Tips Sahabat

5 Bagian Pintu Mobil dan Fungsinya, Yuk Pahami!

15 Desember 2022
bagian pintu mobil dan fungsinya

Salah satu komponen penting yang dimiliki bodi mobil adalah pintu. Bukan hanya digunakan sebagai tempat untuk keluar masuk penumpang, pintu mobil juga menjadi lokasi terhubungnya sistem kelistrikan serta speaker pintu mobil. Lantas, apa saja bagian pintu mobil dan fungsinya? 

Sebagai pemilik mobil, tidak ada salahnya Anda mengenal berbagai bagian pintu kendaraan roda empat ini. Dengan mengetahui bagiannya, Anda dapat merawatnya secara maksimal. 

Bagian Pintu Mobil dan Fungsinya

Berikut sejumlah bagian pintu mobil beserta dengan fungsinya, antara lain:

1. Panel dalam serta luar

Ada berbagai macam jenis serta bentuk dari pintu mobil. Tetapi, setiap pintu terdiri dari 2 panel yaitu panel dalam serta panel luar. Dua panel ini disatukan dengan menggunakan metode press, sehingga menjadi konstruksi yang sangat kuat. 

Panel adalah sumber kekuatan pintu mobil, kekuatan ini dihasilkan dari lekukan yang dimiliki panel bagian dalam. Fungsi panel bagian dalam ini adalah tempat penyimpanan kabel jaringan kelistrikan mobil. Sedangkan, panel di bagian luar digunakan sebagai pelindung atau penutup dan melindungi semua komponen pintu. 

Baca Juga : 4 Cara Membuka Pintu Mobil yang Terkunci dari Dalam

2. Alur jendela

Bagian pintu mobil dan fungsinya yang lain adalah alur jendela. Jangan salah, pintu bukan hanya digunakan untuk menyimpan kabel jaringan audio dan kelistrikan saja tetapi juga digunakan sebagai dudukan jendela. Bahkan, pintu bukan hanya menjadi dudukan kaca, namun menyimpan semua komponen power window

Kaca jendela umumnya terpasang di alur pintu, kemudian semua komponen seperti motor penggerak window dan baterai berada di antara celah panel dalam serta luar pintu. 

3. Dudukan engsel

Bagian lainnya adalah dudukan engsel. Dudukan engsel juga menjadi komponen penting karena tanpa komponen ini, pintu tidak bisa terhubung dengan semua bodi kendaraan. Gangguan yang ada di dudukan engsel juga dapat menimbulkan kerusakan serius. 

Bahkan, bila engsel pintu tidak lagi simetris, pintu tidak bisa menutup dengan sempurna. Untuk mengatasi kerusakan tersebut, pintu harus di las. Proses ini tentu saja sangat rumit karena ada berbagai komponen yang harus dilepas dahulu. 

4. Alur karet

Apakah Anda pernah mengalami pintu mobil menjadi sulit ditutup atau dibuka? Besar kemungkinan hal tersebut disebabkan karena pintu sudah getas karena dipakai dalam waktu lama. Pintu mobil juga memiliki karet pelindung yang lokasinya ada di alur karet pintu. 

Fungsi dari karet ini adalah sebagai peredam gesekan yang terjadi antara pintu serta bodi mobil ketika pengendara menutup dan membuka mobil. Agar karet pintu mobil awet, hindari membanting pintu mobil terlalu keras, Anda bisa mendorong pintu dengan lembut

5. Pengaman pintu

Bagian terakhir adalah bagian pengaman. Pengaman berguna sebagai pelindung pintu dari terjadinya kerusakan, goresan atau bergesernya pintu mobil. Lokasi pengaman ini berada di bibir pintu dan umumnya dibuat dari bahan aluminium serta karet yang elastis. 

Agar pengaman tidak lekas rusak, hindari memarkir di tempat yang panas atau terkena sinar matahari langsung. Sinar matahari bisa membuat bahan karet menjadi rusak atau cepat memuai. Selain itu bagian ini juga harus rutin dibersihkan.

Selain mengenal bagian pintu mobil dan fungsinya, pastikan juga merawat seluruh komponen mobil dengan baik. Untuk melakukan perawatan, Anda dapat membawa mobil kesayangan ke bengkel resmi Daihatsu. 

Di bengkel resmi Daihatsu, Anda akan menemukan sparepart original, dan seluruh service dikerjakan oleh mekanik berpengalaman. Bukan hanya itu, Anda juga tidak perlu melakukan antre lagi setelah booking service. 

Tips Sahabat Lainnya
Sambut Nataru 2025, Gerbang Tol Cikampek Utama Arah Jakarta Ditambah
Sambut Nataru 2025, Gerbang Tol Cikampek Utama Arah Jakarta Ditambah
JAKARTA, NOVEMBER 2024 – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) mengambil langkah antisipasi untuk menghadapi lonjakan volume kendaraan di Ja
Wisata Alam Gunung Mas Puncak, Pelepas Penat Bersama Keluarga
Wisata Alam Gunung Mas Puncak, Pelepas Penat Bersama Keluarga
Bagi Anda yang mencari untuk menghilangkan penat, Wisata Alam Gunung Mas Puncak adalah pilihan sempurna. Terletak di kawasan Puncak, Bogor, destinasi ini menawarkan udara sejuk, hamparan kebun teh ya
Tempel Stiker QR Code MyPertamina di Tutup Tangki Mobil Apa Aman? Ini Penjelasan Pertamina
Tempel Stiker QR Code MyPertamina di Tutup Tangki Mobil Apa Aman? Ini Penjelasan Pertamina
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Pembelian bahan bakar minyak () subsidi seperti Pertalite dan Solar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), kini wajib menunjukkan QR Code MyPertamina. Kode khusus keluar
Inilah 4 Tanda Ban Harus Diganti Agar Aman dan Nyaman di Jalan
Inilah 4 Tanda Ban Harus Diganti Agar Aman dan Nyaman di Jalan
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Ban merupakan salah satu komponen yang vital pada mobil. Pasalnya, kerap terjadi kecelakaan diakibatkan karena pecah ban. Perhatikan betul bagian ini.Termasuk soal mengganti ba
Logo Daihatsu
Daihatsu Access
1500898
hotline@daihatsu.astra.co.id
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami