Tips Sahabat

Cara Putar Balik Mobil yang Benar untuk Pengemudi Pemula

10 April 2025
putar balik

Cara putar balik mobil yang benar seringkali memang sering dicari tipsnya supaya tidak membahayakan diri sendiri maupun pengendara lain. Bagi pengendara pemula, putar balik memang cukup susah untuk dilakukan harus lebih berkonsentrasi dan membutuhkan teknik yang benar supaya lebih aman.

Jika Sahabat ingin putar balik mobil di tengah jalan, ada dua teknik yang bisa dilakukan, yaitu three point turn dan u turn. Dua cara tersebutlah bisa dilakukan yang disesuaikan dengan kondisi yang ada saat Sahabat mengemudi.

Teknik Three Point Turn

Sesuai namanya, three point turn atau teknik maju mundur merupakan cara putar balik mobil dengan cara melakukan tiga titik penghentian. Hal ini dikarenakan Sahabat tidak bisa melakukan putar balik secara langsung dalam sekali coba. Jadi, cara putar balik mobil yang benar adalah dengan menggunakan teknik three point turn ini.

Untuk melakukannya, Sahabat harus mengatur transmisi ke gigi pertama lalu memutar kemudi berkebalikan dengan posisi mobil, misal mobil di sebelah kiri maka putar kemudi ke kanan, lalu injak pedal gas sambil memutar kemudi ke kanan.

Setelahnya, Sahabat harus kembali mengatur transmisi ke gigi mundur lalu menginjak pedal gas sambil membelokan kemudi ke kiri. Lalu atur kembali transmisi ke gigi pertama, injak pedal gas, dan belokkan kemudi ke kanan. Sahabat bisa menggunakan teknik hand to hand dalam memutar kemudi.

Teknik U Turn

Teknik ini tentu saja lebih mudah dibanding three point turn karena dengan u turn, Sahabat bisa putar balik secara langsung. Teknik ini adalah cara putar balik mobil yang benar jika Sahabat ingin ke jalur yang berlawanan arah daripada sebelumnya.

Untuk melakukan teknik ini, Sahabat harus memepetkan mobil lebih ke pembatas jalan lalu atur transmisi ke gigi pertama. Jangan terburu menginjak pedal gas, hentikan dulu pergerakan mesin dengan menginjak rem dan pedal kopling, baru jalankan ketika jalan memang sudah lengang.

Setelah dipastikan lengang, Sahabat lepas rem secara perlahan lalu belokkan kemudi dengan baik. Perhatikan motor yang ada di sebelah kanan ya, Sahabat, karena biasanya motor akan melakukan putar balik lebih cepat sehingga bisa berbahaya.

Hal Lain yang Harus Diperhatikan

Selain teknik cara putar balik mobil yang benar, Sahabat juga harus memperhatikan sekeliling supaya berkendara tetap aman, terlebih di jalan yang ramai. Yang pertama dan utama yang harus diperhatikan adalah Sahabat memang berada di wilayah yang membolehkan untuk putar balik.

Jika Sahabat tidak menghiraukan hal ini, maka surat tilang bisa langsung diperoleh karena melanggar aturan lalu lintas. Yang tidak kalah penting, mengabaikan tanda lalu lintas juga bisa membahayakan pengendara lain.

Jangan lupa untuk menyalakan lampu sign untuk memberi tanda ke pengendara di belakang atau depan Sahabat. Nyalakan lampu sign sesuai dengan arah ke mana Sahabat akan berbelok, kiri atau kanan, jangan sampai terbalik ya!

Perhatikan ruang ketika akan putar balik, apakah cukup atau tidak. Biasanya, ketika akan putar balik ke wilayah jalan yang berkebalikan dengan arah semula, pasti akan banyak pengendara lain yang juga akan berbelok. Tetap tertib ya, tidak apa-apa menunggu lebih lama yang penting tetap aman.

 Baca juga : Drifting 101: Mulai dari Definisi hingga Teknik untuk Melakukannya

Itulah cara putar balik mobil yang benar yang bisa Sahabat pelajari sebagai pengemudi pemula. Jangan lupa untuk selalu patuhi aturan lalu lintas. Cek kondisi mobil juga ketika memang akan bepergian jarak jauh ya, Sahabat.

Penulis: Nisa Maulan Shofa

Tips Sahabat Lainnya
Jenis Oli Tepat Bakal Minimalkan Gesekan dan Kurangi Keausan Komponen Mesin Mobil
Jenis Oli Tepat Bakal Minimalkan Gesekan dan Kurangi Keausan Komponen Mesin Mobil
Jakarta, April 2025, Oli atau pelumas bak aliran darah dalam tubuh. Perannya begitu vital. Sahabat Daihatsu mesti paham untuk pelumas pada kendaraan.   Apalagi peran oli mesin sebagai peluma
perjanjian jual beli mobil
Contoh Surat Perjanjian Jual Beli Mobil Baru dan Bekas
Indonesia mengenal surat perjanjian jual beli mobil atau akta jual beli mobil sebagai tanda bukti yang sah terkait transaksi jual beli yang sudah dilaksanakan. Bagi Sahabat yang masih cukup asing deng
Penyebab Transmisi Matic Bisa Slip atau Los dan Cara Mengatasi
Penyebab Transmisi Matic Bisa Slip atau Los dan Cara Mengatasi
Para pemilik mobil matic sudah semestinya mengetahui penyebab dan cara mengatasi transmisi matic bisa slip atau loss. Permasalahan tersebut kerap kali terjadi secara mendadak sehingga mengganggu kenya
Tiga Arena Joging Rekomendasi Untuk Sahabat Daihatsu di Jakarta
Tiga Arena Joging Rekomendasi Untuk Sahabat Daihatsu di Jakarta
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Joging sudah menjadi gaya hidup masyarakat perkotaan di Indonesia. Selain rekreasi keluarga, faktor  kesehatan menjadi alasan Sahabat Daihatsu melakukan joging. Sahabat Da
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami