Tips Sahabat

Taman Wisata Jambi Paradise

09 April 2025
jambi paradise

Taman Wisata Jambi Paradise merupakan salah satu tempat wisata di Jambi yang banyak dikunjungi. Sebelum pandemi, rata-rata ada 20 ribu pengunjung setiap harinya saat musim liburan datang. Area yang luasnya sekitar 4 hektar ini memiliki banyak spot instagramable dan wahana yang menarik.

Bagi Sahabat yang sedang berkunjung atau sekedar mampir di Jambi, Sahabat bisa meluangkan waktu bersama keluarga untuk mengunjungi taman yang satu ini. Kira-kira apa sih yang menarik di Taman Wisata Jambi Paradise ini? Berikut ini ulasannya.

Wahana Air

Salah satu yang menarik banyak pengunjung di Taman Wisata Jambi Paradise ini adalah wahana airnya. Sahabat bisa menyewa speed boat (Rp 10.000 per orang), perahu (Rp 20.000 - Rp 45.000 per jam tergantung kapasitas perahu), sepeda air (Rp 50.000 per 30 menit), dan balon air (Rp 20.000 per orang per 10 menit). Seru banget deh jika Sahabat berlibur ke sana bersama keluarga.

Oh ya, ada tempat yang jadi favorit di sana yaitu Kapal Jambi Paradise, miniatur kapal pesiar berwarna putih. Miniatur kapal ini memiliki banyak jendela di sisi sampingnya dan seringkali digunakan untuk swafoto oleh pengunjung.

Flying Fox

Untuk Sahabat yang punya nyali lebih, bisa mencoba Flying Fox. Cukup terjangkau sih biayanya, Sahabat cuma perlu merogoh kocek Rp 30.000 saja. Oh ya, asal Sahabat tahu yah Flying Fox di Taman Wisata Jambi Paradise ini cukup panjang track-nya, sekitar 250 meter.

Labirin

Sahabat pasti pernah bermain labirin di buku pelajaran. Tapi itu kan hanya mencari jalan keluar yang Sahabat bisa melihat dari atas. Lantas, bagaimana jika ternyata Sahabat yang menyusuri labirin namun tidak bisa melihat dari atas? Seru dan sedikit bikin panik kalau gagal menemukan jalan keluarnya.

Di Taman Wisata Jambi Paradise, Sahabat bisa menikmati keseruan menemukan jalan keluar di labirin ini. Hanya saja beberapa orang enggan mencoba wahana ini ketika musim hujan datang. Seringkali terdapat genangan air ketika musim hujan.

Baca juga : Tempat Wisata di Jambi yang Direkomendasikan

Jembatan Gantung

Adrenalin Sahabat akan diuji di jembatan gantung ini. Tak semua orang berani mencoba wahana yang satu ini. Wajar sih yah, tak banyak orang yang berani dengan ketinggian. Bagi Sahabat yang ingin mencoba uji nyali, Sahabat bisa mencoba wahana jembatan gantung ini dengan ongkos Rp 20.000 saja.

Saung atau Pondok

Jika Sahabat pergi dengan banyak anggota keluarga, Sahabat bisa menyewa saung atau pondok di sana untuk tempat beristirahat. Area yang luas seringkali membuat beberapa orang kelelahan dan perlu istirahat. Sembari menunggu beberapa anggota keluarga yang asyik mencoba berbagai wahana yang ada di sana. Untuk sewa saung atau pondok ini mulai Rp 50.000 tergantung kapasitas orangnya.

Food Court

Seharian menyusuri banyak wahana sambil foto-foto tentu melelahkan dan membuat lapar. Salah satu tempat bersantai di Taman Wisata Jambi Paradise ini adalah food court. Banyak sekali jajanan khas Jambi yang bisa kamu cicipi di sana.

Itulah beberapa wahana dan spot menarik di Taman Wisata Jambi Paradise. Jika Sahabat hendak mengunjunginya, Sahabat bisa datang pukul 09.30 WIB. Taman ini tutup pukul 18.00. Jangan datang mendekati jam tutup yah. Oh ya, untuk harga tiket masuknya Rp 20.000 (Senin-Jumat) dan Rp 30.000 (Sabtu-Minggu). Cukup terjangkau, ‘kan?

Penulis: Iskael

Tips Sahabat Lainnya
jadwal sim keliling karawang 2025
Jadwal SIM Keliling Karawang Terbaru 2025, Catat Lokasinya!
Bingung cari lokasi SIM keliling Karawang terbaru? Tenang, kami hadirkan jadwal terbaru layanan SIM keliling Karawang 2025 dan jam operasionalnya. Layanan SIM keliling ini dibuka di sejumlah titik str
Cara Cek Plat Nomor Jatim dan Nama Pemiliknya, Mudah!
Cara Cek Plat Nomor Jatim Online dan Nama Pemiliknya, Mudah!
Cek plat nomor kendaraan Jawa Timur kini dapat Anda lakukan secara mudah, cukup lewat online dari hp. Jadi tidak perlu lagi datang ke kantor Samsat, Anda bisa mengecek nopol Jatim melalui apl
biaya balik nama mobil bekas 2025
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2025, Ini Syarat dan Caranya!
Segera lakukan balik nama surat-surat kendaraan setelah Anda membeli mobil bekas. Langkah ini penting dilakukan demi memastikan legalitas kepemilikan kendaraan dan memudahkan keperluan administasi. Ca
tabel ukuran baut dan kuncinya lengkap
Panduan Membaca Tabel Ukuran Baut Dan Kuncinya Lengkap
Baut merupakan komponen krusial dalam dunia otomotif, meskipun ukurannya kecil. Baut memiliki fungsi penting untuk memasang dan menyambungkan antar komponen pada kendaraan. Terdapat beragam ukuran bau
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami