Tips Sahabat

Tips Mencegah Suara Bising Speaker Audio

28 Februari 2022
cegah suara bising speaker audio

Memasang speaker audio memang tidak bisa dilakukan sembarangan karena hal ini bisa menyebabkan terjadinya suara bising pada speaker audio mobil Anda. Bagaimana cara untuk cegah suara bising speaker audio pada mobil?

Ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mencegah suara bising pada speaker audio mobil Anda. Jika suara yang dihasilkan oleh speaker audio Anda terlalu bising maka hal ini dapat mengganggu kenyamanan para penumpang mobil. Untuk lebih lengkapnya, simak tipsnya berikut ini!

Tips Cegah Suara Bising Speaker Audio

Saat muncul suara bising pada speaker audio, maka hal ini mungkin terjadi karena Anda telah melakukan modifikasi audio atau instalasi audio yang dilakukan dengan tidak tepat. Untuk itu, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mencegah suara bising pada speaker audio mobil Anda.

1.    Proses instalasi audio dilakukan dengan teliti dan tepat

Hal pertama yang perlu diperhatikan agar speaker audio tidak bising saat dinyalakan adalah memastikan proses instalasi audionya dilakukan dengan teliti dan tepat. Jika suara kebisingan suara semakin minim, maka kualitas suara yang dihasilkan juga semakin bagus.

2.   Tidak memasang kabel audio berdekatan dengan kabel bodi mobil

Kabel body mobil akan menghasilkan induksi listrik dari tegangan aliran listrik yang besar saat perangkat mobil mulai bekerja. Sedangkan di saat yang bersamaan kabel audio juga mengalirkan tenaga listrik sebagai sinyal frekuensi yang diubah menjadi suara pada speaker.

Jika kabel audio dipasang berdekatan dengan kabel bodi mobil, maka akan terkena induksi listrik dari kabel bodi mobil itu sendiri. Hal inilah yang menyebabkan aliran frekuensi suara menjadi terganggu.

Gangguan sinyal frekuensi suara akibat induksi listrik ini memicu terjadinya suara bising pada speaker sehingga akan lebih baik jika kebal audio dipasang sejauh mungkin dari kabel bodi mobil.

Apabila terpaksa bagian ini dipasang secara berdekatan, maka Anda bisa menambahkan isolator kabel atau pakai kabel audio yang berkualitas tinggi agar bisa meredam induksi listrik.

3.  Sambungan kabel ke pin atau terminal harus solid dan kokoh

Tips selanjutnya untuk cegak suara bising speaker audio pada mobil adalah dengan memasang sambungan kabel ke pin atau terminal dengan solid dan kokoh. Dalam hal ini disarankan untuk solder bagian ujung tembaga kabel untuk dimasukkan ke dalam skun.

Hal ini dilakukan untuk merapatkan serabut-serabut tembaga saat dijepit dalam skun. Apabila dijepit langsung tanpa solder maka serabut tembaga kabel akan berhamburan.

Baca Juga: Tips Ganti Speaker Mobil Hemat Biaya

Sambungan kabel ke pin atau terminal yang kurang kuat maka akan menyebabkan lompatan arus listrik dari serabut yang tidak menempel dengan sempurna.

Atasi Permasalahan pada Mobil Anda di Bengkel Daihatsu

Nah, untuk mengatasi permasalahan yang terjadi pada mobil Anda, maka akan lebih baik jika Anda datang langsung e bengkel resmi Daihatsu terdekat di kota Anda. Melalui kami, Anda bisa menikmati layanan terbaik dari mekanik professional kami yang berpengalaman tinggi.

Dapatkan fasilitas booking service yang dapat memudahkan Anda untuk servis tanpa harus antri dalam waktu yang lama.

Cukup dengan menghubungi kami via telepon atau website dengan mengunjungi laman kami di laman berikut untuk mendapatkan informasi selengkapnya. Jadi, tunggu apa lagi? Mari sayangi mobil Anda dengan melakukan service berkala!

Tips Sahabat Lainnya
Sambut Nataru 2025, Gerbang Tol Cikampek Utama Arah Jakarta Ditambah
Sambut Nataru 2025, Gerbang Tol Cikampek Utama Arah Jakarta Ditambah
JAKARTA, NOVEMBER 2024 – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) mengambil langkah antisipasi untuk menghadapi lonjakan volume kendaraan di Ja
Wisata Alam Gunung Mas Puncak, Pelepas Penat Bersama Keluarga
Wisata Alam Gunung Mas Puncak, Pelepas Penat Bersama Keluarga
Bagi Anda yang mencari untuk menghilangkan penat, Wisata Alam Gunung Mas Puncak adalah pilihan sempurna. Terletak di kawasan Puncak, Bogor, destinasi ini menawarkan udara sejuk, hamparan kebun teh ya
Tempel Stiker QR Code MyPertamina di Tutup Tangki Mobil Apa Aman? Ini Penjelasan Pertamina
Tempel Stiker QR Code MyPertamina di Tutup Tangki Mobil Apa Aman? Ini Penjelasan Pertamina
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Pembelian bahan bakar minyak () subsidi seperti Pertalite dan Solar di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), kini wajib menunjukkan QR Code MyPertamina. Kode khusus keluar
Inilah 4 Tanda Ban Harus Diganti Agar Aman dan Nyaman di Jalan
Inilah 4 Tanda Ban Harus Diganti Agar Aman dan Nyaman di Jalan
JAKARTA, NOVEMBER 2024, Ban merupakan salah satu komponen yang vital pada mobil. Pasalnya, kerap terjadi kecelakaan diakibatkan karena pecah ban. Perhatikan betul bagian ini.Termasuk soal mengganti ba
Logo Daihatsu
Daihatsu Access
1500898
hotline@daihatsu.astra.co.id
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2024 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami