Tips Sahabat

Cara Menghasilkan Setelan Kopling Mobil yang Benar

03 Desember 2020
setelan kopling mobil yang benar

Menentukan setelan kopling mobil yang benar adalah hal yang gampang-gampang susah. Butuh kecermatan tersendiri untuk bisa menghasilkan setelan kopling yang benar. Bila berhasil membuat setelan kopling yang benar, Sahabat akan lebih mudah dalam melakukan transmisi gigi mobil.

Ada beberapa cara yang mesti dilakukan, bila Sahabat ingin menghasilkan setelan kopling mobil yang benar. Menyetel ketinggian pedal kopling, serta mengatur jarak gerak bebas pedal kopling adalah keduanya.

Menyetel Ketinggian Pedal Kopling

Kita bahas dulu cara yang pertama. Ketinggian pedal yang dimaksud di sini adalah jarak antara ujung pedal dengan lantai kendaraan (dalam hal ini mobil).

Setiap mobil punya ukuran ketinggian pedal koplingnya sendiri. Kalau Sahabat ingin tahu berapa ketinggian pedal kopling mobil Sahabat, Sahabat bisa mengecek buku manual perbaikan pada mobil Sahabat.

Untuk bisa menyetel ketinggian pedal kopling, Sahabat terlebih dulu harus punya kunci pas 12 atau 14 inchi. Habis itu, Sahabat langsung bisa melakukan langkah-langkah berikut:

  1. Putar mur pengunci pada pedal ke arah kiri, hingga mur mengendur dan baut penyetel pada pedal bisa dengan mudah diputar.
  2. Putar baut penyetel ke arah kiri agar ketinggian pedal kopling meninggi. Putar ke arah kanan bila pedal kopling dirasa terlalu ketinggian.
  3. Jika ketinggian pedal kopling sudah pas, segera putar mur pengunci ke arah kanan agar pedal tidak kendor.

Mengatur Jarak Gerak Bebas Pedal Kopling

Mari kita bahas cara selanjutnya. Cara ini sendiri perlu dilakukan bukan hanya agar setelan kopling mobilnya jadi lebih benar. Tetapi, juga untuk mencegah kopling agar tidak terus-terusan menempel pada Fly Wheel. Kalau kopling terus menempel di komponen tersebut, bisa-bisa kampas kopling bisa habis dengan cepat.

Jarak gerak bebas pedal kopling umumnya berkisar di angka 1,5 cm hingga 3 cm. Jika Sahabat ragu, Sahabat bisa mengecek buku manual pada mobil Sahabat untuk memastikan berapa nomor yang tepat.

Mengatur jarak gerak bebas pedal kopling sendiri bisa dilakukan dalam dua model. Mekanikal dan hidrolik adalah dua model yang dimaksud.

Mengatur Jarak Gerak Bebas Pedal Kopling Model Mekanikal

Ini merupakan model yang mengandalkan kabel sebagai komponen utama. Ada beberapa langkah untuk mengatur jarak gerak bebas pedal kopling model ini. Langkah-langkah itu adalah:

  1. Kendorkan mur pengunci dengan kunci pas berukuran 10 ataupun 12.
  2. Putarkan mur pengunci ke arah kiri, bila Sahabat hendak menjauhkan jarak gerak bebas pada pedal kopling. Bila ingin jaraknya diperpendek, Sahabat bisa memutar mur penguncinya ke arah kanan.
  3. Jika sudah mendapatkan jarak gerak bebas yang pas, segera kencangkan mur pengunci dengan kunci pas yang sudah Sahabat sediakan.

Mengatur Jarak Gerak Bebas Pedal Kopling Model Hidrolik

Seperti halnya model sebelumnya, mengatur jarak gerak bebas pedal pada model ini juga perlu sejumlah langkah. Langkah-langkah itu adalah:

  1. Kendorkan mur pengunci dengan kunci pas berukuran 8 atau 10.
  2. Putar batang pendorong hidrolik pada kopling dengan tang atau alat sejenis. Putarlah searah jarum jam jika hendak memperpendek jarak. Sebaliknya, putar ke arah berlawanan jarum jam jika akan memperpanjang jarak.
  3. Kencangkan mur pengunci bila sudah menemukan jarak gerak bebas pedal kopling yang pas.

Menentukan setelan kopling mobil yang benar adalah hal yang gampang-gampang susah. Butuh kecermatan tersendiri untuk bisa menghasilkan setelan kopling yang benar. Bila berhasil membuat setelan kopling yang benar, Sahabat akan lebih mudah dalam melakukan transmisi gigi mobil. Adapun untuk melakukannya, Sahabat bisa melakukan berbagai cara yang sudah kami sampaikan di atas.

Penulis: Anggie Warsito

Tips Sahabat Lainnya
Kenal Dekat Dongkrak Mobil Berukuran Kecil dan Cara Tepat Penggunaan
Kenal Dekat Dongkrak Mobil Berukuran Kecil dan Cara Tepat Penggunaan
JAKARTA, FEBRUARI 2025, Sahabat Daihatsu pasti sudah paham apa itu dongkrak. Toolkit khusus ini bertugas membantu mekanik atau pengendara ketika ingin memperbaiki komponen di bagian bawah mob
Faktor-faktor Penyebab Radiator Mobil Mengalami Kebocoran
Faktor-faktor Penyebab Radiator Mobil Mengalami Kebocoran
JAKARTA, Februari 2025, Saat berkendara dengan mobil kesayangan, Sahabat Daihatsu pasti terkaget-kaget melihat jarum amper temperatur mesin di panel spidometer melonjak naik. Biasanya itu tanda mesin
Periksa Komponen Ini Bila Mobil Terasa Berat Tarikannya
Periksa Komponen Ini Bila Mobil Terasa Berat Tarikannya
JAKARTA, Februari 2025, Ketika berkendara, Sahabat Daihatsu pasti ingin mobil kesayangan berjalan lancar seperti biasanya. Namun kondisi mengejutkan manakala  tarikan mobil mendadak terasa berat
Tips Membersihkan Kaca Jendela Mobil Agar Berkilau
Tips Membersihkan Kaca Jendela Mobil Agar Berkilau
JAKARTA, JANUARI 2025, Membersihkan kaca mobil, alih-alih bersih malah kaca mobil tampak kusam. Ada tips dan trik yang bisa membuat kaca mobil bening berkilau. Sahabat Daihatsu bisa mengikuti tips mem
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami