Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Cara Menghitung Biaya Denda Telat Bayar Pajak Mobil Terbaru

25 July 2024
Cara Menghitung Biaya Denda Telat Bayar Pajak Mobil

Setiap pemilik mobil ataupun kendaraan bermotor lainnya di Indonesia, diwajibkan membayar pajak mobil sesuai dengan peraturan yang sudah ditetapkan. Jika pembayaran tersebut tidak dibayarkan tepat waktu, maka Anda dikenakan denda telat bayar pajak mobil. Tentu hal ini akan menambah pengeluaran Anda, apalagi jika denda tersebut terlalu menumpuk. Jika hal tersebut terjadi pada Anda, maka Anda perlu mengetahui cara menghitung denda jika telat membayar pajak mobil seperti berikut.

Cara Menghitung Biaya Denda Telat Bayar Pajak Mobil Terbaru

Kemajuan teknologi seperti saat ini sangat berdampak pada perkembangan informasi termasuk di media sosial. Namun, terkadang perkembangan tersebut disalahgunakan oleh beberapa oknum masyarakat.

Salah satunya menebar isu mengenai jika telat bayar pajak mobil sehari saja biaya dendanya sama dengan telat bayar pajak selama setahun. Hal ini tentunya sangat membuat khawatir para pemilik mobil yang telat membayar pajak kendaraan. Agar Anda tidak termakan isu tersebut, Anda wajib mengetahui cara menghitung besaran denda apabila telat bayar pajak mobil seperti berikut.

Pada umumnya, besaran denda telat bayar pajak mobil dikenakan 25% selama setahun. Jika Anda hanya telat beberapa bulan saja, Anda hanya perlu membagi besaran denda tahunan tersebut dengan jumlah bulan ketika Anda menunggak pajak. Agar lebih paham Anda perlu memperhatikan contoh berikut ini.

Sebelum Anda melakukan perhitungan besaran denda telat bayar pajak tersebut. Anda perlu menghafal rumus berikut. 

Rumus perhitungan denda telat membayar pajak mobil = PKB x 25% x (berapa bulan menunggak pajak dibagi 12 bulan) + denda SWDKLLJ.

Agar Anda lebih paham lagi, Anda bisa memperhatikan contoh perhitungan denda telat bayar pajak mobil berikut ini.

Baca Juga : Cara Hitung Denda Pajak Kendaraan Bermotor

1. Cara menghitung denda telat pajak mobil selama 2 bulan

Misal PKB mobil Anda Rp1.500.000, dan denda SWDKLLJ dikenakan sebesar Rp100.000. Jika Anda telat membayar pajak mobil selama dua bulan maka Anda diwajibkan membayar kisaran denda sebagai berikut. 

Rumus: PKB x 25% x (berapa bulan menunggak pajak dibagi 12 bulan) + denda SWDKLLJ

Rp1.500.000 x 25% x 2/12 + Rp100.000 = Rp162.000

Jadi Anda perlu membayar Rp162.000 jika Anda telat bayar pajak selama 2 bulan.

2. Cara menghitung denda telat membayar pajak mobil selama 6 bulan

Jika Anda telat membayar pajak hingga 6 bulan, caranya sama seperti di atas. Hanya saja Anda perlu mengganti berapa bulan Anda menunggak pajak. Agar lebih paham, yuk perhatikan perhitungan berikut.

Rumus: PKB x 25% x 6/12 + Rp100.000 =?

Rp1.500.000 x 25% x 6/12 + Rp100.000 =  Rp287.500. 

3. Cara menghitung denda keterlambatan bayar pajak mobil selama 1 tahun

Untuk telat bayar pajak selama 1 tahun, caranya juga sama. Anda hanya perlu mengganti bulan penunggakan pajak Anda.

Rumus: PKB x 25% x 12/12 + Rp.100.000 = ? 

Rp1.500.000 x 25% x 12/12 + Rp100.000 = Rp475.000

4. Cara menghitung denda keterlambatan pajak mobil selama 2 tahun

Untuk selanjutnya, cara menghitungnya tetap sama.

Rumus: PKB x 25% x 24/12 + Rp100.000 = ?

Rp1.500.000 x 25% x 24/12 = Rp100.000 = Rp850.000

Cara tersebut berlaku sesuai dengan kelipatan berapa bulan Anda menunggak pajak. 

Demikian ulasan mengenai cara menghitung denda apabila telat bayar pajak mobil. Bagaimana sangat mudah bukan? Jika Anda tidak mau membayar denda telat bayar pajak, Anda bisa melihat informasi tentang pemutihan pajak kendaraan disini.

Others Tips Sahabat
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Perawatan mobil tentu harus menyeluruh dari mulai mesin hingga body luarnya. Membiarkan penampilan bodi luar mobil yang rusak akan berpengaruh juga terhadap nilai mobil tersebut seperti cat yang kusam
7 Rekomendasi Pembersih Kaca Mobil Terbaik
7 Rekomendasi Pembersih Kaca Mobil Terbaik
Di musim penghujan seperti ini, semua kendaraan yang beroperasi di jalanan tentu tidak luput dari yang namanya kena hujan. Hujan yang hampir mengguyur setiap hari, membuat kendaraan menjadi cepat koto
Cara Kerja Karburator Mobil
Cara Kerja Karburator Mobil
Cara Kerja Karburator Mobil - Sekarang ini memiliki mobil memang sangatlah mudah. Apalagi dengan banyaknya yang menawarkan pembelian mobil dengan DP rendah atau bahkan tanpa DP. Bagi orang membutuhka
Adab Bepergian, Membaca Doa Naik Kendaraan Darat
Adab Bepergian, Membaca Doa Naik Kendaraan Darat
Apa yang Sahabat lakukan ketika hendak bepergian? Banyak orang yang akan menjawabnya dengan jawaban membaca doa. Namun tahukah kamu, selain membaca doa perjalanan atau doa naik kendaraan darat, m

Book Service Via the DaihatsuKu Application

Get attractive offers for regular maintenance services on your vehicle

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
© Copyright 2024 PT Astra Daihatsu Motor. All rights reserved