Tips Sahabat

8 Kewajiban Anak di Sekolah

11 April 2025
kewajiban anak di sekolah

Kewajiban anak di sekolah adalah hal-hal yang harus dipenuhi oleh anak agar mendapatkan hak anak di sekolah. Kewajiban ini dilakukan dalam rangka saling memenuhi hak dan kewajiban antara murid dan elemen yang ada di sekolah agar kondisi di sekolah menjadi kondusif. Berikut ini adalah beberapa kewajiban anak di sekolah.

Menaati Peraturan Sekolah

Setiap sekolah memiliki peraturan yang berbeda-beda. Sebagai seorang anak yang menjadi murid suatu sekolah, menaati peraturan merupakan hal yang wajib dilaksanakan.

Menaati peraturan sekolah mencakup banyak hal. Seperti mengikuti upacara bendera, memarkir kendaraan di tempat yang sudah disediakan. Memakai seragam yang sesuai dengan peraturan sekolah merupakan hal yang wajib dilakukan seorang anak dalam lingkungan sekolah. Datang tepat waktu sesuai jam masuk yang ditentukan juga tidak boleh diabaikan. Menaati peraturan akan membuat sekolah menjadi lebih tertib dan teratur.

Baca juga: Beberapa Tips Memilih Sekolah untuk Anak

Mengikuti Pelajaran dengan Tertib

Kegiatan belajar dan mengajar di sekolah akan sangat membutuhkan kerja sama dari dua pihak, yaitu guru dan murid. Guru wajib mengajar dengan baik di kelas dan murid juga wajib mengikuti pelajaran dengan tertib. Murid pun dapat mendengarkan pelajaran dengan baik dan guru dapat mengajar dengan tenang.

Mengikuti Ujian

Ujian yang diadakan oleh sekolah, wajib diikuti seluruh murid tanpa terkecuali. Jika berhalangan atau sakit, murid dapat meminta ujian ulang di waktu lain. Murid wajib mengikuti ujian dengan tertib dan sesuai aturan yang berlaku selama ujian.

Menjaga Kebersihan Lingkungan

Kebersihan lingkungan sekolah tidak dapat tercipta dengan sendirinya. Meski di sekolah sudah ada petugas kebersihan, tetapi murid wajib untuk menjaga kebersihan lingkungan. Caranya sangat mudah, membuang setiap sampah pada tempatnya sudah ikut membantu menjaga kebersihan lingkungan. Setiap murid juga wajib untuk melakukan piket kelas sebagai bentuk tanggung jawab terhadap kelas agar selalu bersih. Kegiatan belajar pun menjadi nyaman karena kelas dalam kondisi bersih.

Menghormati Guru

Sebagai murid yang memiliki hak mendapat pembelajaran dari guru, para murid diharuskan untuk menghormati guru. Tidak hanya sebagai orang yang lebih tua, guru juga berjasa untuk mengajar para murid. Guru berjasa untuk mengajar para murid agar dapat memahami pelajaran sekolah.

Menjaga Keamanan Sekolah

Keamanan di sekolah membutuhkan kerja sama dari berbagai aspek termasuk para murid. Setiap murid wajib menjaga keamanan di sekolah dengan cara tidak melakukan bullying terhadap sesama murid. Membiarkan sesama murid untuk berteman satu sama lain dan tidak menebarkan teror di antara para murid.

Menjaga Nama Baik Sekolah

Sebagai seorang murid di suatu sekolah, sudah menjadi kewajiban seorang murid untuk berperilaku baik di luar sekolah. Apalagi jika murid tersebut sedang memakai seragam sekolahnya. Karena perilaku seorang murid di luar sekolah akan dikaitkan dengan nama sekolah.

Memelihara Fasilitas Sekolah

Fasilitas sekolah yang menjadi hak para murid di sekolah mewajibkan murid untuk memelihara fasilitas tersebut. Menggunakan fasilitas sekolah sesuai dengan fungsinya adalah salah satu contoh memelihara fasilitas sekolah.Tidak hanya itu fasilitas sekolah pun tidak boleh dipergunakan untuk kepentingan yang tidak diizinkan oleh sekolah. Dengan terpeliharanya fasilitas sekolah, maka murid pun mendapatkan hak menggunakan fasilitas sekolah dengan baik karena fasilitas sekolah tetap dapat digunakan sesuai fungsinya.

Itulah beberapa kewajiban anak di sekolah. Setelah memenuhi kewajiban anak di sekolah, seorang anak juga mendapatkan haknya di sekolah. Untuk mengetahui hak anak di sekolah Sahabat dapat membaca artikel lainnya.

Penulis: Iskael

Tips Sahabat Lainnya
perjanjian jual beli mobil
Contoh Surat Perjanjian Jual Beli Mobil Baru dan Bekas
Indonesia mengenal surat perjanjian jual beli mobil atau akta jual beli mobil sebagai tanda bukti yang sah terkait transaksi jual beli yang sudah dilaksanakan. Bagi Sahabat yang masih cukup asing deng
Penyebab Transmisi Matic Bisa Slip atau Los dan Cara Mengatasi
Penyebab Transmisi Matic Bisa Slip atau Los dan Cara Mengatasi
Para pemilik mobil matic sudah semestinya mengetahui penyebab dan cara mengatasi transmisi matic bisa slip atau loss. Permasalahan tersebut kerap kali terjadi secara mendadak sehingga mengganggu kenya
Tiga Arena Joging Rekomendasi Untuk Sahabat Daihatsu di Jakarta
Tiga Arena Joging Rekomendasi Untuk Sahabat Daihatsu di Jakarta
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Joging sudah menjadi gaya hidup masyarakat perkotaan di Indonesia. Selain rekreasi keluarga, faktor  kesehatan menjadi alasan Sahabat Daihatsu melakukan joging. Sahabat Da
tanggungjawab kebersihan rumah
Alasan Jitu Supaya Jangan Ada yang Bertanya Lagi tentang Membersihkan Rumah Tanggung Jawab Siapa!
Membersihkan rumah adalah sebuah rutinitas yang tidak bisa dielakkan lagi. Terlebih, rumah menjadi tempat pulang dan sebagian besar waktu dalam seharinya dihabiskan di rumah. Namun, masih banyak nih p
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami