Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Bagikan
Xenia Limited Edition Hadir di GIIAS 2023, Ini Spesifikasi & Tips Dapat Promo Menarik!
18 Agustus 2023
Xenia Limited Edition Hadir di GIIAS 2023, Ini Spesifikasi & Tips Dapat Promo Menarik!

Selain mobil listrik Daihatsu VIZION-F, Daihatsu juga menghadirkan Xenia Limited Edition pada ajang pameran otomotif GIIAS (GAIKINDO Indonesia International Auto Show). Bagi Anda yang ingin mendapatkannya bisa langsung hadir dan mengunjungi Booth Daihatsu Hall 8D di ICE BSD City, Tangerang pada tanggal 10-20 Agustus.

Mobil Xenia Limited Edition (Edisi Terbatas) ini hanya ada 20 unit saja selama pameran GIIAS 2023 berlangsung di ICE BSD City. Bagi Anda yang penasaran spesifikasi dari mobil ini, yuk langsung saja simak pembahasan lengkapnya dibawah ini!

Spesifikasi dan Kelebihan Daihatsu Xenia Limited Edition di GIIAS 2023

Xenia Limited Edition pada ajang pameran GIIAS 2023 hanya tersedia 20 unit saja. Hal ini karena sebagai representasi Daihatsu untuk menyambut 20 tahun kehadiran model Xenia di Indonesia. Selain itu juga sebagai wujud apresiasi untuk sambutan positif dari masyarakat terhadap mobil modifikasi Daihatsu Xenia Sport yang pernah tampil di ajang pameran GIIAS pada tahun 2022 yang lalu.

Adapun spesifikasi yang ditawarkan Daihatsu Xenia Limited Edition pada pameran GIIAS 2023 di Tangerang, antara lain ;

  • Menggunakan varian berbasisi 1.3 R ADS CVT.
  • Mempunyai desain yang sporty yaitu dengan 2 tone warna yaitu 2 paduan warna silver dan hitam.
  • Pada bagian alloy wheel, front grille, cover fog lamp, dan outer mirror mempunyai warna yang serba hitam atau black glossy, sehingga tampilan sporty lebih kuat.
  • Bagian lampu depan dan sisi interior terdapat aksen trip ornamen merah.
  • Merupakan mobil dengan platform baru berbasis DNGA (Daihatsu New Global Architecture) yang dikembangkan dengan teknologi terkini, kualitas tinggi dan harga terjangkau.
  • Terdapat 2 pilihan mesin yaitu 1.3L dan 1.5L yang berteknologi NR-VE Dual VVT-i.
  • Dilengkapi dengan transmisi CVT, sehingga mempunyai performa yang bertenaga, akselerasi halus, dan konsumsi bahan bakar lebih hemat.
  • Ground clearance setinggi 205mm.
  • Radius putar sejauh 4.9 meter.
  • Mempunyai sistem kemudi dengan tipe EPS ((Electric Power Steering). Sistem ini yang membuat Xenia lebih mudah dalam bermanuver saat berkendara di kondisi jalan perkotaan yang ramai.

Menurut Hendrayadi Lastiyoso, selaku Marketing & Customer Relation Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), ia menyampaikan bahwa Dengan tersedianya Xenia Limited Edition pada GIIAS 2023, Daihatsu berharap unit ini bisa menjadi salah satu pilihan menarik bagi para pengunjung di GIIAS yang dijual terbatas hanya 20 unit. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada pelanggan yang terus mempercayakan Xenia sebagai kendaraan pilihan utamanya, dimana hal ini dibuktikan dengan lebih dari 700 ribu unit Xenia telah terjual sejak 2004 hingga saat ini.

Tertarik Membeli Kendaraan Daihatsu Selama GIIAS 2023? Siap-Siap Dapat Promo Menarik!

Setelah mengetahui kelebihan dan spesifikasi dari Daihatsu Limited Edition, apakah Anda tertarik untuk membelinya? Tenang, selama acara GIIAS di Tangerang berlangsung, Anda bisa mendapatkan beragam promo dan kemudahan pembayaran yang bisa didapatkan jika melakukan pembelian kendaraan di Booth Daihatsu GIIAS 2023.

Lantas apa saja promonya? Simak berbagai promo menarik di Booth Daihatsu selama acara GIIAS 2023 berlangsung, antara lain : 

  • Terdapat program undian berhadiah logam mulia untuk 17 orang pemenang, masing-masing pemenang akan mendapatkan 5 Gram Logam Mulia.
  • Diskon spesial dan down payment yang ringan.
  • Terdapat cashback spesial khusus untuk pembelian dengan cara tukar tambah.
  • Promo Special Credit Package dengan pembiayaan Astra Credit Companies & Daihatsu Financial Service
  • Special promo, gratis biaya Administrasi Kredit  & Program Free Insurance.
  • Total loss only khusus untuk pembelian tunai.
  • Gratis oli dan sparepart sampai dengan 20.000 km atau 2 tahun (stok terbatas).

Selain promo-promo diatas, Anda juga bisa merasakan pengalaman test drive mobil selama event GIIAS ini berlangsung. Tentu akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan saat mencoba mengendarai mobil-mobil dari Daihatsu, mulai dari mobil Ayla, Terios. All New Xenia dan lainnya. Dengan hanya melakukan test drive saja Anda juga bisa mendapatkan merchandise yang menarik, lho!

Jadi, tunggu apalagi? Yuk datang ke pameran GIIAS 2023 sebelum ketinggalan dan dapatkan promo-promo menarik seperti yang disebutkan diatas.

Tips Sahabat Lainnya
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Perawatan mobil tentu harus menyeluruh dari mulai mesin hingga body luarnya. Membiarkan penampilan bodi luar mobil yang rusak akan berpengaruh juga terhadap nilai mobil tersebut seperti cat yang kusam
Tips Mengenali Gejala Busi Mobil Rusak
Tips Mengenali Gejala Busi Mobil Rusak
Busi memegang peranan penting sebagai salah satu komponen suku cadang kendaraan otomotif termasuk mobil. Busi mobil yang bermasalah dapat menyebabkan mesin mobil tidak dapat bekerja secara seimbang ak
Keuntungan dan Kerugian Mesin Diesel
Keuntungan dan Kerugian Mesin Diesel
Di dunia otomotif, kita mengenal dua jenis mesin. Yang pertama adalah mesin diesel dan yang kedua adalah mesin bensin. Di Indonesia sendiri kebanyakan mobil pribadi menggunakan mesin bensin. Sangat be
Air Radiator Mobil yang Bagus
Air Radiator Mobil yang Bagus
Memilih air radiator untuk mesin mobil yang bagus sangat penting untuk menjaga suhu mesin mobil agar tetap ideal. Penggunaan air radiator mobil yang tidak tepat dapat berimbas kepada mesin mobil yang

Booking Servis Melalui Aplikasi DaihatsuKu

Dapatkan penawaran menarik untuk layanan perawatan berkala pada kendaraan Anda

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor