Logo Daihatsu
EN | ID

Tips Sahabat

Peringati Kemerdekaan, Yuk Pasang Aksesoris Bendera Merah Putih

03 Oktober 2023
Peringati Kemerdekaan, Yuk Pasang Aksesoris Bendera Merah Putih, Ini Caranya

Di tahun 2023 ini, Negara Kesatuan Republik Indonesia akan memperingati hari kemerdekaan ke-78 tahun. Sebagai warga negara yang cinta tanah air, sudah seharusnya turut merayakan dan memeriahkan peringatan 17 Agustus 2023. Salah satunya, dengan memasang aksesoris bendera merah putih di mobil. Namun, pemasangan aksesoris bendera tersebut tidak boleh dilakukan sembarangan agar tidak mengganggu kenyamanan berkendara. Lalu bagaimana cara pemasangan aksesoris bendera merah putih yang tepat pada mobil? Untuk selengkapnya, perhatikan beberapa cara berikut ini.

Cara Pasang Aksesoris Bendera Merah Putih di Mobil

Ada beberapa cara pasang aksesoris bendera merah putih yang tepat pada mobil yang perlu Anda ketahui. Berikut cara selengkapnya.

1. Pasang aksesoris bendera merah putih di bagian eksterior mobil

Pemasangan aksesoris bendera merah putih pada mobil, biasanya dipasang di bagian eksterior mobil. Aksesoris yang biasanya dipasang di bagian eksterior mobil tersebut, berupa bendera merah putih yang dibuat dengan bahan dasar kain. Ada juga bendera merah putih yang digunakan berbahan dasar plastik sintetis.

Untuk pemasangan aksesoris tersebut, biasanya di pasang di bagian antena radio mobil dengan cara diikat. Namun, untuk melakukan pemasangan di bagian antena radio mobil, pemilik mobil harus memperhatikan ukuran bendera yang dipasang. Pastikan ukuran bendera tersebut tidak terlalu besar. Kemudian, aksesoris bendera tersebut, bisa Anda ikat dengan mudah dan kencang di antena radio mobil. 

Apabila, aksesoris bendera tersebut susah diikat, maka Anda harus mengurungkan niat untuk memasangnya. Sebab, pemasangan bendera yang longgar serta berukuran besar dapat menyebabkan tiang antena mobil patah atau rusak. Selain itu, aksesoris bendera yang terlalu besar dan kurang kencang dapat berisiko jatuh, sehingga membahayakan atau mengganggu pengguna jalan lainnya ketika melintas. 

Selain pada antena mobil, Anda juga bisa memasangkan aksesoris bendera merah putih tepat di tengah grill mobil bagian depan. Anda juga bisa memasang aksesoris bendera tersebut pada bagian atas roof rack, ataupun bagian pintu belakang dengan cara menjepitnya. 

Selain aksesoris bendera merah putih, aksesoris yang paling aman Anda pasang pada eksterior mobil ialah stiker atau decal bendera merah putih. Pastikan. Anda tidak memasang stiker atau decal tersebut di area kaca mobil agar tidak mengganggu pandangan pengemudi mobil ketika berkendara.

2. Pasang aksesoris bendera merah putih di bagian interior mobil

Selanjutnya, pemasangan aksesoris bendera merah putih juga bisa Anda pasang di bagian interior mobil. Para pemilik mobil biasanya menempelkan sepasang bendera dengan tiang saling menyilang satu sama lain pada kaca mobil. Namun, aksesoris bendera yang terpasang tersebut, wajib memiliki ukuran yang tidak terlalu besar. NKRI memang harga mati, namun pemasangan aksesoris kemerdekaan juga tidak dianjurkan mengganggu kenyamanan orang lain, khususnya penumpang ataupun diri sendiri saat mengemudi. 

Selain pemasangan aksesoris bendera merah putih, Anda bisa membeli boneka dashboard mobil dengan tema kemerdekaan. Anda juga bisa memodifikasi interior mobil Anda, dengan konsep merah putih. Misalnya dengan mengganti jok mobil dengan aksen merah putih. Jika, Anda berniat untuk melakukan modifikasi terhadap interior mobil dengan nuansa kemerdekaan. Pastikan Anda berkonsultasi dengan bengkel Daihatsu terdekat agar modifikasi yang Anda lakukan tepat dan tidak mengganggu kenyamanan berkendara. 

Demikian beberapa cara memasang aksesoris bendera merah putih yang benar pada mobil. Bagaimana, sangat mudah bukan?

Tips Sahabat Lainnya
Di Tengah Isu Virus Corona, Daihatsu Tetap Luncurkan Ayla dan Sirion Terbaru
Di Tengah Isu Virus Corona, Daihatsu Tetap Luncurkan Ayla dan Sirion Terbaru
Tidak ada yang pernah mengira sebelumnya bahwa virus Corona ini akan berdampak pada banyak hal di dunia. Termasuk di Indonesia sendiri pada saat awal isu virus Corona di Wuhan, masyarakat Indonesia ma
AC Mobil Serta Cara Kerjanya
AC Mobil Serta Cara Kerjanya
AC Mobil yang menjadi solusi saat berada di cuaca di Ibu Kota yang sangat terik. Indonesia merupakan negara tropis dengan suhu udara yang cukup panas terlebih saat musim kemarau tiba. Di saat seperti
Engine Mounting Komponen Penting Mesin Mobil
Engine Mounting Komponen Penting Mesin Mobil
Tahukah Sahabat bahwa tatkala mesin mobil dihidupkan maka akan timbul getaran yang cukup tinggi pada setiap komponen mesin. Apabila getaran yang cukup tinggi ini masuk hingga ke bodi mobil, dipastikan
30 Komponen Karburator Mobil Dan Fungsinya
30 Komponen Karburator Mobil Dan Fungsinya
Bagi Sahabat pengguna mobil tua, tentu tidak asing lagi dengan komponen karburator mobil. Karburator ini tidak akan kita temukan pada kendaraan keluaran terbaru. Karena mobil yang diproduksi baru-baru

Booking Servis Melalui Aplikasi DaihatsuKu

Dapatkan penawaran menarik untuk layanan perawatan berkala pada kendaraan Anda

Logo PlaystoreLogo Appstore
Mockup Aplikasi DaihatsuKu
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang@ Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor