Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

3 Penyebab Mobil Tidak Bisa Menyala dan Susah Distarter

14 Januari 2021
 penyebab mobil tidak bisa menyala

Kendaraan kesayangan tak bisa dinyalakan terkadang membuat sang pemilik menjadi kebingungan. Apalagi bila Anda masih awam dengan berbagai masalah yang terjadi pada mobil tercinta. 

Bila biasanya mobil yang susah distarter, karena terdapat permasalahan pada bagian aki. Berikut ini merupakan penyebab paling umum mobil yang tidak bisa menyala dengan ciri susah di starter.

1. Alternator Alami Kerusakan

Penyebab pertama yang biasanya menyebabkan mobil tidak menyala yaitu alternator atau dinamo ampere rusak. 

Alternator sendiri merupakan suatu komponen yang bertugas guna menyalurkan aliran listrik ke beberapa komponen lainnya. Bila alternator rusak, tentu saja mobil tidak akan bisa dinyalakan meskipun aki atau baterai dalam kondisi yang baik baik saja.

Sebetulnya, alternator tidak mudah untuk alami kerusakan. Lazimnya, kerusakan terjadi karena usia mobil lebih dari 8 tahun lamanya. 

Jika menjumpai kerusakan pada alternator, maka penanganan yang bisa dilakukan ialah dengan membawanya langsung ke bengkel terdekat atau tempat servis resmi. Dengan begitu, penyebab mobil tidak bisa menyala ini akan teratasi dengan baik.

Baca juga: Perhatikan Cara Merawat Mobil Berikut Ini

2. Busi Bermasalah

Tak hanya aki mobil saja, salah satu komponen yang berperan penting guna menyalakan mobil ialah busi. Apabila terdapat permasalahan pada bagian busi, maka starter mobil pun akan terkena dampaknya. 

Apalagi jika keadaan busi sangat kotor maupun sudah usang, tentunya kedua faktor ini akan menyebabkan kendaraan kesayangan tidak bisa distarter.

Perlu Anda ketahui, busi yang telah kotor nantinya akan menghambat percikan bunga api yang diperlukan supaya starter dapat melakukan pekerjaannya. Mobil tidak bisa distarter, maka cobalah memeriksa busi yang berada di dalam ruang mesin. 

Jika memang kotor, segera bersihkan dengan cara digosok menggunakan cairan pembersih khusus.Namun bila keadaan busi sudah usang, maka akan membuat kendaraan kesayangan tidak bisa distarter tatkala engine masih dalam keadaan panas sekalipun. 

Saat mesin sudah dingin, barulah starter bisa bekerja. Untuk mengatasi penyebab mobil tidak bisa menyala ini ialah menggantinya dengan yang baru agar busi tersebut tidak menghambat kinerja mobil.

3. Koil Terlalu Panas

Ternyata koil pun memiliki andil yang cukup penting guna menyalakan starter mobil. Apalagi dengan fungsinya yakni menggandakan tegangan listrik dalam jumlah lebih besar atau mencapai ribuan volt menuju aki. 

Jika keberadaan koil bisa membuat kendaraan kesayangan bisa distarter. Arus listrik yang digandakan tersebut nantinya akan dialirkan menuju busi guna memantik pijaran bunga api. 

Bila sewaktu waktu mobil susah menyala dan distarter, cobalah untuk memeriksa bagian koil. Koil yang rusak bisa diketahui dari suhunya yang teramat panas. Cara mengatasi penyebab mobil tidak bisa menyala yaitu mengganti koil dengan yang baru.

Sebagai pemilik kendaraan roda empat, terkadang tidak peka terhadap permasalahan yang terjadi pada kendaraannya. Hal ini tidak lain karena mereka tidak melakukan perawatan serta pengecekan secara rutin. 

Dengan begitu, mobil akan alami kerusakan lebih cepat. Misalnya saja tatkala starter tidak bisa bekerja selayaknya. Bila hal ini terjadi, segeralah membawanya ke bengkel.

Baca juga: Cek Kendaraan di Bengkel Kelistrikan Mobil, Apa Saja yang Diperiksa?

Tips Sahabat Lainnya
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Perawatan mobil tentu harus menyeluruh dari mulai mesin hingga body luarnya. Membiarkan penampilan bodi luar mobil yang rusak akan berpengaruh juga terhadap nilai mobil tersebut seperti cat yang kusam
Penyebab Rusaknya Power Steering Mobil
Penyebab Rusaknya Power Steering Mobil
Bagi pecinta mobil tentu tak asing dengan istilah power steering. Power steering yang notabene merupakan teknologi yang sudah diaplikasikan di mobil terbaru memiliki segudang manfaat. Ada banyak sekal
Engine Mounting Komponen Penting Mesin Mobil
Engine Mounting Komponen Penting Mesin Mobil
Tahukah Sahabat bahwa tatkala mesin mobil dihidupkan maka akan timbul getaran yang cukup tinggi pada setiap komponen mesin. Apabila getaran yang cukup tinggi ini masuk hingga ke bodi mobil, dipastikan
Arti Dari Kode Ukuran Ban Mobil
Arti Dari Kode Ukuran Ban Mobil
Untuk dapat memilih ban bagi kendaraan otomotif seperti mobil, hal pertama yang harus dipahami adalah spesifikasi dari ban tersebut. Spesifikasi dari ban sebenarnya dapat dipahami apabila seseorang ma

Booking Servis Melalui Aplikasi DaihatsuKu

Dapatkan penawaran menarik untuk layanan perawatan berkala pada kendaraan Anda

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor