Tips Sahabat

Arti Warna Kabel Kelistrikan Mobil Berdasarkan Kodenya

02 Desember 2020
arti warna kabel kelistrikan mobil

Mengetahui arti warna kabel kelistrikan mobil adalah hal penting. Apalagi, jika Sahabat hendak mendalami dunia otomotif secara intens. Arti warna kabel kelistrikan mobil sendiri agak susah dibaca dengan cara biasa.

Sebab, warna kabel kelistrikan mobil biasanya disimbolkan dengan kode-kode tertentu. Di artikel ini, kami akan mencoba memecahkan kode-kode tersebut. Siapa tahu, bisa membantu Sahabat guna mengetahui arti warna kabel kelistrikan mobil. Selengkapnya, bisa Sahabat simak saja di bawah ini!

Arti Warna Kabel Kelistrikan Mobil 1 Warna

Kabel kelistrikan mobil biasanya tersedia dalam satu atau dua warna. Baik satu atau dua warna, masing-masing punya maknanya sendiri. Kali ini, kita akan ungkap dulu kode dari warna kabel mobil 1 warna.

Kabel 1 warna pada kelistrikan mobil biasanya merupakan kabel dengan jalur kelistrikan yang cukup bagus. Terdapat 15 kode pada kabel kelistrikan mobil 1 warna.15 kode itu adalah:

B : Black (Hitam) PU : Purple (Ungu)

BR : Brown (Coklat) R : Red (Merah)

G : Green (Hijau) SB : Sky Blue (Biru Langit)

GR : Grey (Abu-Abu) SI : Silver (Perak)

L : Blue (Biru) V : Violet (Ungu Tua)

LG : Light Green (Hijau Muda) W : White (Putih)

O : Orange (Oranye) Y : Yellow (Kuning)

P : Pink (Merah Muda)

Di antara kelima belas warna itu, empat belas di antaranya punya fungsi masing-masing. Adapun fungsi-fungsi dari mereka adalah:

Starting and Ground : B (Blue)

Sistem Pengisian : W (White)

Power/Lighting : R (Merah)

Panel Instrumen : Y (Yellow)

Sinyal ECU/Sensor : BR (Brown), G (Green)

Other/Lain-Lain : L (Blue), LG (Light Green), O (Orange), GR (Grey), P (Pink), SB (Sky Blue), V (Violet).

Arti Warna Kabel Kelistrikan Mobil 2 Warna

Kabel 2 warna merupakan kabel kelistrikan mobil yang memiliki isolator sebanyak 2 warna. Warna pertama merupakan warna dasar dari si kabel itu sendiri. Sementara warna kedua adalah warna penanda (strip) dari warna pertama. Ada empat kode dari kabel kelistrikan satu ini. Keempatnya adalah:

W-R : White-Red (Putih Strip Merah)

L-W : Blue-White (Biru Strip Putih)

R-B : Red-Black (Merah Strip Hitam)

G-B : Green-Black (Hijau Strip Hitam)

Fungsi Kabel Kelistrikan Mobil

Sebelum artikel ini ditutup, kami akan menjelaskan seperti apa fungsi dari kabel kelistrikan mobil secara menyeluruh. Siapa tahu bisa menyegarkan kembali ingatan soal fungsi dari salah satu komponen mobil tersebut.

Fungsi utama kabel kelistrikan sendiri adalah untuk menghubungkan satu komponen ke komponen lain. Selain dalam mobil, kabel kelistrikan juga biasa ditemukan dalam sepeda motor.

Kabel kelistrikan mobil sendiri punya beberapa komponen. Komponen-komponen itu adalah:

Penghantar

Komponen pertama yang ada di kabel kelistrikan mobil adalah penghantar. Fungsi komponen ini tergolong sederhana, yaitu sebagai penghantar arus listrik.

Pelindung Luar

Kalau yang satu ini punya fungsi untuk memberikan perlindungan kepada kabel kelistrikan mobil. Dengan adanya komponen ini, kabel bakal terlindungi dari pengaruh bahan kimia, kerusakan mekanis, atau hal-hal lain yang berpotensi merusak kabel.

Isolator

Bila komponen sebelumnya untuk melindungi kabel, maka komponen ini bakal melindungi komponen penghantar. Dengan komponen ini, penghantar satu dengan penghantar lain tidak terhubung satu sama lain. Komponen ini juga bisa mencegah kebocoran arus.

Mengetahui arti warna kabel kelistrikan mobil adalah hal penting. Apalagi, jika Sahabat hendak mendalami dunia otomotif secara intens. Arti warna kabel kelistrikan mobil sendiri agak susah dibaca dengan cara biasa. 

Untungnya, kami sudah memberi tahu arti dari warna-warna tersebut. Sehingga, Sahabat pun bisa lebih mudah untuk memahaminya.

Penulis: Anggie Warsito

Tips Sahabat Lainnya
Proses Perawatan Kap Mesin dan Mesin Mobil Agar Tetap Bugar
Ini Dia Proses Perawatan Kap Mesin dan Mesin Mobil Agar Tetap Bugar
JAKARTA, MARET 2025, Setelah penggunaan cukup lama tidak bisa dipungkiri jika performa hingga tampilan mobil Sahabat Daihatsu akan berkurang. Jelas diperlukan perawatan secara berkala, guna menjaga tr
Lokasi Tol Kalikangkung dan Tarif Terbarunya Semua Golongan
Lokasi Tol Kalikangkung dan Tarif Terbarunya Semua Golongan
Tol Kalikangkung merupakan salah satu gerbang penting pada Ruas Jalan Tol Batang-Semarang. Tol tersebut bisa dibilang sebagai akses vital yang perlu diketahui oleh pengguna jalan tol yang ingin melaku
Ada 5 Indikasi Ban Tubeless Kerap Mengalami Tekanan Udara Menurun
Ada 5 Indikasi Ban Tubeless Kerap Mengalami Tekanan Udara Menurun
JAKARTA, Maret 2025, Perhatikan kondisi aktual ban, pastikan tekanan udara ban sesuai dengan spesifikasi yang direkomendasikan pabrikan. Tidak terkecuali , Sahabat Daihatsu pasti tahu sederet kelebiha
Plat A dari Kota Apa? Ini Info dan Cara Cek Pajaknya
Plat A dari Kota Apa? Ini Info dan Cara Cek Pajaknya
  Kode plat nomor diterbitkan oleh pihak kepolisian untuk memudahkan identifikasi asal daerah sebuah kendaraan.Plat nomor terdiri dari huruf dan angka unik sehingga memudahkan pihak polan
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami