Tips Sahabat

Fungsi Water Pump Mobil, Ciri Kerusakan & Cara Mengatasinya

10 Maret 2023
Fungsi Water Pump Mobil, Ciri Kerusakan & Cara Mengatasinya

Water pump mobil memiliki peranan yang penting dalam menstabilkan suhu mesin mobil. Tidak hanya itu, komponen ini juga memiliki beberapa fungsi lainnya. Oleh karena itu, kondisi water pump harus selalu diperhatikan agar dapat berfungsi dengan baik. Di bawah ini akan dijelaskan mengenai fungsi water pump, beserta ciri kerusakan dan cara mengatasinya seperti berikut.

Fungsi Water Pump Mobil

Berikut beberapa fungsi water pump yang perlu Anda ketahui.

1. Memompa air pada radiator

Seperti namanya, water pump memiliki fungsi utama sebagai alat memompa air pada sistem pendingin mobil, tepatnya pada bagian radiator. 

2. Menstabilkan suhu mesin

Air yang dipompa dari radiator akan dialirkan untuk menjaga suhu mesin agar selalu stabil. Dengan begitu, suhu mesin tidak akan cepat panas sehingga mobil terhindar dari overheat

Ciri-Ciri Water Pump Mobil Mengalami Kerusakan 

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, fungsi water pump bisa dibilang sangat penting. Meski begitu, tidak sedikit pemilik mobil yang abai terhadap kondisi komponen ini. Pada umumnya, kerusakan water pump terjadi akibat usia pemakaian yang terlalu lama. Ketika water pump Anda mengalami kerusakan, maka akan muncul ciri-ciri berikut ini.

1. Keluar bunyi bising dari mesin mobil

Water pump yang rusak biasanya dapat ditandai dengan keluarnya bunyi bising dari mesin. Bunyi tersebut diakibatkan karena putusnya atau rusaknya drive belt water pump.

2. Adanya air yang merembes pada mesin mobil

Ciri selanjutnya, bisa Anda kenali dengan adanya tetesan air atau adanya air yang merembes pada mesin. Kondisi tersebut terjadi akibat korosi pada bagian bearing atau penutup water pump sehingga menyebabkan kebocoran water pump. 

3. Kipas radiator bermasalah

Ciri selanjutnya, biasanya bisa ditandai dengan adanya masalah pada kipas radiator. Biasanya kipas radiator akan berputar secara terus menerus tanpa henti hingga kipas radiator tidak bisa berputar sama sekali.

4. Sirkulasi air radiator terhenti

Ciri selanjutnya, ditandai dengan terhentinya sirkulasi air radiator. Untuk mengetahui, apakah air radiator bersirkulasi dengan baik atau terhenti. Anda bisa melakukan pemeriksaan pada lubang penutup dari radiator. Anda perhatikan apakah ada sirkulasi dari air radiator atau tidak. 

Selain itu, Anda juga bisa membuka bagian selang yang terdapat di atas radiator. Kemudian Anda isi air ke dalam radiator apakah air tersebut terhisap oleh water pump atau tidak?

Baca Juga : Fungsi Water Jacket, Komponen, dan Penyebab Kerusakannya

Cara Mengatasi Water Pump yang Rusak

Berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi kerusakan water pump.

1. Menguras air radiator

Cara pertama, Anda bisa melakukan pengurasan air radiator. Caranya cukup mudah, buka bagian selang bawah radiator. 

2. Mengganti drive belt yang putus

Cara selanjutnya Anda bisa melepas bagian drive belt water pump yang putus atau rusak. Kemudian lakukan penggantian drive belt tersebut dengan yang baru. Cara ini bisa Anda lakukan ketika mesin mobil Anda mengeluarkan suara bising.

3. Ganti water pump dengan yang baru

Cara selanjutnya, Anda bisa mengganti water pump yang rusak dengan yang baru. Sebelum menggantinya, Anda perlu melakukan langkah-langkah berikut.

  • Lepaskan komponen-komponen lain yang menyambung dengan bagian water pump.
  • Kemudian lepas semua baut yang mengikat antara water pump dengan mesin.
  • Selanjutnya, bersihkan bagian mesin, dan pasang water pump yang baru.

Selanjutnya, Anda bisa memasang gasket, dan isi kembali air radiator. Jika Anda belum ahli, atau ragu memperbaiki kerusakan water pump secara mandiri. Anda bisa meminta bantuan mekanik ahli dari dealer Daihatsu terdekat.

Tips Sahabat Lainnya
Proses Perawatan Kap Mesin dan Mesin Mobil Agar Tetap Bugar
Ini Dia Proses Perawatan Kap Mesin dan Mesin Mobil Agar Tetap Bugar
JAKARTA, MARET 2025, Setelah penggunaan cukup lama tidak bisa dipungkiri jika performa hingga tampilan mobil Sahabat Daihatsu akan berkurang. Jelas diperlukan perawatan secara berkala, guna menjaga tr
Lokasi Tol Kalikangkung dan Tarif Terbarunya Semua Golongan
Lokasi Tol Kalikangkung dan Tarif Terbarunya Semua Golongan
Tol Kalikangkung merupakan salah satu gerbang penting pada Ruas Jalan Tol Batang-Semarang. Tol tersebut bisa dibilang sebagai akses vital yang perlu diketahui oleh pengguna jalan tol yang ingin melaku
Ada 5 Indikasi Ban Tubeless Kerap Mengalami Tekanan Udara Menurun
Ada 5 Indikasi Ban Tubeless Kerap Mengalami Tekanan Udara Menurun
JAKARTA, Maret 2025, Perhatikan kondisi aktual ban, pastikan tekanan udara ban sesuai dengan spesifikasi yang direkomendasikan pabrikan. Tidak terkecuali , Sahabat Daihatsu pasti tahu sederet kelebiha
Plat A dari Kota Apa? Ini Info dan Cara Cek Pajaknya
Plat A dari Kota Apa? Ini Info dan Cara Cek Pajaknya
  Kode plat nomor diterbitkan oleh pihak kepolisian untuk memudahkan identifikasi asal daerah sebuah kendaraan.Plat nomor terdiri dari huruf dan angka unik sehingga memudahkan pihak polan
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami