Tips Sahabat

Inilah Penyebab Radiator Mobil Cepat Panas & Cara Mengatasinya

10 April 2025
Inilah Penyebab Radiator Mobil Cepat Panas & Cara Mengatasinya

Memahami penyebab radiator mobil panas sejak dini dapat menghindarkan mesin mobil overheating. Keadaan mobil yang overheating atau terlalu panas berpotensi besar menyebabkan kebakaran mobil

Lantas bagaimana cara mengatasi apabila kondisi radiator mobil terlanjur panas? Untuk selengkapnya, perhatikan ulasan berikut.

Penyebab Radiator Mobil Panas dan Cara Mengatasinya

Radiator mobil bisa dibilang sebagai pendingin mesin agar suhu mesin tetap stabil dan tidak terlalu panas. Namun, pada kondisi tertentu, radiator mobil bisa saja tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Akibatnya komponen tersebut cepat panas dan perlu segera ditangani agar tidak menimbulkan masalah lain seperti mobil terbakar. Berikut penyebab dan cara mengatasi radiator mobil yang sedang panas.

1. Adanya kebocoran pada bagian radiator atau selang radiator mobil

Radiator mobil yang cepat panas, dapat terjadi akibat adanya kebocoran pada bagian selang radiator ataupun radiator mobil. Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda bisa mematikan mesin mobil terlebih dahulu. Kemudian Anda cek pada bagian bawah depan mobil atau bumper mobil untuk memastikan adanya kebocoran. Jika bocor, biasanya di bagian tersebut terdapat tetesan air radiator. 

Selain itu, Anda bisa melihat apakah ada korosi atau karat di area sekitar radiator. Jika ada, segera lakukan penggantian selang radiator atau komponen radiator mobil dengan bantuan mekanik ahli di bengkel ahli terdekat.

Baca Juga : Kenali Bahaya dan Pencegahan Radiator Mobil Bocor

2. Adanya sumbatan pada aliran sirkulasi air radiator

Sirkulasi air radiator yang tersumbat oleh kotoran atau karat pada bagian kisi-kisi radiator dan water pump juga dapat menyebabkan radiator mobil cepat panas. Hal tersebut terjadi karena pertukaran udara di dalam radiator tidak maksimal sehingga suhu panas di dalam mesin tidak dapat dikeluarkan dengan baik. 

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Anda bisa menggunakan water coolant yang tepat agar water pump tidak mudah berkarat. Rajin membersihkan bagian kisi-kisi radiator, dan mengganti bagian fan belt yang sudah aus agar sirkulasi air radiator dapat bekerja secara optimal.

3. Kipas pendingin radiator mati atau terbalik

Kipas pendingin radiator yang mati, serta pemasangan kipas radiator yang terbalik juga dapat menyebabkan radiator mobil cepat panas. Untuk menghindari hal tersebut, Anda cukup memperhatikan posisi pemasangan kipas radiator yang tepat. Apabila kipas pendingin radiator telah mati, segera ganti dengan komponen yang baru. 

4. Penggunaan cairan radiator tidak sesuai dengan spesifikasi radiator

Penggunaan cairan radiator tidak boleh sembarangan, karena justru akan merusak radiator mobil. Misalnya, Anda menggunakan air mineral sebagai cairan radiator, maka akibatnya radiator mobil akan cepat rusak bagian selang radiator dan water pump akan mudah kotor dan berkarat. 

Banyaknya kotoran dan karat yang mengendap di dalam radiator diakibatkan oleh reaksi kimia antara kandungan mineral, logam, dan kandungan lainnya dengan permukaan komponen radiator. Sebaiknya, Anda gunakan coolant atau cairan khusus untuk pengisian radiator untuk menghindari endapan kotoran, kerak ataupun kerusakan pada radiator.

5. Penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai dengan spesifikasi mobil

Setiap mobil yang dipasarkan tentu sudah memiliki standar bahan bakar masing-masing. Apabila mobil menggunakan bahan bakar di bawah standar oktan yang ditentukan maka menyebabkan radiator mobil cepat panas. Untuk mengatasi kondisi tersebut, Anda bisa melakukan pengisian bahan bakar sesuai dengan spesifikasi oktan yang dibutuhkan mobil Anda.

6. Penggunaan oli yang kurang tepat

Penggunaan oli juga berpengaruh terhadap kondisi suhu radiator mobil. Apabila Anda menggunakan oli berkualitas rendah maka bisa dipastikan dapat membuat putaran mesin menjadi berat. Kondisi tersebut dapat membuat radiator mobil cepat overheating. 

Untuk mengatasi kondisi tersebut, Anda cukup mengganti oli Anda dengan oli yang berkualitas seperti Daihatsu Genuine Oil. Untuk mendapatkannya Anda cukup membelinya di dealer Daihatsu terdekat

Tips Sahabat Lainnya
Ketahui Denda Tilang Tidak Punya SIM dan Tidak Bawa SIM
Ketahui Denda Tilang Tidak Punya SIM dan Tidak Bawa SIM
Setiap pengendara wajib memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) agar tidak terhindar dari tilang. Jika Anda sudah punya SIM namun tidak membawanya saat berkendara maka juga akan terkena tilang. Besaran de
Jadwal SIM Keliling Surabaya 2023 & Lokasinya (Terlengkap)
Jadwal SIM Keliling Surabaya Januari 2026 & Lokasinya (Terlengkap)
Layanan SIM Keliling di Surabaya menjadi salah satu solusi paling praktis buat Sahabat yang ingin memperpanjang SIM tanpa antre lama. Layanan ini disediakan oleh pihak kepolisian untuk memudahkan warg
Jadwal SIM Keliling Buleleng Bali
Jadwal SIM Keliling Buleleng Hari Ini Lengkap dengan Lokasinya
Layanan SIM Keliling Buleleng Bali menjadi solusi praktis bagi masyarakat yang ingin melakukan perpanjangan SIM tanpa harus datang langsung ke Satpas. Dengan lokasi yang berpindah-pindah dan lebih dek
Power Window Mobil Macet, Tips Merawat dan Memperbaiki
Kenali Masalah Umum Power Window Mobil Macet, Tips Merawat dan Memperbaiki
JAKARTA, Januari 2025, Power window sangat penting di mobi-mobil masa kini. Tapi, bagaimana jika power window mobil Anda mengalami masalah?  Power window macet bisa sangat mengganggu, bergerak la
Semua Hak Dilindungi Undang-Undang @Hak Cipta 2026 PT Astra Daihatsu Motor | Daihatsu Sahabatku
Kebijakan Privasi
Hubungi Kami