Tips Sahabat

4 Tanda Kamu Harus Mengganti Rem Mobil

09 April 2025
rem mobil

Udah pada tau belum nih waktu yang tepat untuk mengganti rem mobil kamu guys? Rem memang komponen utama yang sangat penting lho, karena ini juga menyangkut tentang keselamatan kita saat berkendara. Karena rem, kamu bisa mengatur kapan harus berhenti jika tidak tentunya akan berakibatkan kecelakaan guys ?

Demi kenyamanan kamu selama berkendara, pastikan keadaan rem kendaraanmu dalam kondisi baik ya. Namun, jika kamu mengalami 4 tanda berikut, maka bersiaplah untuk segera menggantinya guys! Nah, berikut 4 tanda kamu harus mengganti rem mobil, yaitu :

Melakukan pengecekan pada kepingan cakram

Cakram atau rotor dan kaliper adalah komponen utama rem mobil guys! Kaliper bekerja dengan menjepit cakram, sehingga mobil akan berhenti secara sempurna. Nah, mobil yang sudah lama dipakai tentunya tidak akan dapat berhenti secara sempurna lagi. Untuk itu, sangat penting untuk melakukan pengecekan pada kondisi cakram, jika sudah menipis ini menandakan kamu harus mengganti cakram dengan yang baru.

Terdengar bunyi aneh pada saat pengereman

Di kabin saat berkendara kamu mendengar bunyi aneh? Suara berdecit atau terdengar kasar saat melakukan pengereman? Jika kamu mendengarkan bunyi kasar, biasanya ini berakibat pada kondisi cakram yang sudah menipis guys! Perlu diketahui, kondisi cakram yang menipis tidak baik untuk kaliper pada rem. Nah, ini saatnmya kamu harus mengganti rem secepatnya.

Mobil terasa berbelok sendiri

Saat berkendara, kamu merasakan mobil berbelok sendiri? Ini disebabkan oleh kaliper yang stuck di salah satu ban dan otomatis akan mengerem saat sedang bergerak maju guys! Namun, mobil berbelok sendiri tidak hanya disebabkan oleh rem lho! Untuk memastikan segera bawa mobil kesayangan kamu ke bengkel untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Mobil terasa bergetar

Sering melewati jalan rusak atau berlubang? Ini bisa membuat mobil kamu terasa bergetar lho! Ini biasanya ada masalah pada bagian rem mobil, tepatnya pada bagain cakram mobil kamu guys! Hal ini dikarenakan kondisi cakram yang tidak membaik seperti bengkok atau bergelombang. 

Nah, pernah mengalami 4 pertanda yang sudah dijelasin belum nih? Jika kamu sedang mengalaminya, jangan lupa untuk melakukan pengecekan untuk mobil kesayangan kamu ya guys.

Baca juga : Menjaga Rem Tangan Bekerja dengan Baik

Tips Sahabat Lainnya
Power Window Mobil Macet, Tips Merawat dan Memperbaiki
Kenali Masalah Umum Power Window Mobil Macet, Tips Merawat dan Memperbaiki
JAKARTA, Januari 2025, Power window sangat penting di mobi-mobil masa kini. Tapi, bagaimana jika power window mobil Anda mengalami masalah?  Power window macet bisa sangat mengganggu, bergerak la
biaya balik nama mobil bekas 2026
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026, Ini Syarat dan Caranya!
Biaya balik nama mobil kini menjadi lebih ringan karena pemerintah telah menghapus Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) untuk mobil bekas di seluruh Indonesia. Kebijakan yang mengacu pada UU No.
Kode Plat G Daerah Mana? Cek di Sini dan Pajaknya!
Kode Plat G Daerah Mana? Cek di Sini dan Pajaknya!
Apakah Anda pernah melihat kendaraan dengan kode plat G di jalanan? Jika pernah, kira-kira kendaraan tersebut berasal dari daerah mana? Yuk, cari tahu selengkapnya dengan memperhatikan ulasan berikut.
cara daftar dan buat SIM Online baru 2025
Cara Daftar SIM Online dan Buat Baru Serta Biayanya 2026

Pembuatan SIM kini bisa dilakukan secara online dengan proses yang mudah dan cepat. Hadirnya layanan ini sangat membantu bagi Sahabat yang sibuk atau tidak sempat datang ke Satpas atau ka

Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2026 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami