Tips Sahabat

GPS Mobil : Fungsi, Cara Kerja dan Cara Pasang

05 November 2020
gps mobil

GPS mobil adalah alat yang biasa digunakan untuk mendeteksi keberadaan mobil. Semua fitur yang ada lebih mengarah untuk perlindungan bagi pemilik kendaraan jika sewaktu – waktu mobil kesayangan mengalami hal-hal yang tidak diinginkan. Sebut saja penipuan, pencurian, mobil dibawa kabur hingga penyalahgunaan kendaraan.  

Dengan fitur-fitur yang ada, tampaknya penggunaan GPS mobil tidak bisa dianggap sepele. Alat ini memiliki peranan penting untuk keamanan dan keselamatan dalam berkendara.  

Sebagaimana dikutip Livewire, mungkin di beberapa mobil keluaran terbaru sudah disematkan semacam alat navigasi mobil sehingga para pengendara enggan memasang alat tambahan seperti GPS tracker lagi. Padahal alat navigasi dan GPS tracker itu berbeda fungsi.  

Sistem navigasi dapat memberi tahu lokasi dan petunjuk arah pada saat mengemudi. Sedangkan GPS tracker adalah alat pelacak mobil untuk menyimpan catatan, kebiasaan mengemudi, hingga menyiarkan lokasinya secara real time.  

Fungsi GPS Mobil

Meski alatnya berukuran kecil, tapi memasang GPS di mobil rupanya memiliki banyak fungsi, berikut daftarnya:

1. Antisipasi pencurian mobil  

GPS dapat digunakan untuk melacak lokasi dan keberadaan mobil secara akurat. Titik lokasi mobil ini bisa jadi acuan pihak berwajib jika terjadi pencurian mobil. Setidaknya alat ini dapat mempermudah pihak kepolisian dalam menemukan lokasi mobil hingga pelaku pencurian mobil.  

Bahkan ada beberapa fitur GPS yang lebih canggih, seperti mematikan mesin mobil dari jarak jauh, tentunya hal itu tergantung dari tipe GPS dan merek mobil tertentu.  

2. Melihat histori perjalanan  

GPS mobil dapat menyajikan data berupa histori perjalanan kendaraan. Pemilik mobil bisa tahu lokasi, waktu keberangkatan dan kepulangan. Semua data tersebut akan tersimpan rapi dalam sistem GPS dan bisa dilihat pemilik mobil kapan saja.  

3. Pengawasan keluarga saat mengemudi  

Tak hanya bisa melacak lokasi. Beberapa jenis GPS juga dilengkapi fitur keamanan dalam berkendara. Misalnya dengan memasang batas kecepatan dalam berkendara. Apabila laju kendaraan melewati batas, maka akan dikirimkan peringatan tertentu ke pemilik kendaraan.  

Tentu hal ini berguna bagi Sahabat yang ingin memantau kebiasaan anak, istri bahkan saudara saat berkendara.  

4. Menyadap pembicaraan dalam mobil  

Kecanggihan teknologi GPS dapat membantu pemilik mobil jika menghadapi tindak pencurian tanpa harus panik. Cukup dengan melacak lokasi keberadaan mobil, kemudian sadap percakapan yang mungkin terjadi, maka rekaman data itu bisa jadi barang bukti saat polisi menangkap pelaku. Bahkan fungsi lainnya, percakapan dalam mobil yang disadap ini juga bisa mengungkap kasus perselingkuhan.

Bagaimana cara kerja pelacakan GPS?

Sebagaimana dikutip Discover Magz, pelacakan GPS mobil menggunakan jaringan satelit untuk menentukan lokasi kendaraan. Ide dasarnya teknologi ini menggunakan proses yang disebut trilateration untuk menentukan lokasi fisik berdasarkan jarak melalui tiga satelit.  

Ini adalah teknologi yang sama persis dengan yang digunakan oleh sistem navigasi portable. Kemudian titik lokasi tersebut dikirimkan melalui sinyal GPRS melalui tower operator. Di dalam server, data tersebut dikonversi dan diproses untuk ditampilkan melalui web browser, aplikasi desktop, mobile browser hingga aplikasi smartphone.  

Cara pasang GPS mobil  

Untuk bisa menggunakan semua fitur yang ada pada GPS mobil, Sahabat harus benar-benar paham komponen GPS dan sistem kelistrikan mobil. Biasanya ada empat kabel yang harus disambungkan, yakni kabel On/Off, kabel plus-minus aki dan kabel yang terhubung pada pintu mobil.  

Kemudian masukkan kartu ponsel yang sudah berisi paket data ke dalam GPS agar sistem bisa bekerja. Jika semuanya sudah terpasang, segera setting aksesnya melalui Smartphone atau website untuk registrasi ke server baik lewat telepon atau SMS. Jika semuanya sudah terkoneksi, GPS mobil siap digunakan.  

GPS mobil jadi pendukung bisnis berbagai bidang  

Fungsi lain GPS yang terpasang di mobil rupanya tak hanya mengarah pada keamanan dan keselamatan kendaraan pribadi, tapi juga bisa dijadikan sebagai pendukung bisnis di bidang tertentu.  

Salah satu yang paling familiar adalah rental mobil. Maraknya kasus pencurian kendaraan membuat pemilik rental harus lebih waspada dalam menghadapi berbagai macam kemungkinan. Melengkapi seluruh kendaraan dengan GPS mobil merupakan suatu keharusan. Pengemudi taksi dan taksi online juga perlu memberikan proteksi lebih pada mobilnya demi kenyamanan dan keamanan saat bekerja.  

Kemudian perusahaan ekspedisi barang yang mengandalkan jalur darat juga perlu memasang alat GPS pada kendaraan mereka. Keamanan pengiriman barang tentunya jadi satu hal penting yang harus dijaga. Dengan menggunakan teknologi GPS, kendaraan operasional untuk pengiriman barang bisa dipantau dengan baik.  

Perusahaan cairan kimia dan pengiriman minyak juga sangat mengandalkan GPS untuk operasional. Armada yang cukup berat dan rentan dengan bermacam risiko harus diantisipasi agar tidak menimbulkan kerugian.  

Kejadian seperti bocornya tangki, pencurian hingga risiko kecelakaan yang membahayakan bisa membuat perusahaan rugi besar. Demi meningkatkan keamanan pengiriman cairan kimia atau minyak, setiap armada perlu dilengkapi GPS yang dapat merekam aktivitas perjalanan agar bisa dipantau secara real time.  

Tips memilih GPS mobil  

Lain hal dengan alat navigasi mobil yang biasanya sudah menjadi perangkat bawaan jika Sahabat beli mobil keluaran terbaru. Sayangnya, untuk GPS tracker ini dapat dibeli secara terpisah.  

Saat ini banyak GPS mobil berkualitas dijual di pasaran dengan harga mulai dari Rp 500 ribuan. Sebelum Sahabat membeli GPS mobil, ada baiknya untuk memerhatikan fitur apa saja yang ditawarkan.  

1. Punya fitur lengkap  

Lebih baik cari GPS mobil yang punya fitur lengkap seperti sensor batas kecepatan, kendali mesin dari jarak jauh, memantau rute perjalanan hingga merekam dan memantau laju kendaraan secara berkala. Bahkan untuk yang lebih mahal, GPS ada juga yang bisa merekam pembicaraan di dalam mobil.  

2. Kemudahan monitoring  

Sudah beli yang mahal tapi monitoring GPSnya hanya bisa dilakukan lewat komputer? Tentu hal ini akan merepotkan. Carilah GPS mobil yang sudah dilengkapi sistem monitoring dan interfacenya mudah dipahami. Paling tidak, aplikasi GPS mobil sudah tersedia di Play Store dan App Store, ya!  

3. Periksa tingkat sensitivitas tangkapan sinyal  

GPS mobil yang berkualitas memiliki tangkapan sinyal yang bagus. Oleh karena itu, periksalah daya tangkap sinyal dari satelitnya. Jangan sampai GPS di mobil tak berfungsi karena nggak bisa menangkap sinyal.  

4. Bekerja secara real time  

GPS mobil yang bagus harus bisa menyajikan data secara real time. Pemilik kendaraan bisa memantau posisi kendaraan detik itu juga. Sahabat bisa mengecek langsung sistem keakuratan GPS apakah bisa menyuguhkan lokasi secara real time atau tidak.  

5. Waspada harga GPS murah  

Kebanyakan GPS murah menggunakan server gratisan bahkan ada yang join dengan produsen tracker lain. Data kendaraan yang masuk ke server gratisan ini cenderung kurang aman. Bahkan tak jarang program sering mengalami error, peta tidak update dan mati tiba-tiba.

Penulis: Dinno Baskoro

Tips Sahabat Lainnya
Lampu Kabin Mobil Tidak Nyala
Lampu Kabin Mobil Tidak Nyala Begini Cara Cek Berikut Mengatasinya
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Lampu kabin kerap terabaikan sebagian Sahabat Daihatsu. Keberadaannya seperti ada dan tiada. Padahal lampu kabin mobil terbukti sangat penting fungsinya.  Apalagi jika sed
Daftar Rest Area Bandung: Lokasi dan Fasilitas Lengkap
Daftar Rest Area Bandung: Lokasi dan Fasilitas Lengkap
Daftar Rest Area Bandung merupakan hal yang wajib diketahui apabila Anda sedang melakukan perjalanan ke Bandung menggunakan jalan tol. Dengan begitu, Anda bisa beristirahat sejenak ke tempat peristira
Samsat Keliling Jakarta Timur: Lokasi dan Layanannya
Samsat Keliling Jakarta Timur: Lokasi dan Layanannya

Samsat Jakarta Timur, yang berlokasi di Jl. DI Panjaitan No. 55, Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur (sering disebut Samsat Kebon Nanas), kini menyediakan layanan

Fungsi Obeng Plus: Alat Penting untuk Perbaikan Mobil
Fungsi Obeng Plus: Alat Penting untuk Perbaikan Mobil
Fungsi obeng plus ternyata tidak hanya berfungsi untuk perbaikan peralatan rumah tangga saja. Namun juga dapat berfungsi untuk perbaikan mobil. Adapun fungsinya sebagai berikut. 

1. Membantu

Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami