Tips Sahabat

Plat KM Daerah Mana? Simak Infonya di Sini!

22 Juli 2024
Plat KM Daerah Mana? Simak Infonya di Sini

Plat KM daerah mana? Pertanyaan ini kerap kali ditanyakan di media sosial? Lantas dari manakah asal plat nomor tersebut? Untuk selengkapnya perhatikan ulasan berikut. 

Plat KM Daerah Mana?

Seperti diketahui, plat nomor kendaraan merupakan identitas yang dimiliki setiap kendaraan. Plat nomor tersebut memiliki kode yang berbeda-beda untuk setiap daerah asalnya. Namun, akhir-akhir ini banyak orang yang menanyakan plat nomor kendaraan dengan kode “KM” berasal dari daerah mana? 

Seperti diketahui, di Indonesia tidak ada kendaraan bermotor yang menggunakan kode “KM” sebagai kode awal plat nomor kendaraan. Sebab menurut data registrasi kendaraan bermotor yang terdaftar di Korlantas Polri, plat nomor kendaraan KM tidak terdaftar. Justru yang terdaftar justru plat nomor dengan kode huruf “KU, DA, KT, KB, dan KH”. 

Lantas dari manakah plat nomor tersebut berasal? Untuk selengkapnya perhatikan ulasan berikut. 

Asal Plat KU

Plat nomor kendaraan dengan kode huruf “KU” merupakan plat nomor kendaraan yang digunakan untuk wilayah Provinsi Kalimantan Utara. Adapun daerah yang menggunakan plat nomor KU sebagai kode plat depan kendaraan sebagai berikut. 

  • Kabupaten Balungan: KU – A**/B**.
  • Kota Tarakan: KU – G**.
  • Kabupaten Tana Tidung: KU – H**.
  • Kabupaten Nunukan: KU – N**.
  • Kabupaten Malinau: KU – S**.

Asal Plat DA

Plat nomor kendaraan dengan kode huruf “DA” merupakan plat nomor kendaraan yang digunakan untuk wilayah Provinsi Kalimantan Selatan. Adapun daerah yang menggunakan plat nomor DA sebagai kode plat depan kendaraan sebagai berikut. 

  • Kota Banjarmasin: DA – A**/C*/I*/J*/N*/O*/S*/T**/V*/W**.
  • Kabupaten Banjar: DA – B**/Q*.
  • Kabupaten Hulu Sungai Selatan: DA – D**.
  • Kabupaten Hulu Sungai Tengah: DA – E**.
  • Kabupaten Hulu Sungai Utara: DA – F**.
  • Kabupaten Kota Baru: DA – G**
  • Kabupaten Tabalong: DA – H**/U*.
  • Kabupaten Tapin: DA – K**.
  • Kabupaten Tanah Laut: DA – L**.
  • Kabupaten Barito Kuala: DA – M**.
  • Kota Banjarbaru: DA – P**/R*.
  • Kabupaten Balangan: DA – Y**.
  • Kabupaten Tanah Bumbu: DA – Z**.

Asal Plat KT

Plat nomor kendaraan dengan kode huruf “KT” merupakan plat nomor kendaraan yang digunakan untuk wilayah Provinsi Kalimantan Timur. Adapun daerah yang menggunakan plat nomor KT sebagai kode plat depan kendaraan sebagai berikut. 

  • Kota Balikpapan: KT – A**/K*/L*/Y*/Z*.
  • Kota Samarinda KT – B**/I*/M*/N*/W*/X*.
  • Kabupaten Kutai Kartanegara: C**/O*/U*.
  • Kota Bontang: KT – D**/Q**.
  • Kabupaten Paser: KT – E**.
  • Kabupaten Berau: KT – G**.
  • Kabupaten Kutai Barat: KT – P**.
  • Kabupaten Kutai Timur: KT – R**.
  • Kabupaten Penajam Paser Utara: KT – V*.

Asal Plat KB

Untuk plat nomor KB berasal dari wilayah Provinsi Kalimantan Barat. Adapun daerah yang menggunakan plat nomor KB sebagai berikut. 

  • Kabupaten Mempawah: KB – B*.
  • Kota Singkawang: KB – C*.
  • Kabupaten Sanggau: KB – D*.
  • Kota Sintang: KB – E*.
  • Kabupaten Kapuas Hulu: KB – F*.
  • Kabupaten Ketapang: KB – G*.
  • Kabupaten Melawi: KB – H*.
  • Kabupaten Bengkayang: KB – K*.
  • Kabupaten Landak: KB – L*.
  • Kabupaten Kubu Raya: KB – M*.
  • Kabupaten Sambas: KB – P*.
  • Kabupaten Sekadau: KB – V*.
  • Kabupaten Kayong Utara: KB – Z*. 

Asal Plat KH

Untuk plat nomor KH berasal dari wilayah Provinsi Kalimantan Tengah. Adapun daerah yang menggunakan plat nomor KH sebagai berikut. 

  • Kota Palangkaraya: KH – A*/T*/Y*.
  • Kabupaten Kapuas: KH – B*/C*.
  • Kabupaten Barito: KH – D*.
  • Kabupaten Barito Utara: KH – E*.
  • Kabupaten Paser: KT – E**.
  • Kabupaten Kotawaringin Timur: KH – F*/L*/W*.
  • Kabupaten Kotawaringin Barat: KH – G*/V*.
  • Kabupaten Gunung Mas: KH – H*.
  • Kabupaten Pulang Pisau: KH – J*.
  • Kabupaten Barito Timur: KH – K*.
  • Kabupaten Murung Raya: KH – M*.
  • Kabupaten Katingan: KH – N*/U*.
  • Kabupaten Seruyan: KH – P*.
  • Kabupaten Lamandau: KH – R*.
  • Kabupaten Sukamara: KH – S*.

Demikian ulasan mengenai plat KM yang tidak terdaftar di deretan plat nomor Indonesia, semoga bermanfaat.

Tips Sahabat Lainnya
doa perjalanan
Awali Dengan Membaca Doa Perjalanan, Ini Manfaat dan Sunnah Bepergian
Seberapa sering Sahabat bepergian dalam setahun? Apakah kamu tergolong individu yang sering melakukan perjalanan atau yang paling sering diam di rumah? Tahukah kamu, melakukan perjalanan atau
cover mobil
Memilih Cover Mobil Anti Air yang Bagus dan Aman
Perawatan mobil tentu harus menyeluruh dari mulai mesin hingga body luarnya. Membiarkan penampilan bodi luar mobil yang rusak akan berpengaruh juga terhadap nilai mobil tersebut seperti cat yang kusam
permainan anak laki-laki
10 Permainan Anak Laki-Laki yang Seru
Masa anak-anak merupakan salah satu masa yang paling menyenangkan dalam kehidupan manusia. Hal tersebut dikarenakan masih sedikitnya tanggung jawab yang perlu dipikirkan. Anak-anak menjadi bebas melak
peredam mobil
Cara Membuat Peredam Suara Mobil Sendiri
Kabin yang senyap merupakan salah satu kebutuhan penting bagi para pemilik mobil untuk bisa mendengarkan audio berkualitas. Namun sayangnya, tidak semua mobil memiliki kabin yang senyap. Hanya mobil y
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami