Di saat seperti
Anti Ribet, Begini Cara Membuat Paspor Online
Anti Ribet, Begini Cara Membuat Paspor Online
Jalan-jalan ke luar negeri butuh paspor. Buat Sahabat yang belum memiliki paspor tapi berencana liburan ke luar negeri, kamu harus membuatnya terlebih dahulu. Sekarang ini kita semakin dimudahkan

Booking Servis Melalui Aplikasi DaihatsuKu

Dapatkan penawaran menarik untuk layanan perawatan berkala pada kendaraan Anda

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor