Tips Sahabat

Cara Pasang Alarm Mundur Mobil dengan Benar & Perawatannya

21 Maret 2023
Cara Pasang Alarm Mundur Mobil dengan Benar & Perawatannya

Alarm mundur mobil berfungsi untuk memudahkan Anda ketika hendak memarkir mobil. Terutama untuk Anda yang masih baru belajar mengendarai mobil dan masih belum terbiasa memperhitungkan jarak aman ketika parkir mobil. Jika Anda tertarik untuk memasang alarm ini secara mandiri, yuk perhatikan beberapa cara berikut ini. 

Cara Memasang Alarm Mundur Mobil yang Benar 

Ada beberapa cara yang perlu Anda perhatikan ketika hendak memasang alarm mundur mobil secara mandiri dengan benar. Berikut cara selengkapnya. 

1. Siapkan backup alarm

Sebelum melakukan pemasangan alarm mundur, Anda wajib mempersiapkan terlebih dahulu backup alarm. Backup tersebut sudah tersedia baut bertanda plus (+) dan minus (-). Dimana baut plus tersebut nantinya akan disambungkan ke jalur kabel bertegangan +12V/+24V. Sedangkan untuk baut minus bisa disambungkan ke kabel ground. 

2. Siapkan terminal bulat

Langkah selanjutnya, Anda bisa mempersiapkan terminal bulat dengan baut berbentuk angka delapan. Siapkan baut tersebut sebanyak dua buah agar bisa dipasang di baut plus dan baut minus.

3. Pasang kabel ke bagian terminal bulat

Langkah ketiga, Anda bisa memasang kabel ke bagian terminal dan baut berbentuk angka delapan. Ketika Anda memasang kabel tersebut, Anda wajib menggunakan kabel dengan warna yang berbeda agar lebih mudah membedakan jalur kabel. Contoh: Anda bisa menggunakan kabel berwarna merah untuk jalur positif (+) dan kabel berwarna cokelat untuk jalur kabel negatif (-)

4. Gunakan isolasi untuk menggulung bagian sambungan kabel

Langkah keempat, Anda bisa menggunakan isolasi untuk menggulung sambungan kabel pada bagian terminal bulat. Hal ini perlu Anda lakukan guna mencegah adanya korsleting ketika kabel baut tiba-tiba kendur.

5. Pasang kabel

Langkah kelima, Anda bisa memasang kabel berwarna merah pada bagian plus (+) backup alarm. Kemudian di bagian minus (-) backup alarm, pasang kabel berwarna cokelat.

6. Pasang backup alarm

Langkah keenam, pasang backup alarm dengan cara menyambungkannya ke bagian jalur kabel lampu mundur mobil yang terletak di bagian bawah dan belakang mobil. Cari posisi backup alarm terdekat, agar jalur kabel lampu mudah disambungkan. 

Anda bisa memasang kabel berwarna coklat ke bagian skun ring atau terminal bulat. Kemudian pasang pada bagian ground bodi mobil yang bertanda negatif (-). Selanjutnya, Anda cari jalur kabel positif (+) dari bagian lampu mundur yang nantinya akan dipasang kabel merah dari kutub positif (+) backup alarm. 

Perhatikan tespen aki apakah sudah menyala atau belum. Jika sudah menyala, tandanya jalur lampu mundur kutub positif (+) sudah Anda temukan. Dengan begitu, Anda bisa menyambungkan bagian tersebut dengan kabel berwarna merah.

7. Nyalakan lampu mundur

Langkah terakhir, Anda tinggal menyalakan lampu mobil mundur. Jika terdengar bunyi beep, maka pemasangan alarm lampu mundur dinyatakan sudah berhasil. 

Bagaimana, langkah-langkah di atas mudah Anda praktikan bukan? 

Baca Juga : Penyebab Sensor Parkir Mobil Tidak Bunyi & Solusinya

Tips Merawat Alarm Mundur Mobil Agar Awet

Agar alarm mundur mobil bisa awet dan selalu terjaga. Anda perlu menerapkan beberapa tips berikut ini.

1. Selalu menjaga kebersihan mobil

Ketika Anda mencuci mobil, Anda juga perlu membersihkan bagian sensor parkir mobil. Untuk membersihkan bagian tersebut, Anda bisa menyemprotkan air ke kotoran yang menempel di bagian sensor parkir. Kemudian lap dengan menggunakan kain lembut sampai bersih.

2. Hindari pengecatan di bagian sensor parkir mobil

Ketika Anda hendak mengganti warna mobil, Anda perlu memperhatikan dengan hati-hati bagian bumper belakang mobil. Karena pada bagian ini terdapat sensor parkir yang mampu mendeteksi jarak aman parkir dan sistem anti maling. Hindari pengecatan pada bagian tersebut agar tidak merusak fungsi sensor parkir. 

Cukup mudah sekali bukan? Jika Anda hendak membersihkan sensor parkir menggunakan air. Anda tidak dianjurkan menyemprotkan air tersebut terlalu lama dan menekan bagian sensor tersebut terlalu keras agar tidak menimbulkan korsleting. 

Tips Sahabat Lainnya
Pemda Jawa Tengah Menghapuskan Pajak Kendaraan Yang Tertunggak Hingga 30 Juni 2025
Pemda Jawa Tengah Menghapuskan Pajak Kendaraan Yang Tertunggak Hingga 30 Juni 2025
JAKARTA, MARET 2025, Sahabat Daihatsu yang berdomisili di wilayah Jawa Tengah bakal mendapat kabar baik berkenaan dengan pakan kendaraan. Pasalnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah menghapus
doa bepergian
Doa Bepergian Agar Selalu Dilindungi Allah SWT
Saat bepergian, biasakan untuk selalu mengawalinya dengan doa. Doa untuk memulai perjalanan adalah cara yang baik dan penting untuk memulainya dengan doa bepergian. Hal ini dikarenakan, tidak akan ada
Gerbang Tol Balaraja Barat KM Berapa? Simak di Sini dan Tarifnya!
Gerbang Tol Balaraja Barat KM Berapa? Simak di Sini dan Tarifnya!
Ketika melintasi Jalan Tol Tangerang-Merak tentunya Anda akan menemukan beberapa gerbang tol, termasuk Gerbang Tol Balaraja Barat. Lantas gerbang tol tersebut berada di KM berapa? Untuk selengkapnya p
Harga Terbaru SPBU Pertamina dan Swasta Per-20 Maret 2025
Harga Terbaru SPBU Pertamina dan Swasta Per-20 Maret 2025
JAKARTA, MARET 2025, Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, ada penyesuaian harga . Sejak Maret, sederet SPBU swasta, seperti Shell Indonesia, BP-AKR, Vivo Energy Indonesia  memang menaikka
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2025 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami