Tips Sahabat

4 Cara Cek Pajak Kendaraan Jambi Secara Online, Termudah!

16 Oktober 2025
Cara Cek Pajak Kendaraan Jambi Secara Online, Termudah!

Mengecek pajak kendaraan kini tak lagi ribet! Bagi warga Jambi, Anda bisa mengetahui besaran pajak kendaraan hanya lewat ponsel. Tanpa perlu datang ke kantor Samsat, Anda mengecek jumlah pajak kendaraan secara online, cukup dari aplikasi atau website.

Hadirnya layanan cek pajak kendaraan online ini sangat memudahkan karena Anda tidak perlu datang ke kantor Samsat. Mengecek pajak kendaraan lebih awal sangat penting agar bisa memperpanjang STNK tepat waktu dan menghindari denda. Dengan mengetahui tagihan pajaknya, Anda juga bisa menyiapkan dana untuk membayarnya.

Mari simak beberapa cara cek pajak kendaraan Jambi secara online dan persyaratannya. 

Cara Cek Pajak Kendaraan Jambi Secara Online

Warga Jambi yang ingin mengecek pajak kendaraannya kini bisa melakukan secara praktis melalui layanan digital. Untuk cek pajak kendaraan Jambi lewat website, Anda bisa mengakses laman resmi Jambi Samsat. Bagi yang ingin mengeceknya dari aplikasi, Anda bisa menggunakan aplikasi SIGNAl. 

1. Melalui Website https://jambisamsat.net/infopkb.html 

Berikut ini langkah-langkah cek pajak kendaraan Jambi melalui website e-Samsat yang perlu Anda ikuti:

  • Silakan buka laman https://jambisamsat.net/infopkb.html dari browser di ponsel atau laptop Anda.
  • Masukkan data kendaraan yang ingin dicek, mulai dari plat nomor atau nopol, nama pemilik, tanggal akhir PKB, dan tanggal akhir STNK.
  • Kemudian klik ‘Submit’.
  • Laman akan menampilkan informasi mengenai pajak kendaraan Anda, mulai dari besaran tagihannya, tanggal jatuh tempo, dan sebagainya.

Cara cek pajak kendaraan Jambi lewat website ini cocok bagi Anda yang tidak ingin menginstal aplikasi. Anda tinggal membuka browser di ponsel Anda dengan ponsel yang terkoneksi internet.

2. Melalui Aplikasi SIGNAL 

Metode lain untuk cek pajak kendaraan Jambi secara online bisa Anda lakukan lewat aplikasi SIGNAL. Aplikasi ini disediakan oleh Korlantas Polri guna memudahkan masyarakat dalam mengurus administrasi kendaraan. Berikut ini langkah-langkah mengecek pajak kendaraan Jambi menggunakan aplikasi SIGNAL:

  • Unduh aplikasi SIGNAL di Google Play Store atau App Store. Kemudian instal aplikasi ini di ponsel Anda.
  • Buka aplikasi dan lakukan pendaftaran akun terlebih dahulu memakai NIK, foto KTP, email, dan data lainnya.
  • Setelah registrasi berhasil, Pilih menu ‘NRKB’ atau ‘Tambah Kendaraan Bermotor’. Lalu tambahkan kendaraan Anda.
  • Masukkan Nomor Polisi (Nopol) kendaraan yang ingin Anda cek pajaknya.
  • Aplikasi akan menampilkan informasi mengenai Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas (SWDKLLJ).

Selain untuk mengetahui jumlah tagihan pajak kendaraan online, aplikasi SIGNAL juga menyediakan fitur untuk melakukan pembayaran pajaknya. Jadi setelah mengecek pajak kendaraan, Anda bisa lanjut membayarnya langsung melalui aplikasi ini.

Baca juga: Cara Bayar Pajak Mobil Online lewat Aplikasi SIGNAL

Syarat untuk Mengecek Pajak Kendaraan Online 

Untuk mengecek pajak kendaraan Jambi secara online, Anda syarat tertentu yang perlu Anda siapkan. Berbeda dengan persyaratan cek pajak kendaraan secara offline di kantor Samsat, pengecekan online memerlukan upload dokumen dalam format pdf atau scan.

Berikut ini syarat-syarat mengecek pajak kendaraan secara online menggunakan ponsel:

  • Nomor polisi kendaraan (plat nomor)
  • NIK pemilik kendaraan.
  • Nomor rangka kendaraan.
  • Koneksi internet stabil.
  • Akun SIGNAL aktif (jika menggunakan aplikasi).

Saat mengecek pajak kendaraan melalui layanan digital, pastikan data yang Anda masukkan sudah sesuai dengan yang ada di STNK. Jika keliru atau salah memasukkan data maka informasi kendaraan Anda tidak akan muncul.

Keuntungan Mengecek Pajak Kendaraan Secara Online

Ada beberapa manfaat dari mengecek pajak kendaraan Jambi online lewat ponsel dibandingkan data ke kantor Samsat. Berikut ini sejumlah keuntungan yang akan Anda dapatkan dengan cek pajak kendaraan lewat layanan digital:

  • Hemat waktu dan tenaga: Cek pajak kendaraan secara online membuat Anda tidak perlu datang langsung ke kantor Samsat. Cukup menggunakan smartphone atau laptop, informasi pajak bisa didapat dalam hitungan detik tanpa harus antre.

  • Bisa dilakukan kapan pun, dimana pun: Layanan online dapat diakses 24 jam, sehingga Anda bisa mengecek pajak kendaraan kapan saja dan dari mana saja. Ini sangat membantu bagi pengguna dengan jadwal padat atau yang tinggal jauh dari lokasi Samsat.

  • Menghindari denda keterlambatan: Dengan kemudahan akses, Anda bisa rutin memantau masa berlaku pajak kendaraan. Hal ini membantu mencegah keterlambatan pembayaran yang dapat menimbulkan denda tambahan.

  • Mendukung sistem pembayaran non-tunai: Sebagian besar layanan pajak kendaraan online kini terhubung dengan sistem pembayaran digital. Anda bisa membayar pajak mobil langsung melalui aplikasi perbankan, e-wallet, atau marketplace tanpa harus membawa uang tunai.

  • Data pajak lebih transparan dan akurat: Melalui sistem online resmi, informasi yang ditampilkan bersumber langsung dari database Samsat. Ini memastikan data yang kamu lihat akurat dan transparan, mulai dari nominal pajak, tanggal jatuh tempo, hingga status kendaraan.

Baca juga: Cara Menghitung Biaya Denda Telat Bayar Pajak Mobil Terbaru

Demikianlah cara cek pajak kendaraan Jambi online lewat aplikasi dan website yang bisa Anda coba. Manfaatkan website dan aplikasi cek pajak kendaraan untuk kemudahan memeriksa jumlah tagihan pajak tanpa perlu antre di Samsat. Jangan lupa juga untuk selalu membayar pajak kendaraan tepat waktu sebelum terlambat.

Tips Sahabat Lainnya
Suku Cadang Mobil Yang Wajib Diganti Rutin
15 Suku Cadang Mobil Yang Wajib Diganti Rutin, Catat Bagiannya!
Seiring lamanya pemakaian, komponen mobil bisa mengalami keausan atau penurunan kualitas. Setiap suku cadang atau spare part mobil memiliki usia pakai yang berbeda-beda. Pemilik mobil perlu m
Shock Absorber Mobil, Fungsi, Cara Kerjanya & Ciri Kerusakannya
Shock Absorber Mobil: Fungsi, Cara Kerjanya & Ciri Kerusakannya
Shock absorber merupakan komponen penting dalam sistem suspensi mobil yang berfungsi meredam guncangan saat berkendara. Komponen ini mempengaruhi kenyamanan berkendara, terutama saat melintas
cara mengurus sim hilang secara online
Panduan Lengkap Cara Mengurus SIM Hilang Online 2025
Kehilangan SIM pernah dialami oleh banyak pengendara, entah karena terjatuh, tertinggal, maupun terselip tanpa disadari. Kondisi ini tentunya membuat Anda merasa panik dan khawatir jika ingin berkenda
Cara Mengurus BPKB Hilang 2023, Syarat & Biaya Lengkap!
Cara Mengurus BPKB Hilang, Siapkan Syarat dan Dokumen Berikut!
Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) merupakan dokumen yang harus disimpan dengan baik. Namun terkadang pemilik kendaraan mengalami nasib apes kehilangan BPKB, entah karena lupa atau terjatuh di sua
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami