Tips Sahabat

Penyebab Jok Mobil Berjamur, Tips Membersihkan dan Pencegahannya

12 April 2025
Penyebab Jok Mobil Berjamur, Tips Membersihkan dan Pencegahannya

Sebagai pemilik mobil sudah seharusnya memahami penyebab jok mobil berjamur dan beserta cara mengatasinya. Dengan begitu kebersihan interior mobil bisa selalu terjaga sehingga berkendara semakin nyaman. Lantas mengapa jok mobil bisa berjamur? Apa penyebabnya? Dan bagaimana cara mencegahnya? Untuk selengkapnya perhatikan ulasan berikut. 

Penyebab Jok Mobil Berjamur

Ada beberapa hal yang menyebabkan jok mobil mudah berjamur yang perlu Anda ketahui. Berikut penyebab selengkapnya. 

1. Penggunaan sarung jok yang tidak sesuai

Penggunaan sarung jok yang tidak sesuai dapat menyebabkan kelembapan pada area jok yang ditutup. Kelembapan tersebut membuat material jok kekurangan sirkulasi udara sehingga mempercepat pertumbuhan jamur.

2. Kurangnya perawatan pada interior mobil 

Ketika Anda jarang melakukan perawatan atau pembersihan pada interior mobil, maka debu dan kotoran akan menumpuk. Endapan kotoran tersebut dapat mempercepat pertumbuhan jamur. 

3. Buruknya sirkulasi udara dalam mobil

Ketika ventilasi udara dalam mobil tertutup dalam jangka waktu yang cukup lama, maka sirkulasi udara dalam mobil akan memburuk. Hal tersebut memicu kelembapan sehingga mempercepat pertumbuhan jamur. 

4. Kelembapan yang tinggi

Pertumbuhan jamur pada jok mobil juga dapat disebabkan oleh kelembapan lingkungan sekitar yang tinggi. Kondisi cuaca sehabis hujan, atau tempat penyimpanan mobil yang kurang terkena cahaya matahari dapat mempengaruhi kondisi kelembapan mobil sehingga dapat mempercepat pertumbuhan jamur. 

5. Sistem AC yang bermasalah

Adanya masalah pada sistem AC dapat membuat kondisi udara dalam mobil lembap sehingga pertumbuhan jamur pada jok mobil mudah terbentuk. 

Cara Membersihkan Jok Mobil yang Berjamur

Pembersihan jok mobil tergantung dari bahan material yang digunakan. Adapun caranya sebagai berikut.

1. Jok mobil bahan dasar kulit

Adapun caranya sebagai berikut.

  • Basahi lap microfiber dengan air hangat yang sudah dicampur cairan pembersih jamur. 
  • Usap bagian permukaan jok dengan lap tersebut hingga bersih dari jamur.
  • Jika sudah jemur jok di bawah sinar matahari.

 2. Jok mobil bahan dasar nilon

Adapun caranya sebagai berikut.

  • Semprot cairan pembersih pada permukaan jok.
  • Kemudian sikat permukaan jok dengan sikat yang halus. 
  • Jika sudah segera bilas dan jemur jok. 

3. Jok mobil bahan dasar beludru

Adapun caranya sebagai berikut.

  • Semprot cairan pembersih pada permukaan jok.
  • Kemudian sikat permukaan jok dengan sikat yang halus hingga jamur terangkat.
  • Kemudian lap jok tersebut dengan lap kering.
  • Kemudian jemur jok di bawah terik matahari. 

4. Jok mobil bahan dasar vinyl

Adapun caranya sebagai berikut. 

  • Basahi lap microfiber dengan air hangat dan cairan pembersih jamur. 
  • Usap permukaan jok dengan lap tersebut hingga jamur terangkat.
  • Kemudian lap lagi dengan kain kering. 

Cara Mencegah Pertumbuhan Jamur pada Jok Mobil 

Untuk mencegah pertumbuhan jamur pada jok mobil, Anda bisa menerapkan beberapa cara berikut. 

1. Gunakan sarung jok yang tepat

Agar jok mobil tidak mudah berjamur, Anda bisa gunakan sarung jok yang tidak menghambat sirkulasi udara. 

2. Lakukan perawatan jok secara rutin dan berkala

Cara selanjutnya, Anda lakukan perawatan jok secara rutin dan berkala. Anda bisa menjemur mobil kurang lebih dua puluh menit setiap hari, membersihkan kotoran yang menempel pada jok atau interior mobil lainnya minimal seminggu dua kali, serta menjaga jok agar selalu dalam keadaan kering. 

3. Simpan mobil di tempat yang tepat

Selanjutnya, Anda perlu menyimpan mobil Anda di tempat yang kering, cukup sinar matahari, tidak lembap, dan sirkulasi udaranya terjamin. 

Baca Juga: Inilah Cara Cuci Jok Mobil yang Benar

4. Lakukan perawatan rutin pada sistem AC

Sistem AC yang terawat akan membuat sirkulasi di dalam mobil menjadi baik dan mencegah pertumbuhan jamur. Agar AC Anda terawat pastikan Anda rutin servis di bengkel resmi Daihatsu.

Tips Sahabat Lainnya
penyebab mesin mobil bergetar saat rpm rendah
Penyebab Mesin Mobil Bergetar Saat RPM Rendah, Yuk Ketahui!
Apabila mobil bergetar saat RPM rendah maka Anda perlu mewaspadai ada komponen yang bermasalah. Getaran berlebihan yang sampai terasa di kabin menunjukkan tanda-tanda masalah pada kinerja komponen mob
Tanda busi mobil harus diganti
Mengetahui Fungsi Busi Mobil dan Kapan Harus diganti
Busi mobil merupakan komponen kecil namun perannya sangat vital dalam sistem pembakaran kendaraan. Komponen ini berfungsi menghasilkan percikan api yang menyalakan campuran udara dan bahan bakar di ru
Jadwal SIM Keliling Solo dan Lokasi Terbaru 2024
Jadwal SIM Keliling Solo dan Lokasi Terbaru 2025
SIM Keliling Solo 2025 kembali dibuka di beberapa titik dari hari Senin sampai Minggu. Layanan ini beroperasi di tempat strategis yang berbeda-beda setiap harinya. Bagi yang ingin memperpanjang SIM A
Cara merawat mobil hybrid
Cara Merawat Mobil Hybrid, Biar Baterai dan Mesin Tetap Optimal!
Kini semakin banyak orang Indonesia yang mulai menggunakan mobil hybrid untuk kendaraan keluarga maupun mobilitas pribadi. Kombinasi antara tenaga listrik dan mesin bensin membuat mobil h
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami