Tips Sahabat

Kode Plat G Daerah Mana? Cek di Sini dan Pajaknya!

09 April 2025
Kode Plat G Daerah Mana? Cek di Sini dan Pajaknya!

Apakah Anda pernah melihat kendaraan dengan kode plat G di jalanan? Jika pernah, kira-kira kendaraan tersebut berasal dari daerah mana? Yuk, cari tahu selengkapnya dengan memperhatikan ulasan berikut.

Kode Plat G Berasal dari Daerah Mana?

Kode plat G pada kendaraan bermotor menunjukkan bahwa kendaraan tersebut berasal dari beberapa daerah di Jawa Tengah. Mulai dari Pekalongan, Tegal, Kabupaten Batang, Kabupaten Pemalang, hingga Kabupaten Brebes. Meski beberapa daerah ini memiliki kode plat dengan awalan huruf G, namun setiap daerah memiliki kode akhiran huruf yang berbeda. Adapun penjelasan selengkapnya sebagai berikut.

1. Kota Pekalongan

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: A/H/S
  • Contoh: G1246 AS

2. Kabupaten Pekalongan

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: B/K/O/T
  • Contoh: G 1574 BT

3. Kota Tegal

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: E/N/Y
  • Contoh: G 3124 YY

4. Kabupaten Tegal

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: F/P/Q/Z
  • Contoh: G 112A ZZ

5. Kabupaten Pemalang

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: D/I/M/W
  • Contoh: G 1617 DW

6. Kota Batang

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: C/L/V/X
  • Contoh: G 1174 LX

7. Kota Brebes

  • Kode huruf awal: G
  • Kode huruf akhir: G/J/R/U
  • Contoh: G 1741 GR

Baca Juga : Daftar Kode Plat Nomor Seluruh Indonesia Terlengkap

Cara Cek Pajak Kendaraan Bermotor dengan Kode Plat G

Ada beberapa cara yang bisa Anda contoh ketika hendak mengecek besaran pajak kendaraan dengan kode plat G. Berikut cara selengkapnya.

1. Cek via SMS

Untuk mengetahui besaran pajak kendaraan bermotor plat G, Anda bisa melakukan pengecekan pajak melalui SMS. Adapun caranya sebagai berikut.

  • Buka layanan SMS pada ponsel Anda dan pastikan memiliki pulsa yang cukup untuk SMS.
  • Kemudian ketik format berikut “JATENG” (spasi) kode plat nomor kendaraan, lalu kirim ke 9600. Contoh: JATENG_G1246 AS.

2. Cek via situs resmi cek pajak

Cara selanjutnya, Anda bisa melakukan pengecekan melalui situs resmi cek pajak Jawa Tengah. Berikut cara selengkapnya.

  • Buka browser di ponsel atau PC Anda, lalu ketik “https://e-samsat.id/jawa-tengah/ “ pada kolom pencarian.
  • Jika halaman situs sudah muncul, maka halaman tersebut akan menampilkan kolom data yang harus diisi.
  • Isi kolom data tersebut, mulai dari kode plat nomor kendaraan, nomor seri, lima digit nomor rangka, hingga pilih Provinsi “Jawa Tengah”.
  • Jika sudah terisi semua, Anda tinggal klik tombol “Cek Sekarang”.
  • Tunggu hingga halaman situs menampilkan besaran pajak kendaraan yang Anda cek.
  • Jika Anda ingin melakukan pembayaran, Anda bisa klik tombol “Proses Pembayaran”. Selanjutnya Anda akan diarahkan ke metode pembayaran.

3. Cek via aplikasi

Cara terakhir, Anda bisa melakukan pengecekan pajak melalui aplikasi. Adapun caranya sebagai berikut.

  • Buka playstore lalu unduh aplikasi cek pajak kendaraan seperti SIGNAL atau New Sakpole (Aplikasi Samsat khusus wilayah Jawa Tengah).
  • Setelah diunduh, lakukan instalasi pada aplikasi tersebut.
  • Lakukan pendaftaran akun aplikasi apabila masih belum memiliki akun. Biasanya Anda akan diminta memasukkan NIK KTP, nama, alamat sesuai KTP, email, nomor telepon aktif hingga swafoto.
  • Kemudian masuk ke aplikasi cek pajak tersebut, lalu masukkan kode plat nomor kendaraan, beserta nomor seri dan lima digit nomor rangka.
  • Jika sudah, klik tombol “Cek”, maka halaman aplikasi akan menampilkan besaran pajak kendaraan yang harus dibayarkan.

Demikian cara mengecek pajak kendaraan dengan kode plat G. Selain mengecek pajak, Anda juga wajib mengecek kondisi kendaraan Anda secara rutin. Apabila bermasalah langsung saja bawa kendaraan Anda di bengkel resmi Daihatsu terdekat

Tips Sahabat Lainnya
Jadwal SIM Keliling Semarang dan Lokasi Terbaru 2024
Jadwal SIM Keliling Semarang dan Lokasi Terbaru 2025
Masyarakat Semarang dapat melakukan perpanjangan SIM melalui layanan SIM keliling. Layanan ini disediakan untuk memudahkan kebutuhan perpanjangan SIM A maupun tanpa harus datang ke kantor Satpas. Adan
Jadwal SIM Keliling Jakarta Barat dan Lokasi Terbaru
Jadwal SIM Keliling Jakarta Barat dan Lokasi Terbaru 2025
Bagi pemilik SIM  yang masa berlakunya akan habis, sebaiknya segera memperpanjangnya. Untuk warga Jakarta Barat, Anda bisa memanfaatkan yang biasanya di buka di sejumlah titik lokasi. Jadi Anda
Cara Mengurus STNK Hilang yang Bukan Atas Nama Sendiri, Mudah lho!
Cara Mengurus STNK Hilang yang Bukan Atas Nama Sendiri, Begini Prosedurnya
Kehilangan STNK merupakan kondisi yang urgent, sehingga perlu segera diurus. Sebab STNK adalah dokumen legal kendaraan yang berfungsi penting sebagai bukti kepemilikan kendaraan. Cara menguru
biaya cabut berkas mobil
Biaya Cabut Berkas Mobil, Syarat dan Prosedur Terbaru
Cabut berkas atau dilakukan jika Anda membeli kendaraan dari kota lain lalu dipakai di kota domisili Anda. Misal Anda beli mobil dari Surabaya, namun Anda memakai mobil tersebut di Jakarta atau di ko
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami