2022-02-14
Menggunakan mobil memang tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Selain harus memiliki lisensi untuk mengendarai mobil, memastikan mobil dalam kondisi terbaik wajib untuk dilakukan. Khususnya pada tombol release transmisinya. Jangan sampai Anda menggunakan mobil dengan tombol release transmisi matic bermasalah.
Segera lakukan perbaikan jika tombol release transmisi terjadi suatu masalah. Tentunya Anda juga perlu mengetahui penyebabnya agar tombol release transmisi tidak lagi mengalami masalah.
Pada saat akan menggunakan mobil sudah seharusnya mengecek semua komponen berjalan dengan baik. Ini merupakan hal cukup penting untuk Anda lakukan agar mobil bisa berfungsi dengan baik saat digunakan. Biasanya komponen yang sering dilakukan pengecekan adalah ban, mesin mobil dan juga rem.
Namun Anda juga perlu memperhatikan mengenai tombol release transmisi matic. Hal ini sangat penting dilakukan agar Anda bisa mengendarai mobil dengan nyaman dan tetap aman. Pastikan tidak ada masalah pada tombol releasenya dan Anda juga perlu mengetahui apa saja penyebab tombol release bisa mengalami masalah tertentu.
1. Pada Saat Mengganti Karpet.
Siapa yang menyangka bahwa saat mengganti karpet bisa menyebabkan tombol release matic bermasalah? Hal seperti ini memang bisa saja terjadi karena pada area karpet dasar terdapat kabel yang dapat terhubung ke pedal rem sebagai mekanisme pengunci tombol release.
Pada saat Anda mengganti karpet, bisa saja Anda tidak sengaja menarik kabel tersebut dan dapat menyebabkan tombol release transmisi bermasalah. Pada pengunci release loss, posisinya terus terbuka, sehingga tanpa perlu menekan tombol release, tuas transmisi tersebut bisa bebas digeser.
2. Pada Bagian Shift Lock
Pada tombol shift lock terdapat pegas yang apabila ditekan untuk menggeser tuas transmisi ke N dan dalam posisi mati untuk parkir paralel. Pegas tersebut bisa menyangkut apabila ditekan terlalu keras. Hal ini jug abisa terjadi apabila mobil memiliki umur yang cukup tua.
Meskipun tombol tersebut sudah dilepas. Posisi pengunci tetap bisa terbuka dan tuas transmisi bisa dengan mudah digeser tanpa tombol release. Hal inilah yang bisa menyebabkan tombol release transmisi matic bermasalah.
Itulah beberapa hal yang bisa saja menyebabkan tombol release mengalami masalah. Bisa juga tombol mengalami masalah karena faktor lain seperti jebol karena pernya patah ataupun rusak. Kemungkinan penyebab tersebut memang terjadi kapan saja.
Tombol transmisi yang bermasalah tentunya harus segera diperbaiki agar tidak kerusakannya tidak semakin parah. Untuk itu Anda juga perlu mengetahui apa saja tanda-tanda dari tombol transmisi yang mengalami masalah.
Pada saat Anda menginjak pedal gas dan mesin menderu, namun kendaraan melaju dengan lambat dan tidak normal. Kemungkinan drive pelat kopling mobil sudah tipis. Sedangkan untuk transmisi otomatis mumikan kerja body valve lemah.
Jika Anda mendapatkan suara mendengung mirip suara mesin, akan tetapi suaranya bisa bertambah keras dan muncul bunyi ketukan benda tumpul. Adanya suara tersebut bisa berasa dari komponen piranti transmisi yang saling benturan.
Baca Juga: Efek Buruk Memposisikan Tuas di D Saat Mobil Matic Berhenti
Apabila Anda mengalami tanda tombol release transmisi matic bermasalah tersebut, maka segera bawa ke dealer Daihatsu. Dealer terpercaya akan memberikan pelayanan yang terbaik untuk mobil Anda.
Jangan khawatir, mobil Anda tetap bisa berfungsi dengan baik karena diperbaiki oleh tim kami yang handal. Kunjungi laman kami di www.daihatsu.co.id untuk mendapatkan informasi bermanfaat lainnya.
Tag
Share This
Tips Sahabat
2020-11-27
Seiring berkembangnya teknologi, hampir di seluruh produk sepeda motor telah dilengkapi dengan starting system yang berfungsi sebagai tombol alternatif untuk meng
2021-02-02
Selain karpet mie, karpet dasar menjadi jenis karpet lainnya yang lazim dipakai. Karpet bernama lain karpet tambahan ini lazim dipakai untuk melapisi karpet bawaan yang
2022-04-28
Siapa yang tidak ingin memiliki kendaraan yang tampil cantik dan menarik? Sudah pasti semua orang menginginkan hal tersebut, khususnya bagi pecinta otomotif. Pada kendar
2023-02-07
Ketika musim hujan tiba, sebagian besar pemilik mobil cemas karena banjir dapat menyebabkan mobil turun mesin. Istilah ini tentu pernah Anda dengar, meski begitu tid