Informasi Jadwal SIM Keliling Bandung, Terbaru 2024
Jadwal SIM Keliling Bandung untuk tahun 2024 telah dirilis, memberikan kemudahan bagi warga Bandung yang ingin memperpanjang SIM tanpa harus datang ke kantor Samsat. Dengan dua unit mobil yang beroperasi di lokasi strategis setiap hari, proses perpanjangan SIM dapat dilakukan dengan lebih efisien. Berikut adalah rincian jadwal dan lokasi SIM keliling Bandung untuk memudahkan Anda yang ingin menjalani proses perpanjangan SIM di wilayah ini.
Jadwal SIM Keliling Bandung, Terbaru 2024
Bagi Anda warga bandung atau yang sedang menetap di Bandung sebelum memperpanjang SIM, Anda bisa mencari informasi mengenai jadwal SIM keliling terlebih dahulu sehingga Anda bisa memperpanjang SIM di wilayah yang dekat domisili Anda.
Agar pelayanan SIM keliling Bandung dapat beroperasi dengan baik, maka disediakan dua unit mobil. Kedua unit mobil ini beroperasi di tempat yang berbeda, untuk selengkapnya perhatikan jadwal berikut ini.
1. Senin
Lokasi :
- SIM Keliling Online 1
Dago Plaza, Jl. Ir. H. Juanda No. 61,63, Bandung - SIM Keliling Online 2
ITC Kebon Kalapa, Jl. Moch. Toha Jl. Pungkur, Pungkur, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40252
2. Selasa
Lokasi :
- SIM Keliling Online 1
Indogrosir, Jl. A. Yani No.806, Cicaheum, Kec. Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat 40282 - SIM Keliling Online 2
McD Istana Plaza, Jl. Pasir Kaliki No.121 - 123, Pasir Kaliki, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40173
3. Rabu
Lokasi :
- SIM Keliling Online 1
ITC Kebon Kalapa, Jl. Moch. Toha Jl. Pungkur, Pungkur, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40252 - SIM Keliling Online 2
Ubertos, Jl. A.H. Nasution No.46A, Pakemitan, Kec. Ujung Berung, Kota Bandung, Jawa Barat 40611
4. Kamis
Lokasi :
- SIM Keliling Online 1
Kings Shopping Centre, Jl. Kepatihan No.11-17, Balonggede, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40251 - SIM Keliling Online 2
Pasar Modern Batununggal, Jl. Batununggal Indah II No.48, Mengger, Kec. Bandung Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40267
5. Jumat
Lokasi :
- SIM Keliling Online 1
Dago Plaza, Jl. Ir. H. Juanda No. 61,63, Bandung - SIM Keliling Online 2
ITC Kebon Kalapa, Jl. Moch. Toha Jl. Pungkur, Pungkur, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40252
6. Sabtu
Lokasi :
- SIM Keliling Online 1
Kings Shopping Centre, Jl. Kepatihan No.11-17, Balonggede, Kec. Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40251 - SIM Keliling Online 2
Dago Plaza, Jl. Ir. H. Juanda No. 61,63, Bandung
7. Minggu
Tidak beroperasional atau tidak ada pelayanan SIM keliling.
Pelayanan SIM keliling di Bandung beroperasi setiap hari Senin hingga Sabtu mulai pukul 08.00 hingga selesai proses penerbitan SIM. Untuk jadwal pendaftarannya sendiri di buka mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB.
Sumber: Unit Regident Satlantas Polrestabes Kota Bandung
Baca Juga : Apakah Bisa Memperpanjang SIM di Kota Lain? Ini Caranya!
Syarat Memperpanjang SIM Bandung dengan Layanan SIM Keliling
Jika Anda hendak memperpanjang SIM menggunakan layanan SIM keliling. Anda perlu menyiapkan beberapa dokumen seperti berikut.
-
SIM Asli yang masih berlaku, tidak melebihi masa berlakunya.
-
KTP Asli atau SUKET (Surat Keterangan Pengganti E-KTP) yang masih berlaku, beserta fotokopi KTP.
-
Layanan SIM Keliling, Gerai MIM, dan MPP Kota Bandung hanya melayani perpanjangan SIM A dan C untuk seluruh Indonesia.
-
Perpanjangan SIM sebaiknya dilakukan jauh-jauh hari sebelum masa berlakunya habis.
-
Jika SIM telah melebihi masa berlakunya, proses perpanjangan dapat dilakukan di Satpas atau Polres terdekat dengan syarat menunjukkan E-KTP untuk mengajukan permohonan penerbitan SIM baru.
-
Jam Operasional pelayanan dimulai pukul 08.00 WIB hingga proses penerbitan SIM selesai.
-
Pendaftaran perpanjangan SIM dibuka dari hari Senin hingga Sabtu, mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB.
-
Surat Keterangan Sehat dari dokter yang ditunjuk oleh kepolisian, menyatakan bahwa pemohon sehat jasmani (dapat diperoleh di lokasi pelayanan), sesuai dengan Peraturan Kepolisian No. 5 Tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan SIM.
-
Surat Keterangan Sehat Rohani dari lembaga psikologi yang ditunjuk oleh Biro SDM kepolisian, menyatakan bahwa pemohon sehat rohani (dapat diperoleh di lokasi pelayanan), sesuai dengan Peraturan Kepolisian No. 5 Tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan SIM.
-
Bagi penyandang disabilitas, khususnya yang menggunakan alat bantu dengar dan telah memenuhi persyaratan kesehatan, dapat memiliki SIM A dan/atau SIM C dengan disertai surat keterangan sehat dari dokter.
Biaya Perpanjang SIM Keliling Bandung 2024
Dengan jadwal SIM Keliling Bandung yang terstruktur, warga dapat memperpanjang SIM secara praktis dan efisien. Dua unit mobil yang beroperasi setiap hari, Senin hingga Sabtu, memudahkan akses di berbagai lokasi. Persiapkan dokumen dan kunjungi lokasi sesuai jadwal untuk memastikan perpanjangan SIM Anda berjalan lancar.